5 Pantai Pacitan dengan Pesona Alam yang Indah

Image title
30 September 2021, 15:59
Salah satu pantai Pacitan bernama pantai Klayar
pacitankab.go.id
Pemandangan di pantai Klayar, Pacitan

Pacitan merupakan salah satu kabupaten di Jawa Timur. Secara administratif, wilayah Kabupaten Pacitan terdiri dari 12 kecamatan, 166 desa dan 5 kelurahan.

Berdasarkan data dari Bappeda Provinsi Jawa Timur, topografi Pacitan meliputi wilayah pantai, dataran rendah, dan perbukitan dengan 85% wilayah masuk dalam daerah pegunungan dan perbukitan.

Advertisement

Letaknya yang dekat dengan Samudera Hindia membuat Pacitan populer dengan destinasi wisata pantai. Beragam wisata pantai di Pacitan menyajikan pemandangan memukau yang cocok dikunjungi. Pacitan juga memiliki gua yang tak kalah indah dengan langit-langit stalaktit yang mengagumkan.

Jika Anda berencana berlibur ke Pacitan, jangan lewatkan keindahan wisata pantai Pacitan ini.

1. Pantai Klayar

Pantai Klayar berada di Kecamatan Donorojo, Kabupaten Pacitan. Jaraknya sekitar 35 km ke arah barat kota Pacitan dan dapat ditempuh dalam waktu sekitar 60 menit. Pantai Klayar memiliki ciri khas unik.

Gemuruh ombak mengalir deras ke bibir pantai dan keluar melalui lubang yang menyembur setinggi sekitar 7 meter sehingga bersuara seperti seruling bambu yang ditiup. Selain keunikan itu, pantai Klayar memiliki keindahan yang menawan.

Pesona biru laut serta perbukitan yang hijau dapat memanjakan mata. Pengunjung dapat melihat matahari terbit dan terbenam di pantai ini. Saat berwisata ke Klayar, pengunjung akan dihadapkan pada jalan yang menantang seperti anak tangga yang sempit dan jalan rusak di beberapa bagian dengan tikungan tajam dan jalur berbukit.

Meski demikian, keindahan pemandangan perbukitan dan lembah yang hijau akan menemani perjalanan Anda menuju Pantai Klayar. Pada waktu tertentu, ombak menjadi tinggi dan stabil sehingga sangat cocok untuk berselancar.

Akses menuju pantai Klayar dapat dicapai menggunakan mobil atau sepeda motor. Sedangkan angkutan umum tersedia di pagi hari.

2. Pantai Kasap

Pantai Kasap
Pantai Kasap (pacitankab.go.id)

Pantai Kasap berada di Desa Watukarung, Kecamatan Pringkuku, sekitar 30 kilometer dari pusat kota Pacitan. Keindahan pantai Kasap berbeda dengan pantai biasa karena pantai ini didominasi gugusan bukit karst kecil.

Perbukitan yang megah berdampingan dengan hamparan laut samudera Hindia yang luas menyajikan panorama yang memukau. Banyak bukit karst kecil yang membentang dan tersebar di area pantai sehingga pantai Kasap mendapat julukan ‘Raja Ampat Pacitan’.

Debur ombak yang menghantam tebing seperti melodi merdu yang menghanyutkan. Saat matahari tenggelam, guratan lembayung menggores langit dan menjadikan suasana senja yang indah. Pihak pengelola juga menyediakan gardu pandang yang berada di atas bukit bagi pengunjung yang ingin menikmati pantai Kasap dari ketinggian.

Penggemar aktivitas berkemah dapat mendirikan tenda untuk bermalam disini setelah mendapat izin dari pengelola.

3. Pantai Soge

Pantai Soge
Pantai Soge (binamarga.pu.go.id)

Pantai Soge berada di antara Jalur Lintas Selatan yang berjarak sekitar 40 kilometer dari pusat kota. Letaknya yang tepat di samping jalan raya, membuat pantai Soge ramai dikunjungi. Banyak foto yang diambil dengan sudut pandang pantai Soge dan jalan raya.

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...
Advertisement