Amir Faisal: Kinerja Erick Thohir Diapresiasi Masyarakat
Erick Thohir baru saja 'dinobatkan' sebagai salah satu menteri terbaik di kabinet Jokowi-Ma'aruf Amin. Ia menjadi menteri dengan persentase kepuasan tertinggi kedua dalam survei yang dilakukan Poltracking Indonesia pada November 2022.
Founder Perfekto untuk Indonesia, Amir Faisal, mengatakan survei tersebut dapat menjadi gambaran opini masyarakat yang menunjukkan kinerja Menteri BUMN Erick Thohir mendapat apresiasi besar dari masyarakat.
“Sepak terjang Erick Thohir selama di pemerintahan sangat optimal. Ia mampu menjadi problem solver dalam mengelola berbagai persoalan dan tantangan yang ada di BUMN,” ujarnya dalam keterangan tertulis, Senin (12/12).
Menurutnya, Erick mampu membawa transformasi, inovasi dan efisiensi di BUMN. Salah satunya terlihat dari peningkatan laba BUMN dari Rp 13 triliun pada 2020 menjadi Rp 124,7 triliun pada 2021. Sedangkan di pertengahan 2022 laba BUMN sudah di angka Rp 155 triliun.
“Tentunya sangat berpengaruh terhadap kontribusinya untuk negara dan masyarakat,” katanya.
Amir menambahkan, tingginya kepuasaan masyarakat terhadap kinerja Erick juga dikarenakan upaya Menteri BUMN dalam mendorong kepemimpinan muda dan perempuan di BUMN. Hal tersebut akan mampu menjaga stabilitas serta keberlanjutan tata kelola BUMN.
Selain itu, ia menuturkan, gebrakan dalam mengeksekusi kebijakan yang tepat merupakan salah satu keunggulan Erick. Termasuk, komitmennya terhadap UMKM dan usaha mikro. Hingga 25 April 2022, sudah ada lebih dari 15.000 UMKM tergabung dalam PaDi UMKM dengan nilai transaksi mencapai Rp20 triliun.
Amir menambahkan, Erick juga salah satu sosok yang cukup populer di media sosial. “Baru-baru ini sebuah survei lembaga analisa media mengemukakan bahwa Menteri BUMN diminati masyarakat di media social. Hasil survei itu menunjukkan Erick dipercaya sebagai pemimpin yang bekerja nyata menguatkan ekonomi Indonesia”.