Hari Orang Tua Sedunia, Erick Bicara Peran Ayah dalam Mendidik Anak

Apabila ayah bisa memenuhi perannya dalam mendidik anak, Erick Thohir berharap Indonesia bisa menjadi negara father full country.
Anshar Dwi Wibowo
Oleh Anshar Dwi Wibowo - Tim Publikasi Katadata
3 Juni 2023, 12:09
Menteri BUMN Erick Thohir Mengunjungi Korban Gempa Cianjur
Dok Kementerian BUMN

Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir memberikan tiga pesan bagi para ayah untuk membimbing anak-anaknya agar tumbuh dengan baik. Hal ini diungkapkan Erick dalam menyikapi Indonesia yang berada di peringkat ketiga fatherless country di dunia.

"Jangan biarkan anak-anak kita memohon dan mengiba hanya untuk sekedar dicintai. Setiap anak berhak tumbuh dan berkembang dengan kasih sayang tanpa kekerasan," tulis Erick di akun Instagram @erickthohir, Kamis (1/6), dalam keterangan tertulis.

Dalam unggahan tersebut, Erick juga menyertakan video yang berisi tentang harapannya untuk seluruh ayah di Indonesia agar lebih berperan terhadap pertumbuhan anak. Ia menyampaikan tiga hal menyakitkan yang tidak seharusnya dikatakan oleh para ayah.

Pertama, mengomentari dan menjadikan fisik anaknya sebagai candaan. Kedua, memberikan syarat untuk mendapatkan kasih sayang. Ketiga, membandingkan sang anak dengan orang lain yang dirasa lebih sukses.

Apabila ayah bisa memenuhi perannya dalam mendidik anak, Ketua Umum PSSI ini berharap Indonesia bisa menjadi negara father full country dan Indonesia semakin baik.

"Pada Hari Orang Tua se-Dunia ini, jangan lupa luangkan waktu untuk mendengarkan suara mereka. Percayalah, kehadiran orang tua di setiap langkah mereka begitu berharga nilainya," kata Erick.

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...