Netzme Tingkatkan Keamanan dengan Sertifikasi PCI-DSS

Sertifikasi PCI DSS sendiri adalah standar keamanan informasi internasional yang dikelola oleh PCI Security Council.
Dini Hariyanti
Oleh Dini Hariyanti - Tim Publikasi Katadata
14 November 2023, 16:22
Sertifikasi PCI DSS sendiri adalah standar keamanan informasi internasional yang dikelola oleh PCI Security Council.
Netzme
PCI DSS sendiri adalah standar keamanan informasi internasional yang dikelola oleh PCI Security Council.

PT Netzme Kreasi Indonesia (Netzme) yang bergerak di bidang penyedia jasa solusi sistem pembayaran digital memperoleh sertifikasi Payment Card Industry Data Security Standard (PCI DSS) 3.2.1 dari Network Intelligence Pvt. Ltd.

Langkah tersebut merupakan bentuk konkret upaya Netzme untuk memberikan keamanan terbaik pada setiap aktivitas transaksi pengguna. PCI DSS sendiri adalah standar keamanan informasi internasional yang dikelola oleh PCI Security Council.

Sertifikasi tersebut menjadikan Netzme sebagai Penyelenggara Jasa Pembayaran (PJP) dengan izin kategori satu. Selain itu juga memberikan jaminan transaksi digital yang aman dan terpercaya bagi pengguna dan mitra, terutama untuk pelaku UMKM.

CEO Netzme Vicky G. Saputra mengatakan, tingginya pertumbuhan transaksi digital di Indonesia mendorong Netzme untuk terus meningkatkan kualitas keamanannya sesuai standar Internasional.

“Netzme peduli dengan layanan lebih untuk UMKM, kami menyadari peran vital UMKM dalam perekonomian Indonesia," katanya melalui keterangan pers, Selasa (14/11).

Berbekal sertifikasi PCI DSS, Netzme hendak membuktikan bahwa keamanan dan perlindungan data pengguna adalah prioritas utama. Pengguna dan mitra Netzme dapat mempercayakan setiap transaksi digital mereka kepada Netzme.

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...