Vaksinasi PMK, Kunci Ternak Menjadi Sehat
Vaksinasi menjadi salah satu upaya pemerintah untuk mencegah penyebaran penyakit mulut dan kuku (PMK) pada hewan.
Tindakan ini dilakukan agar hewan lebih kebal menangkal virus. Hal ini juga diharapkan akan berimbas pada penurunan biaya pemeliharaan hewan ternak.
Pemerintah menetapkan lima kunci penanganan PMK, yakni dengan 5M:
- Memberikan vaksin pada ternak sehat
- Menjaga sanitasi dan biosekuriti kandang
- Membatasi lalu lintas ternak dan produk ternak
- Mengisolasi ternak sakit dan ternak baru
- Melaksanakan stamping out (pemusnahan) ternak sakit PMK di pulau yang masih bebas PMK
Sebanyak 651.700 dosis vaksin darurat PMK telah disebarkan sejak Jumat (24/6). Untuk tahap pertama, pemerintah menyiapkan 3 juta dosis vaksin. Selanjutnya, dosis itu akan terus bertambah hingga mencapai 29 juta dosis vaksin.
“Kami mohon kerja sama aktif para pimpinan daerah agar segera menerjunkan petugas vaksinator karena terlihat masih banyak yang belum bergerak. Padahal vaksin sudah diterima," kata Direktur Jenderal Peternakan Kementerian Pertanian, Nasrullah
Vaksinasi PMK dilakukan secara gratis. Kegiatan vaksinasi digelar antara lain di lokasi-lokasi peternakan rakyat, industry peternakan, dan pembibitan ternak.