Strategi Penguatan Masyarakat Nelayan dan Pesisir

Shabrina Paramacitra
15 Januari 2024, 12:20

Masyarakat nelayan dan pesisir merupakan elemen penting dalam pengembangan ekonomi biru. Tak hanya menunjang laju perekonomian dari sektor perikanan dan kelautan, kelompok ini sekaligus merawat ekosistem sumber daya laut dan pesisir.

PT Pertamina Patra Niaga turut mendorong pengembangan ekonomi biru melalui penyaluran energi bersih kepada nelayan. Perseroan menyuplai gas minyak bumi yang dicairkan atau liquefied petroleum gas (LPG) 3 kilogram sebagai upaya konversi energi. Penyaluran “gas melon” itu mampu mengurangi 0,65 juta ton CO2eq emisi sepanjang 2016─2021.

Anak usaha PT Pertamina ini juga mereduksi emisi sebesar 1,9 juta ton CO2eq pada periode 2019 hingga 2023. Capaian itu berkat penjualan 2,5 juta kiloliter B35. Tak hanya itu, Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum Nelayan juga terus diperbanyak dan didirikan secara merata di berbagai provinsi.

Pada sisi lain, pemerintah melakukan berbagai program untuk mewujudkan ekonomi biru. Program-program tersebut mencakup berbagai aspek, di antaranya penanganan sampah di laut dan pesisir, penyaluran kredit produktif untuk nelayan, serta subsidi solar.

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami