INFOGRAFIK: Jaringan Internet Starlink Mengudara di Indonesia

Puja Pratama
21 Mei 2024, 06:13

Starlink penyedia layanan internet berbasis satelit resmi anak usaha SpaceX beroperasi di Indonesia pada 19 Mei lalu. CEO SpaceX, Elon Musk, meresmikan layanan internet tersebut di Puskesmas Pembantu Sumerta Kelod, Denpasar, Bali.  

Peluncuran tersebut turut dihadiri Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin, Menteri Komunikasi dan Informatika Budi Arie Setiadi, serta Menteri Kelautan dan Perikanan Sakti Wahyu Trenggono.

Menurut Elon, dengan berbasis pada satelit, Starlink dapat menghadirkan jaringan internet ke seluruh wilayah. Terutama daerah-daerah terpencil yang belum memperoleh akses infrastruktur telekomunikasi.

“Internet bahkan bisa menjadi penyelamat. Seperti yang saya bilang, ketika kamu bisa mengakses internet, kamu bisa belajar banyak hal,” ujar Elon saat uji coba layanan Starlink di Denpasar, Bali, seperti dikutip dari Antara.

Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi, Luhut Binsar Panjaitan mengatakan, beroperasinya Starlink bisa memberikan pemerataan akses internet di seluruh provinsi. Menurutnya, akses internet yang merata akan mempercepat digitalisasi pelayanan kesehatan dan pendidikan.

“Yang paling penting, masyarakat yang tinggal di daerah terpencil bisa menikmati akses informasi dan jaringan internet cepat. Sama seperti mereka yang tinggal di perkotaan,” tulis Luhut di Instagram pribadinya pada Minggu, 19 Mei.

Reporter: Antoineta Amosella

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami