6 Daftar Wisata Klaten Terbaru

Image title
18 November 2021, 22:50
Wisata Klaten
ANTARA FOTO/Aloysius Jarot Nugroho/foc.
Sejumlah pengunjung menikmati suasana di Umbul Besuki, Ponggok, Polanharjo, Klaten, Jawa Tengah, Selasa (5/9/2021). Turunnya di level 2 pada Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) wilayah aglomerasi Solo Raya, pengelola wisata di daerah tersebut mulai membuka lokasi wisata air dengan tetap menerapkan protokol kesehatan. ANTARA FOTO/Aloysius Jarot Nugroho/foc.

Tempat wisata Klaten tak sekedar memiliki cagar budaya atau kuliner saja. Kota yang secara administratif letaknya berada di Provinsi Jawa Tengah ini, masih menyimpan sejumlah destinasi menarik dan bisa Anda eksplorasi lagi dari segi keunikannya sampai keindahannya.

Melihat letak geografisnya, Klaten dapat dibagi menjadi tiga kawasan. Bagian utara merupakan daerah dataran lereng Gunung Merapi dan bagian selatan, yaitu dataran gunung kapur. Sedangkan bagian timurnya membujur ke dataran rendah.

Lokasi Klaten diapit dan dikelilingi oleh beberapa kota dan kabupaten. Sehingga, dapat dipastikan tidak ada pantai berpasir putih di Klaten. Kendati demikian, berlibur ke destinasi wisata Klaten akan memberikan pengalaman berbeda yang sulit Anda lupakan.

Daftar wisata Klaten terbaru berikut ini, sebagian besar memiliki spot foto keren dan instagramable. Jika bingung memilih destinasi wisata yang jumlahnya hanya itu saja,  Anda harus membaca artikel ini hingga tuntas. Untuk penjelasan lengkapnya seperti di bawah ini.

Daftar Wisata Klaten Terbaru 2021

Menemukan tempat wisata Klaten terbaru sebenarnya tidak terlalu sulit. Namun, yang sesuai dengan keinginan cukup susah. Ada standar subjektif yang harus dipenuhi. Objek wisata Klaten jumlahnya beragam. Lokasinya yang dekat dengan Yogjakarta, menjadi nilai tambah bagi kota ini, sebab, Anda bisa berlibur ke Jogja dan kemudian singgah di Klaten.

Tempat wisata di Klaten yang tidak pernah sepi pengunjung di antaranya Umbul Ponggok. Sebuah kolam alami yang bisa dipakai untuk berenang. Meski begitu, daftar wisata Klaten terbaru di bawah ini tidak kalah bagus ketimbang Umbul Ponggok. Berikut ulasan lengkapnya:

1. River Boarding Kali Pusur

Bagi Anda yang suka olahraga atau kegiatan ekstrem dan memacu andrenalin, datanglah ke Kali Pusur. Kemudian coba wahana river boarding di sana dan rasakan sensasi meluncur di atas arus deras sungai tersebut, sembari menghindari bebatuan yang menghalangi jalur Anda.

Lokasi objek wisata Klaten ini berada di Kali Pusur, Kecamatan Polanharjo, Klaten. Harga tiketnya sekitar Rp 150 ribu. Meski cukup mahal, wisata river boarding Kali Pusur akan memberikan pengalaman berbeda untuk Anda. Selain itu, tidak perlu takut mencoba olahraga ekstrem ini. Sebab, setiap menyusuri sungai Kali Pasur, bakal ada dua operator yang mendampingi Anda.

Panjang jalur yang akan Anda lalui di tempat ini sekitar 10 km, dengan waktu tempuh selama 3 jam. Sekadar catatan, arus sungai Kali Pasur bervariasi dari yang mengalir deras, jeram atau mengalir pelan.

2. Desa Wisata Keprabon

Lokasinya berada di Desa Keprabon, Kabupaten Klaten, Jawa Tengah. Desa wisata Klaten ini, menyuguhkan aktivitas dari pengrajin tanduk kerbau yang bisa Anda lihat langsung proses pembuatannya. Desa ini dikenal sebagai sentra produksi kerajinan tanduk kerbau di Klaten.

Anda dapat berkeliling dan menikmati suasana pedesaan di Keprabon. Masyarakat sekitar sangat ramah terhadap wisatawan domestik maupun luar negeri. Selain itu, Anda bisa membeli berbagai suvenir berbahan dasar tanduk kerbau, dari salah satu destinasi wisata Klaten terbaru ini

Halaman:
Editor: Intan
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...
Advertisement