Pengertian Propaganda Beserta Komponennya

Image title
11 April 2022, 14:54
Pengertian propaganda merujuk pada bentuk komunikasi massa yang bertujuan menyebarluaskan keyakinan tertentu.
Pexels.com/Sinitta Leunen
Pengertian propaganda merujuk pada bentuk komunikasi massa yang bertujuan menyebarluaskan keyakinan tertentu.

Dewasa ini, praktik propaganda kerap ditemui dalam berbagai bidang kehidupan, baik keagamaan, pembangunan, politik, iklan, hingga pendidikan. Bentuk komunikasi massa tersebut dinilai efektif dalam menyebarkan suatu keyakinan atau doktrin.

Pengertian Propaganda

Kata propaganda berasal dari bahasa latin 'propagare', yang berarti cara tukang kebun menyemaikan tunas suatu tanaman ke sebuah lahan untuk memproduksi tanaman baru yang kelak akan tumbuh sendiri. Dengan kata lain, berarti mengembangkan atau memekarkan (untuk tunas).

Advertisement

Seperti halnya definisi komunikasi, propaganda juga memiliki banyak pengertian. Hal ini disebabkan pandangan dunia dan manusia terpengaruh oleh tiga faktor (Baali dan Wardi, 1989);

1) kecenderungan personal,

2) kecenderungan kultural,

3) kedudukan sosialnya.

Menilik sejarahnya, propaganda awalnya dilakukan untuk mengembangkan dan memekarkan agama Katolik Roma, baik di Italia maupun negara-negara lain. Namun, seiring waktu, teknik propaganda juga digunakan dalam berbagai bidang, seperti humas, kampanye politik sampai periklanan.

"Propaganda would include much of advertising, much of political campaigning and much of public relations," (Brown dan Both dalam Werner J Severin dan James W Tankard (1979).

Definisi Lain Propaganda

Dalam Encylopedia International disampaikan bahwa, propaganda adalah suatu jenis komunikasi yang berusaha memengaruhi pandangan dan reaksi, tanpa mengindahkan tentang nilai benar atau tidak benarnya pesan yang disampaikan.

Everyman’s Encyclopaedia mengungkapkan bahwa propaganda adalah suatu seni untuk penyebaran dan meyakinkan suatu kepercayaan, khususnya kepercayaan agama atau politik.

Qualter mengatakan bahwa propaganda adalah suatu usaha yang dilakukan secara sengaja oleh beberapa individu atau kelompok untuk membentuk, mengawasi, atau mengubah sikap dari kelompok kelompok lain dengan menggunakan media komunikasi dengan tujuan bahwa pada setiap situasi yang tersedia, reaksi dari mereka yang dipengaruhi akan seperti yang diinginkan oleh Si Propagandis.

Halaman:
Editor: Intan
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...
Advertisement