Cara Membuat Linktree di HP dan Bio Instagram

Dwi Latifatul Fajri
29 September 2022, 20:26
Cara Membuat Linktree
https://linktr.ee
Ilustrasi Linktree

Linktree adalah layanan gratis dan berbayar untuk mengelola banyak link. Dengan mengetahui cara membuat Linktree, kemungkinan akan ikut mempermudah pekerjaan Anda. Pengguna bisa mengunduh aplikasi di HP atau masuk akun melalui website. Saat ini Linktree banyak dipakai untuk membagikan link marketplace dan layanan chat online.

Para profesional, bisnis, dan influencer menggunakan layanan tersebut. Linktree akan memudahkan pengguna untuk mengakses berbagai link URL dalam satu tempat. Jadi, konsumen bisa membeli barang secara online melalui website, layanan chat, media sosial, dan toko online.

Linktree bisa dimasukkan dalam bio Instagram untuk mengarahkan audiens. Caranya tinggal klik link URL di profil Instagram, kemudian diarahkan ke berbagai link di marketplace. Berikut cara membuat akun Linktree di HP dan Instagram.

Cara Membuat Linktree

  1. Buka browser komputer
  2. Ketik Linktree di Google
  3. Masuk ke website atau klik Join Linktree Pro for free
  4. Pilih menu Sign up free di pojok kanan atas
  5. Masukkan alamat email aktif dan username untuk Linktree
  6. Setelah itu Create account
  7. Isi informasi akun Linktree contohnya nama panjang, deskripsi kategori contohnya Fashion and Beauty, lalu memilih kategori lain di bagian pakaian
  8. Beri centang di kolom I'm not a robot
  9. Lalu klik continue
  10. Kemudian pilih Sign up for Free untuk mendapatkan fitur Linktree gratis
  11. Setelah itu lakukan verifikasi email melalui kotak masuk
  12. Buka tab browser baru lalu ke email
  13. Klik verifikasi email untuk mengaktifkan akun Linktree
  14. Setelah itu masukkan usernamee dan password untuk Sign in (masuk) ke laman Linktree

Cara Membuat Linktree di HP

  1. Download aplikasi Linktree di Play Store atau Appstore
  2. Buka aplikasi Linktree lalu klik Sign Up untuk pendaftaran
  3. Jika sudah memiliki akun pilih Login
  4. Masukkan Username untuk Linktree dan nomor HP aktif
  5. Pengguna bisa tulisan use email untuk opsi pendaftaran
  6. Setelah itu klik Create account (buat akun)
  7. Pilih tiga kategori yang menggambarkan akun Linktree
  8. Setelah itu masukkan nama panjang
  9. Lalu pilih tanda centang Captcha untuk proses pendaftaran
  10. Klik continue (selanjutnya) lalu pilih Sign up for free
  11. Kemudian verifikasi email untuk melanjutkan proses pendaftaran
  12. Cek kotak masuk Linktree atau spam jika tidak ada pesan baru di email
  13. Pilih verify email

Cara Membuat Linktree di Instagram

Cara membuat Linktree di Instagram yaitu dengan mengakses dashboard terlebih dahulu. Ada empat menu utama, yaitu Links untuk menambah link baru, appearence (mengubah tema dan profil), settings, dan fitur pro.

Berikut cara membuat Linktree di bio Instagram:

  1. Buka aplikasi linktr.ee di aplikasi atau browser
  2. Salin link URL Linktree yang berada di bawah tulisan My Bio Link
  3. Masuk ke akun Instagram
  4. Pilih profil lalu klik edit profile
  5. Ketuk bagian Website sampai muncul link URL dari Linktree
  6. Pastikan kamu menempelkan Linktree di bagian website supaya URL aktif
  7. Paste (tempel) link URL tersebut
  8. Setelah itu klik simpan (save)
  9. Maka link URL dari Linktree akan tersemat di bio Instagram

Cara Membuat Link Bio Online Shop di Instagram

  1. Buka dashboard Linktree anda
  2. Pilih menu Links untuk menghubungkan akun marketplace seperti Shopee, Tokopedia, atau Bukalapak
  3. Klik Add New Link untuk menambahkan link URL baru
  4. Copy paste link URL marketplace anda ke Linktree
  5. Contohnya tokopedia.com/TokoAnda
  6. Masukkan satu persatu link dengan cara menekan Add New Link
  7. Setelah semua Linktree dibuat tambahkan ke Instagram
  8. Caranya yaitu buka aplikasi Instagram
  9. Pilih edit Profil lalu ketuk bagian Website
  10. Copy paste Linktree ke bagian website kemudian klik simpan
  11. Secara otomatis muncul Linktree yang menghubungkan ke marketplace

Editor: Intan
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...