Sinopsis The Glory 2, Akhir Balas Dendam Korban Bullying (Bag. 2)

Ghina Aulia
15 Maret 2023, 15:26
Sinopsis The Glory 2.
netflix
The Glory (2023).

Serial Netflix berjudul The Glory tayang pada 30 Desember 2022. Menggaet aktris senior Song Hye Kyo, tayangan ini berhasil menarik perhatian banyak penggemar.

The Glory sempat menjadi serial yang menempati peringkat pertama beberapa negara. Hal tersebut sempat dibahas oleh laman Flix Patrol mengenai The Glory yang membalap tayangan yang mengudara sebelumnya.

Berhasil tayang sebanyak delapan episode, pihak produksi mengumumkan bahwa The Glory akan menayangkan lanjutannya pada 10 Maret 2022.

Dengan aktor dan alur cerita yang sama, The Glory kerap dinantikan oleh penonton. Diketahui bahwa The Glory 2 rilis dalam bentuk episode lanjutan sebelumnya, yakni episode 9-16.

Kali ini, Katadata.co.id akan membahas tentang sinopsis The Glory 2 yang bercerita tentang kelanjutan aksi balas dendam korban bullying. Berikut pembahasannya.

Sinopsis The Glory 2: Episode 9-16

Pada episode-episode sebelumnya, terdapat misteri tentang hilangnya Son Myeong O, yakni salah satu teman dari Park Yeonjin. Diketahui bahwa pria tersebut tidak ditemukan.

Beberapa dari mereka menduga bahwa Myeong O kabur ke luar negeri. Hal tersebut disampaikan oleh Hye Jeong yang sempat diajak melarikan diri ke Rusia oleh Myeong O melalui telepon.

Namun, Hye Jeong enggan mengiyakannya. Diketahui juga bahwa Hye Jeong sudah memiliki tunangan dan akan segera menikah.

Setelah itu, Hye Jeong tidak mengetahui kabar Myeong O. Demikian juga dengan teman-temannya yang lain.

Tak terkecuali Moon Dong Eun yang kehilangan jejak Myeong O. Meski keduanya memiliki jalinan kerjasama, ia juga tidak mengetahui kemana perginya pria tersebut.

Sementara itu, kepolisian juga menyelidiki hal tersebut atas laporan yang dilakukan Hyeo Jeong. Akhirnya, Lee Jaejun dan Lee Sara ditanyai oleh polisi.

Diketahui juga bahwa sebelumnya, Ha Doyeong yang merupakan suami Park Yeonjin juga sempat menanyakan keberadaan Myeong O.

Beberapa hari sebelumnya, Moon Dong Eun menghampiri Park Yeonjin dan mengajaknya berbicara empat mata. Moon Dong Eun memberitahu bagaimana cara agar masalah di antara keduanya selesai.

Moon Dong Eun ingin Park Yeonjin meminta maaf, mengaku serta menyerahkan diri kepada kepolisian. Dengan begitu, Moon Dong Eun akan menghentikan aksinya.

Namun, ternyata Park Yeonjin justru bereaksi kurang baik. Ia menganggap ancaman yang diberikan Moon Dong Eun bukan hal yang berarti. Dirinya juga meremehkan Moon Dong Eun.

Hal tersebut membuat Moon Dong Eun semakin yakin dengan aksi balas dendamnya. Ia juga mengekspos video tentang Park Yeonjin yang menerobos masuk ke rumahnya. Diketahui bahwa hal tersebut bersifat ilegal dan bisa dipidanakan.

Untuk meyakinkan Park Yeonjin, Moon Dong Eun juga menyerahkan bukti-bukti kekerasan yang didapatkannya di bangku sekolah. Termasuk hasil visum dan formulir pengunduran diri yang secara terpaksa ditandatangani olehnya di masa lalu.

Tanpa diketahui Moon Dong Eun, ternyata Park Yeonjin melakukan hal kejam kepada orang-orang yang terlibat dengan Moon Dong Eun. Termasuk mengancam Kang Hyun Nam, wanita paruh baya yang merupakan orang kepercayaan Moon Dong Eun.

Halaman:
Editor: Intan
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...
Advertisement