Berapa Hari Puasa Syawal? Begini penjelasannya Secara lengkap

Tifani
Oleh Tifani
26 April 2023, 13:19
Ilustrasi Berapa Hari Puasa Syawal ?
unplash
Ilustrasi Puasa Syawal

Puasa Syawal merupakan salah satu amalan sunnah yang dilakukan di bulan Syawal. Anjuran melaksanakan ibadah sunnah puasa Syawal tertuang dalam hadits Rasulullah SAW.

Dikutip dari laman Nu.or.id, keutamaan mengerjakan puasa Syawal setelah bulan Ramadan disampaikan Abu Ayyub Al-Anshari RA, Nabi Muhammad SAW bersabda:

مَنْ صَامَ رَمَضَانَ ثُمَّ أَتْبَعَهُ سِتًّا مِنْ شَوَّالٍ كَانَ كَصِيَامِ الدَّهْرِ

Artinya: "Barang siapa yang berpuasa Ramadhan kemudian berpuasa enam hari di bulan Syawal, maka dia berpuasa seperti setahun penuh," (HR Muslim). 

Berapa Hari Puasa Syawal ?

Panduan Puasa Ramadhan
Ilustrasi Puasa Ramadhan (Pexels)

Lantas bagaimana ketentuan waktu melakukan puasa Syawal? Rasulullah SAW bersabda: 

مَنْ صَامَ رَمَضَانَ وَأَتْبَعَهُ سِتَّاً مِنْ شَوَّالٍ، كَانَ كَصِيَامِ الدَّهْرِ

Artinya: "Barang siapa berpuasa Ramadhan kemudian dilanjutkan dengan enam hari dari Syawal, maka seperti pahala berpuasa setahun." (HR Muslim)

Maka dari hadits tersebut diketahui bahwa puasa Syawal yang dianjurkan adalah sebanyak 6 hari. Adapun perhitungan pahala puasa satu tahun itu berdasarkan firman Allah SWT dalam surah Al-An'am atau 160.

مَن جَآءَ بِٱلۡحَسَنَةِ فَلَهُۥ عَشۡرُ أَمۡثَالِهَاۖ

Artinya: "Barang Siapa membawa amal yang baik, maka baginya (pahala) sepuluh kali lipat amalnya." (QS. Al-An'am [6]: 160)

Ayat di atas menjelaskan bahwa setiap satu amal kebaikan akan mendapat balasan sepuluh kali lipat. Mengacu pada penjelasan tersebut, jika dikalkulasikan maka satu bulan puasa Ramadan dikali 10 sama dengan 10 bulan.

Kemudian enam hari puasa Syawal dikali 10 sama dengan dua bulan. Dapat Disimpulkan, 10 bulan ditambah dua bulan sama dengan 12 bulan atau satu tahun.

Puasa Syawal enam hari sebaiknya dilakukan tepat setelah Idul Fitri, yakni pada 2-7 Syawal. Namun, jika hendak berpuasa diluar tanggal tersebut atau melakukan puasa syawal tidak berurutan, Anda tetap mendapat keutamaan puasa Syawal seperti puasa wajib setahun penuh.

Bahkan orang yang mengqadha puasa atau menunaikan nazar puasanya di bulan Syawal tetap mendapat keutamaan seperti mereka yang melakukan puasa sunnah Syawal, seperti yang disampaikan Syekh Ibrahim Al-Baijuri berikut:

وإن لم يصم رمضان كما نبه عليه بعض المتأخرين والظاهر كما قاله بعضهم حصول السنة بصومها عن قضاء أو نذر

Halaman:
Editor: Intan
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...
Advertisement