Cegah Omicron Menyebar, Jokowi Minta Warga Tunda Pergi ke Luar Negeri

Rizky Alika
10 Januari 2022, 19:43
Jokowi
ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak
Presiden Joko Widodo (memberikan arahan saat memimpin rapat terbatas (Ratas) di Istana Negara, Jakarta, Senin (29/11/2021).

Kasus Covid-19 varian Omicron terus meningkat di Tanah Air. Presiden Joko Widodo meminta masyarakat menunda bepergian ke luar negeri demi mencegah perluasan infeksi Omicron.

"Presiden secara spesifik menekankan anjuran menahan diri dulu beberapa minggu ke depan untuk tidak ke luar negeri," kata Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan dalam konferensi pers di Kantor Presiden, Senin (10/1).

Advertisement

Menurutnya, kasus harian Covid-19 di Tanah Air didominasi oleh pelaku perjalanan luar negeri. Hal ini turut mendorong kenaikan kasus aktif dan angka perawatan pasien di Jawa dan Bali.

Misalnya pada 9 Januari, sebanyak 300 dari 393 kasus Covid-19 di Jakarta berasal dari pelaku perjalanan luar negeri. Untuk itu, masyarakat diminta menunda perjalanan luar negeri yang tidak mendesak.

"Pelaku perjalann ini buktinya telah banyak membawa masalah mengenai Omicron ini," ujar Luhut.

Sementara itu, pemerintah terus melakukan pengetatan pintu masuk internasional. Kemudian, pengetesan dan penelusuran kontak erat akan menjadi program prioritas pemerintah.

Di sisi lain, pihaknya meminta pemerintah daerah untuk menyiapkan fasilitas rumah sakit dan isolasi terpusat di wilayah masing-masing.

Halaman:
Reporter: Rizky Alika
Editor: Lavinda
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...
Advertisement