Luhut Beberkan Upaya Penanganan Sampah Plastik RI di COP26, Skotlandia

Image title
2 November 2021, 21:45
Sampah, Sampah Plastik, Luhut Panjaitan
ANTARA FOTO/Basri Marzuki/foc.
Seorang pemulung mencari plastik bekas di tumpukan sampah yang dibawa air pasang laut di muara Sungai Palu, Sulawesi Tengah, Selasa (2/2/2021).

Pemerintah Indonesia menargetkan pengurangan sampah plastik laut sebesar 70% akan dicapai pada 2025 mendatang. Hal itu disampaikan Menteri Koordinator Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Panjaitan dalam Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) Perubahan Iklim COP26 di Glasgow, Skotlandia, Selasa (2/11). 

Luhut mengatakan pemerintah berkomitmen kuat dalam mengatasi persoalan sampah di Indonesia. Pada 2018, pemerintah menunjukkan prioritasnya dengan menyiapkan regulasi yang terkait dengan penanganan sampah laut. 

"Guna mendukung tujuan nasional yang ambisius, Indonesia mempunyai target dalam mengurangi 70% sampah laut pada 2025," kata Luhut dalam acara COP 26 UNFCCC - DAY 2 (Glasgow), Selasa (2/11).

Di samping itu, pemerintah juga menjalankan beberapa strategi. Salah satunya, melalui upaya pengembangan pembangkit listrik tenaga sampah (PLTSa).

Saat ini, proyek percontohan yang sudah berjalan berada di Kota Surabaya, dengan volume pengelolaan sampah sebanyak 1000 ton per hari. Dari pengelolaan sampah itu, setidaknya daya yang dihasilkan sebesar 10 megawatt (MW).

Pemerintah juga mendorong pengelolaan sampah menjadi energi baru terbarukan atau EBT. Salah satu teknologi yang digunakan yaitu Refuse-derived Fuel (RDF).

Halaman:
Reporter: Verda Nano Setiawan
Editor: Lavinda
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...