Pengelola Pizza Hut Bagi Dividen Rp 60 Miliar, 98% dari Laba

Cahya Puteri Abdi Rabbi
24 Mei 2022, 13:40
Pizza Hut
sarimelatikencana.co.id
Pizza Hut Indonesia

Perusahaan pengelola gerai Pizza Hut, PT Sarimelati Kencana Tbk (PZZA) akan membagikan dividen tunai tahun buku 2021 sebesar Rp 60 miliar. Angka itu setara 98,73% laba bersih perseroan sepanjang 2021 yang mencapai Rp 60,76 miliar.

Dalam keterbukaan informasi di Bursa Efek Indonesia (BEI), keputusan pembagian dividen telah disetujui dalam Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) yang digelar pada Kamis (19/5). Adapun, para pemegang saham akan mendapat dividen tunai sebesar Rp 19,96 per lembar.

"Perseroan mendelegasikan kewenangan kepada direksi perseroan untuk menetapkan jadwal dan tata cara pembayaran dividen tunai sesuai dengan peraturan yang berlaku," kata Sekretaris Perusahaan Kurniadi Sulistyomo, dalam keterbukaan informasi, dikutip Selasa (24/5).

Sementara itu, sisa dari laba bersih tahun berjalan perseroan sebesar Rp 500 juta akan digunakan untuk pembentukan cadangan wajib, lalu sebesar Rp 269,83 juta akan dibukukan sebagai laba ditahan bagi perseroan.

Berdasarkan laporan keuangan, perseroan berhasil mencatatkan laba bersih Rp 60,76 miliar sepanjang 2021. Kondisi ini berbanding terbalik dari kinerja keuangan periode yang sama tahun sebelumnya ketika perusahaan mengalami kerugian Rp 93,51 miliar

Perseroan membukukan pendapatan sebesar Rp 3,41 triliun atau menyusut 1,14% dari omzet periode sebelumnya sebesar Rp 3,45 triliun. Penurunan pendapatan ini, seiring dengan turunnya penjualan pada segmen produk.

Halaman:
Reporter: Cahya Puteri Abdi Rabbi
Editor: Lavinda
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...