PTPP Rampung Pugar Bandara Komodo, Jokowi: Labuan Bajo Makin Dikenal

Lavinda
Oleh Lavinda
25 Juli 2022, 13:52
PTPP
ANTARA FOTO/Kornelis Kaha
Petugas beraktivitas di Bandar Udara Komodo di Labuan Bajo, Manggarai Barat, NTT, Rabu (22/1/2020).

PT PP (Persero) Tbk (PTPP) telah menyelesaikan proyek pembangunan dan perluasan fasilitas Bandar Udara Komodo, Labuan Bajo. Hal itu ditandai dengan seremoni peresmian pengoperasian Bandara oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi) pekan lalu. 

Proyek pembangunan dan pengembangan Bandara Komodo berlokasi di Labuan Bajo, Kecamatan Komodo, Kabupaten Manggarai Barat, Provinsi Nusa Tenggara Timur.

Direktur Utama PTPP Novel Arsyad mengatakan, PTPP telah menuntaskan pekerjaan dengan tepat waktu dan kualitas terbaik. Pihaknya berharap, dengan pengembangan Bandara Komodo ini, Labuan Bajo akan menjadi salah satu destinasi wisata favorit di Indonesia.

"Kehadiran bandara ini tentunya akan berdampak positif bagi pertumbuhan ekonomi di Provinsi Nusa Tenggara Timur,” ujar Novel dalam keterangan tertulis, Senin (25/7).

Dana proyek ini bersumber dari anggaran penerimaan dan belanja negara (APBN) dan memiliki sejumlah lingkup pekerjaan, antara lain: perpanjangan landasan pacu, penataan interior terminal penumpang, ekstension terminal penumpang, dan pemotongan obstacle runway TH 17.

Salah satu pengembangan yang dilakukan oleh PTPP yaitu, dari sisi runway berupa perpanjangan dari 2.450 meter menjadi 2.650 meter. Dengan dilakukannya perpanjangan runway tersebut diharapkan dapat lebih leluasa untuk digunakan oleh pesawat-pesawat narrow body.

Presiden Jokowi menilai, perluasan fasilitas bandara akan memudahkan penerbangan pesawat langsung dari luar negeri ke Labuan Bajo. Dengan bertambahnya wisatawan dari mancanegara dan nusantara, Labuan Bajo akan semakin dikenal oleh dunia.

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...