20 Universitas Terbaik di Dunia Versi QS WUR 2025, MIT Rangking Satu
Lembaga Quacquarelli Symonds (QS) baru saja meluncurkan QS World University Rankings (WUR) 2025. Daftar universitas terbaik dunia versi QS ini salah satu yang ditunggu-tunggu, karena menjadi parameter kualitas universitas atau perguruan tinggi.
Sebanyak 1.503 perguruan tinggi di seluruh dunia masuk ke dalam pemeringkatan Quacquarelli Symonds World University Rankings (QS WUR) 2025.
Dari daftar tersebut, Amerika Serikat menjadi penyumbang lembaga pendidikan tinggi paling banyak, yaitu 197, lalu disusul oleh Inggris dengan 90 institusi dan 71 institusi di Cina.
Adapun semua universitas tersebut dinilai berdasarkan berbagai indikator, termasuk reputasi akademik, kualitas penelitian, dan keberhasilan alumni.
Dilansir dari laman QS Top Universities, Massachusetts Institute of Technology (MIT) di Amerika Serikat mampu bertahan di posisi puncak selama 13 tahun berturut-turut. Kemudian, Imperial College London naik empat peringkat di urutan kedua, lalu diikuti dengan University of Oxford, Harvard University, dan University of Cambridge di lima besar.
Bagi siapapun yang berencana melanjutkan studi di luar negeri, QS WUR 2025 bisa menjadi panduan penting untuk memilih universitas terbaik. Pasalnya, ranking ini dapat memberikan gambaran menyeluruh tentang kualitas pendidikan di berbagai universitas di seluruh dunia.
Lantas, apa saja universitas terbaik di dunia pada 2025?
Kriteria Penilaian QS WUR 2025
Untuk tahun 2025 ini, QS masih menggunakan metodologi yang sama dengan tahun sebelumnya. Ada sembilan indikator yang menjadi dasar penilaian terhadap kinerja dan kualitas universitas di dunia.
Setiap indikator tersebut memiliki bobot yang berbeda dalam menentukan peringkat universitas. Bobot ini mencerminkan tingkat kepentingan masing-masing indikator dalam mengukur kualitas pendidikan secara keseluruhan.
Berikut adalah sembilan indikator serta persentase pembobotan yang digunakan dalam QS WUR 2025:
- Reputasi akademik (30%)
- Reputasi pengusaha (15%)
- Rasio dosen-mahasiswa (10%)
- Jumlah kutipan per fakultas (20%)
- Rasio staf internasional (5%)
- Rasio dosen-mahasiswa (5%)
- Pendidikan berkelanjutan (5%)
- Kolaborasi akademik (5%)
- Keterampilan kerja (5%)
Universitas Terbaik di Dunia
Berikut daftar 20 univeristas terbaik di dunia versi QS WUR 2025 yang dirilis pada 4 Juni 2024:
1. Massachusetts Institute of Technology (MIT)
- Lokasi: Cambridge, Amerika Serikat.
- Total skor: 100.
2. Imperial College London
- Lokasi: London, Inggris.
- Total skor: 98,5.
3. University of Oxford
- Lokasi: Oxford, Inggris.
- Total skor: 96,9.
4. Harvard University
- Lokasi: Cambridge, Amerika Serikat.
- Total skor: 96,8.
5. University of Cambridge
- Lokasi: Cambridge, Amerika Serikat.
- Total skor: 96,7.
6. Stanford University
- Lokasi: Stanford, Amerika Serikat.
- Total skor: 96,1.
7. ETH Zurich
- Lokasi: Zurich, Swiss.
- Total skor: 93,9.
8. National University of Singapore (NUS)
- Lokasi: Singapura.
- Total skor: 93,7.
9. University College London (UCL)
- Lokasi: London, Inggris.
- Total skor: 91,6.
10. California Institute of Technology (Caltech)
- Lokasi: Pasadena, Amerika Serikat.
- Total skor: 90,9.
11. University of Pennsylvania
- Lokasi: Philadelphia, Amerika Serikat.
- Total skor: 90,3.
12. University of California, Berkeley (UCB)
- Lokasi: Berkeley, Amerika Serikat.
- Total skor: 90,1.
13. The University of Melbourne
- Lokasi: Parkville, Australia.
- Total skor: 88,9.
14. Peking University
- Lokasi: Beijing, Cina.
- Total skor: 88,5.
15. Nanyang Technological University (NTU) Singapore
- Lokasi: Singapura.
- Total skor: 88,4.
16. Cornell University
- Lokasi: Ithaca, Amerika Serikat.
- Total skor: 87,9.
17. The University of Hong Kong
- Lokasi: Hong Kong.
- Total skor: 87,6.
18. The University of Sydney
- Lokasi: Sydney, Australia.
- Total skor: 87,3.
19. The University of New South Wales (UNSW)
- Lokasi: Sydney, Australia.
- Total skor: 87,1.
20. Tsinghua University
- Lokasi: Beijing, Cina.
- Total skor: 86,5.
Demikian informasi mengenai 20 daftar universitas terbaik dunia Versi QS WUR 2025 yang bisa disimak bagi calon mahasiswa yang berniat melanjutkan studi di luar negeri.


