6 Doa Penutup Kristen agar Ibadah Diberkati oleh Tuhan

Destiara Anggita Putri
27 Mei 2024, 13:31
Doa Penutup Kristen
Freepik
Ilustrasi, dua pendeta tengah berdoa.
Button AI Summarize

Setiap hari Minggu atau pada hari peringatan tertentu, umat Kristen biasanya akan melakukan serangkaian kegiatan ibadah di gereja. Pada rangkaian kegiatan tersebut, terdapat sesi penutup ibadah yang dilakukan oleh pendeta atau pemimpin ibadah, maupun oleh para jemaat secara bersama-sama.

Dilansir dari Buku Panduan Tata Ibadah Minggu, KRW, Kebaktian, PA (Buku Panduan untuk Penatua dan Diaken) karya Rendra Andi Christianto (2015: 26), doa penutup ibadah adalah ucapan rasa syukur atas kelancaran dan keamanan ibadah, memohon ampun jika ada kesalahan dalam beribadah, dan memohon berkat kepada Tuhas untuk petugas ibadah dan jemaat.

Adapaun doa ini dipanjatkan dengan maksud agar ibadah yang telah dilaksanakan bisa menjadi berkat dan dapat kembali melaksanakan ibadah dengan lancar di hari-hari selanjutnya. 

Lantas, seperti apa doa penutup Kristen? Simak ulasannya di bawah ini.

Doa Penutup Kristen

Berikut ini enam doa penutup yang bisa dipanjatkan oleh umat Kristen  agar ibadah yang dilakukan diberkati oleh Tuhan.

Doa Penutup Ibadah Sebagai Ungkapan Terima Kasih

Tuhan, Engkau melihat kami berkumpul di tempat ini dan menyembah-Mu. Bukan karena kami adalah orang-orang yang sempurna, tetapi karena Engkau adalah Tuhan yang luar biasa yang layak kami sembah.

Terima kasih telah menjadikan kami layak untuk berdiri di hadapan-Mu dan menyembah-Mu. Tuhan, saat kami menutup pertemuan ini, semoga ibadah kami diterima di hadapan-Mu hari ini.

Semoga kami dapat melanjutkan firman-Mu dan menggunakannya untuk kemuliaan nama suci-Mu. Amin.

Doa Penutup Ibadah Memohon Pengampunan

Ya Tuhan, tolonglah kami untuk tetap setia kepada-Mu dalam segala hal yang kami lakukan. Kami berdoa agar semua yang kami lakukan di tempat ini dapat memuliakan nama-Mu.

Jika ada sesuatu yang kami lakukan karena kepentingan kami sendiri, kami mohon ampun. Semoga kami melakukan apa-apa yang telah diajarkan kepada kami dan menjalani hidup sesuai dengan yang tertulis dalam kitab suci. Dalam nama Yesus, kami percaya dan berdoa, Amin.

Doa Penutup Ibadah Memohon Kedamaian

Tuhan yang Mahakuasa, kami bersyukur karena Engkau telah memberkati kami dalam ibadah hari ini. Terima kasih atas kehadiran-Mu yang memberikan kekuatan dan penghiburan bagi kami. Kami memohon ampun atas segala kesalahan yang kami lakukan dalam ibadah ini dan dalam kehidupan kami sehari-hari.

Berkatilah kami dan keluarga kami, serta jadikanlah kami sebagai alat berkat bagi sesama di dunia ini. Kami berdoa agar Engkau senantiasa memberikan bimbingan dan perlindungan bagi kami dalam setiap langkah hidup kami.

Kami berdoa juga untuk dunia ini, agar damai sejahtera senantiasa terjaga dan kasih-Mu menjangkau setiap orang. Dalam nama Yesus Kristus, kami berdoa. Amin.

Doa Penutup Ibadah dan Syukur atas Berkat Tuhan

Ya Tuhan, kami mengucapkan syukur atas kehadiran-Mu di tengah-tengah kami pada ibadah ini. Kami bersyukur atas kasih-Mu yang melimpah yang telah memperbarui iman kami dan memberikan kekuatan dalam hidup ini.

Kami memohon ampun atas segala dosa yang telah kami perbuat, baik yang disengaja atau tidak. Ampunilah kami dan berikanlah kami kekuatan untuk tidak mengulangi kesalahan yang sama. Kami memohon agar kasih dan damai-Mu senantiasa menyertai kami dalam hidup ini. Berikanlah kami keberkahan, kebijaksanaan dan kekuatan untuk menghadapi segala tantangan dalam hidup ini.

Kami berdoa agar kehadiran-Mu tetap menyertai kami setiap hari dan selalu memperbarui iman kami. Semua yang kami lakukan, kami lakukan demi kemuliaan-Mu. Kami berdia semua ini dalam nama Yesus Kristus, Tuhan kami. Amin.

Doa Penutup Ibadah Mohon Perlindungan

Ya Allah Bapa yang baik, kami bersyukur atas kehadiran-Mu dalam ibadah ini. Kami memohon ampun atas dosa-dosa yang telah kami lakukan dalam ibadah ini, baik yang disengaja maupun tidak disengaja.Bapa, kami memohon agar Engkau memberkati kami dan memberikan kami kekuatan untuk melanjutkan hidup kami sehari-hari dengan penuh kasih sayang dan kepercayaan kepada-Mu. Kami juga memohon agar Engkau memberikan rahmat dan perlindungan kepada kami dan keluarga kami dimanapun kami berada. 

Bapa, kami juga memohon agar Engkau menguatkan gereja dan memberkati para pengajar Firman-Mu. Kami berdoa agar semua yang telah kami lakukan dalam ibadah ini dapat membawa kemuliaan bagi nama-Mu.

Terima kasih atas kasih sayang dan kehadiran-Mu yang kami rasakan hari ini. Kami berdoa dalam nama Yesus Kristus, Tuhan kami. Amin.

Doa Penutup Ibadat Mohon Bimbingan Roh Kudus

Tuhan yang Mahakuasa, kami bersyukur atas kesempatan untuk memuji dan menyembah Engkau dalam ibadah ini. Kami berterima kasih karena Engkau telah hadir di tengah-tengah kami dan memberkati kami dengan kasih-Mu. Kami memohon ampun atas dosa-dosa kami dan kami berharap dapat hidup lebih dekat dengan-Mu dan melakukan kehendak-Mu dalam hidup kami sehari-hari.

Terima kasih karena telah memberikan firman-Mu kepada kami dan memberikan pengertian kepada kami melalui Roh Kudus-Mu. Kami berdoa agar Roh Kudus terus memimpin dan membimbing kami dalam hidup kami. Kami memohon perlindungan-Mu dan berkat-Mu bagi keluarga, teman, gereja, dan bangsa kami. Kami berharap dapat terus hidup dalam kerendahan hati dan kasih-Mu yang tak terbatas.

Terima kasih Tuhan, atas semua yang telah Engkau lakukan bagi kami. Kami berdoa dalam nama Yesus Kristus, Amin.

Itulah enam doa penutup Kristen yang bisa dipanjatkan agar ibadah yang dilakukan diberkati oleh Tuhan.

Editor: Agung

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...