5 Rekomendasi Tempat Buka Puasa di Jakarta Selatan

Destiara Anggita Putri
11 April 2023, 13:01
Tempat Buka Puasa di Jakarta Selatan
Rumah.com
Ilustrasi, Hause Rooftop.

Jakarta Selatan atau kerap disingkat Jaksel merupakan bagian dari DKI Jakarta yang menjadi area hunian terfavorit di ibukota. Pasalnya, beberapa wilatah Jakarta Selatan masih asri dengan pohon-pohon rindang serta lokasi-lokasi premium seperti Kemang juga tersebar di wilayah ini.

Jakarta Selatan juga terkenal akan tempat nongkrongnya seperti restoran dan cafe unik yang sering menjadi trendsetter. Hal ini dikarenakan suasana Jakarta Selatan relatif lebih tenang dibandingkan daerah administratif Jakarta lainnya sehingga nyaman untuk dipakai nongkrong.

Suasana seperti in juga cocok bagi Anda yang ingin buka puasa, baik bersama sahabat, pasangan, atau keluarga.  Ada berbagai restoran atau cafe yang menyajikan makanan yang lezat serta suasana tenang yang bisa dipilih. Simak beberapa rekomendasinya berikut ini.

Tempat Buka Puasa di Jakarta Selatan

Berikut ini lima rekomendasi tempat buka puasa yang bisa dipilih jika Anda ingin berbuka puasa di daerah Jakarta Selatan.

1. Lali Omah

Tempat Buka Puasa di Jakarta Selatan
Tempat Buka Puasa di Jakarta Selatan (Instagram @tengkleknglaliomah)

Tempat buka pertama adalah Lali Omah yang cocok bagi Anda yang ingin menuntaskan rasa rindu pada kampung halaman, khususnya Yogyakarta. 

Restoran ini memiliki bangunan berbentuk joglo dengan kayu-kayu serta pernak-pernik yang didatangkan dari daerah-daerah di Jawa Tengah. Pelayan yang bekerja di Lali Omah pun juga mengenakan baju adat Jawa Tengah, lengkap dengan blangkon. 

Jika Anda ingin mencicipi menu andalan restoran, Anda bisa memesan tengkleng sumsum iga yang dibuat berdasarkan resep keluarga yang menggunakan lebih dari 30 bumbu. Adapun cara memasaknya yaitu dengan menggunakan anglo api arang sehingga membuat aromanya lebih harum.

Selain makanan, restoran ini juga menyediakan aneka wedangan dan gorengan, Ada juga Kopi Joss,yaitu kopi dengan pitingan arang di dalamnya. 

Alamat: Jl. Deplu Raya No. 8, Pesanggrahan, Jakarta Selatan

Jam operasional: 10.00 – 22.00 WIB

Kisaran harga menu:

Makanan: Rp 5.000 – Rp 85.000

Minuman: Rp 8.000 – Rp 25.000

2. Bebek Malio

Tempat Buka Puasa di Jakarta Selatan
Tempat Buka Puasa di Jakarta Selatan (keluyuran.com)

Tempat buka puasa di Jakarta Selatan berikutnya adalah Bebek Malio. Ini merupakan restoran yang spesialis menjual aneka olahan bebek, seperti bebek kremes, bebek goreng sambel pencit, dan bebek bakar.

Meskipun memiliki potongan bebek yang standar, namun Anda masih bisa memilih antara nasi putih atau nasi merah untuk dikonsumsi.

Selain menu olahan bebek, Bebek Malio juga menjual menu olahan ayam dan gurame. Harga makanan di restoran ini cukup terjangkau. Tempatnya pun bersih dan nyaman sehingga dapat membuat Anda merasa betah. 

Alamat: Jl. Tebet Timur Dalam Raya No. 117, Tebet, Jakarta Selatan

Jam Operasional: Setiap hari pukul 10.00 – 21.45 WIB

Kisaran Harga: Sekitar Rp 50.000 / orang

3. Hause Rooftop

Tempat Buka Puasa di Jakarta Selatan
Tempat Buka Puasa di Jakarta Selatan (IDNTimes.com)

Tempat buka puasa berikutnya yaitu Hause Rooftop yang bisa menjadi pilihan bagi Anda yang ingin bersantai setelah pulang kerja. 

Berada di tengah-tengah rimba gedung-gedung bertingkat di daerah Setiabudi, Anda bisa menikmati pemandangan tanaman hijau, lampu-lampu gantung dan pemandangan gedung Selama menunggu waktu berbuka puasa.

Untuk menu buka puasanya, Anda bisa memilih menu makan ala Italia, seperti anaka pizza, atau menu khas Indonesia seperti sop buntut. Berbeda dengan restoran lainnya, restoran ini menerapkan teknik slow cooking ketika memasak sop buntut sehingga bumbu masakan lebih meresap dan daging lebih empuk.

Selain menu diatas, Anda juga bisa memesan menu vegetarian dan rendah kalori. 

Alamat: Lantai 6 Tower 2 MD Place, Jl. Setiabudi Selatan No. 7, Karet Kuningan, Jakarta Selatan

Jam operasional: 09.00 – 23.00 WIB

Kisaran harga menu:

Makanan: Rp 45.000 – Rp 265.000

Minuman: Rp 38.000 – Rp 75.000

4. Unara Coffee

Tempat Buka Puasa di Jakarta Selatan
Tempat Buka Puasa di Jakarta Selatan (Instagram/@unara.andara)

Bagi Anda yang ingin berbuka puasa di tempat yang tidak biasa, maka Unara Coffee bisa menjadi pilihan. Berbeda dengan cafe lainnya, cafe ini menawarkan spot menarik bagi pengunjungnya yaitu berupa jembatan berlantai kaca dengan pegangan tali di atas kolam renang.

Jembatan inilah yang menjadi penghubung dua area outdoor di lantai dasar. Semnatara itu, di lantai atas, terdapat balkon yang juga terbuka, nyaman, dan tenang.

Menu makanan di cafe ini cukup lengkap, mulai dari cemilan, makanan berat, hingga pencuci mulut. Ketika berbuka puasa di cafe ini, Anda bisa memesan siomay goreng atau singkong goreng sebagai camilan.

Anda juga bisa menyantap makanan berat lainnya seperti sop iga atau korean beef rice bowl serta puding karamel sebagai dessert atau penutup. 

Alamat:Jl. Andara Raya No. 6, Cilandak, Jakarta Selatan

Jam operasional: 09.00 – 23.00 WIB

Kisaran harga menu:

Makanan: Rp 25.000 – Rp 63.000

Minuman: Rp 26.000 – Rp 45.000

5. Kenjiro

Tempat Buka Puasa di Jakarta Selatan
Tempat Buka Puasa di Jakarta Selatan (wolipop.detik.com)

Rekomendasi terakhir adalah kenjiro yang merupakan salah satu restoran Jepang yang ada di Jakarta Selatan. Ketika Anda memasuki restoran, pengunjung bisa langsung merasakan kesan mewah dan elegan.

Restoran ini juga memiliki ciri khas yaitu interiornya yang berupa rangka kayu dan pintu bulat serta nuansa earth tone pada tiap detailnya. Terdapat pula aman Zen  atau taman khas Jepang di dalamnya yang dapat membuat Anda merasa tenang dan kalem  ketika berada di restoran ini.

Ada berbagai makanan Jepang yang tersedia, seperti sashimi, sushi, kushiyaki atau sate khas Jepang, dan lain-lain. Jika Anda bingung, Anda bisa memesan salah satu menu andalannya yaitu Jalapeno Tuna Roll yang berupa sushi dengan irisan jalapeno dan spicy sauce. 

Atau Anda juga bisa memesan Bees Truffle Roll, yaitu sushi ber-topping daging sapi aburi dan jamur truffle serta irisan bawang goreng. 

Alamat: Jl. Adityawarman No. 63, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan

Jam operasional: 11.00 – 22.00 WIB

Kisaran harga menu:

Makanan: Rp 38.000 – Rp 395.000

Minuman: Rp 25.00 – Rp 53.000

Editor: Agung

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...