3 Contoh Motivation Letter untuk Melamar Kerja

Ghina Aulia
4 Mei 2023, 16:54
Contoh motivation letter untuk melamar kerja.
Unsplash
Ilustrasi, motivation letter.

Salah satu permintaan perusahaan saat membuka lowongan pekerjaan, perekrut mengharuskan pelamar untuk memenuhi beberapa syarat. Baik dari segi administrasi dan kriteria yang dibutuhkan, tak terkecuali dengan dokumen-dokumen.

Salah satunya adalah motivation letter. Tulisan ini menjelaskan tentang motivasi atau dorongan pelamar terhadap lowongan yang dibuka.

Terkait dengan itu, Anda patut memahami tentang struktur penulisan motivation letter. Selain itu, juga terdapat contoh yang bisa dijadikan acuan.

Struktur Penulisan Motivation Letter

1. Pembuka

Pembuka berisi perkenalan mulai dari nama, latar belakang pendidikan, serta hal umum dari diri Anda yang memiliki relevansi terhadap lowongan yang dibuka. Sebaiknya bagian ini ditulis semenarik mungkin. Lantaran posisinya di awal paragraf sehingga kemungkinan akan berpengaruh terhadap penilaian perekrut.

2. Isi

Bagian isi memuat tentang keinginan Anda terhadap posisi yang diinginkan. Jelaskan secara rinci tentang hal apa saja yang menjadi motivasi Anda. Selipkan pengalaman dan capaian yang masih relevan.

3. Penutup

Simpulkan keinginan Anda yang sudah dijelaskan sebelumnya. Jelaskan dengan tulisan tentang harapan dan keinginan untuk bergabung.

Kali ini, Katadata.co.id akan meemberikan beberapa contoh motivation letter untuk melamar kerja yang bisa dijadikan referensi. Anda bisa menyesuaikannya dengan posisi yang akan dilamar.

Contoh Motivation Letter untuk Melamar Kerja 1

Sumber: EKRUT

Kepada tim HRD yang terhormat,

Saya menulis untuk mengungkapkan minat saya pada posisi Pengelola Konten Web di Ekrut.com. Saya memiliki pengalaman membangun situs konten berbasis kesehatan yang besar dan berfokus pada konsumen. Meskipun sebagian besar pengalaman saya di dunia bisnis, saya memahami nilai sosial dari sektor ini dan saya yakin bahwa pengalaman bisnis saya akan menjadi aset bagi perusahaan Anda.

Tanggung jawab saya mencakup pengembangan dan pengelolaan termasuk editorial situs web, kalender editorial, pemrograman konten harian, dan produksi untuk berbagai situs.

Saya telah bekerja sama dengan profesional perawatan kesehatan dan editor medis untuk membantu mereka memberikan informasi terbaik kepada konsumen pasien. Saya juga telah membantu dokter menggunakan konten medis mereka untuk menulis teks yang ramah pengguna dan mudah dipahami.

Pengalaman telah mengajari saya bagaimana membangun hubungan yang kuat dengan semua departemen dalam sebuah organisasi. Saya memiliki kemampuan untuk bekerja dalam tim maupun lintas tim. Saya dapat bekerja dengan teknisi web untuk menyelesaikan masalah teknis dan menerapkan peningkatan teknis.

Saya yakin bekerja dengan departemen pengembangan untuk menerapkan peningkatan desain dan fungsional, serta memantau statistik situs, dan melakukan pengoptimalan mesin telusur.

Terima kasih atas pertimbangan Anda.

Rianti
Rianti@noemail.com
0812-xxx-xxx
www.linked.com/rianti

Contoh Motivation Letter untuk Melamar Kerja 2

Sumber: Atma

Yth. Herryjanto Candra,

Hiring Manager PT Luar Angkasa Indah

Perkenalkan, nama saya Lintang Gemintang, S1 Teknik Informatika dari Universitas Angkasa tahun 2022. Dalam satu tahun terakhir, saya memperhatikan perkembangan bisnis PT Luar Angkasa Indah yang mulai go digital dan memiliki progress yang baik. Maka, saya pun memberanikan diri melamar pada posisi Digital Marketing di PT Luar Angkasa Indah.

Saya yakin, dengan minat, latar belakang pendidikan, sertifikasi digital marketing yang sudah selesai saya lakukan di beberapa lembaga pendidikan luar kampus, juga pengalaman saya menjadi freelancer digital marketing selama 2 tahun, bisa berkontribusi besar bagi perkembangan PR Luar Angkasa Indah di masa depan.

Beberapa pencapaian yang telah saya dapatkan selama berkarir sebagai digital marketer, antara lain:
Merancang dan melaksanakan digital marketing campaign yang memberi dampak peningkatan engagement di semua marketing channel hingga 80% dalam waktu 6 bulan kerja. Meningkatkan conversion rate dan revenue sebesar 20% per enam bulan project.

Selain dua pencapaian tersebut, masih ada beberapa pencapaian lainnya yang nanti bisa saya ceritakan secara langsung jika Bapak berkenan memberi saya waktu untuk bertemu dengan Bapak. Besar harapan saya, kita bisa berdiskusi lebih lanjut.

Demikian motivation letter ini saya buat. Terima kasih atas kesediaan Bapak membaca surat ini. Saya tunggu kabar baiknya, ya.

Dengan hormat,

Lintang Gemintang

Contoh Motivation Letter untuk Melamar Kerja Bahasa Inggris

Sumber: Atma

Dear Mrs. Margarita,

I’m Sita, a copywriter, and writer who loves to write. My writing career spans more than 10 years, and I have published more than 180 books, including 5 best sellers books. Besides writing articles for websites and media, I also contribute to various blogs.

With my experience in writing books, thousands of articles, and copywriting, I applied to join PT Collaboration as a Head Content Writer. I am sure that my passion for writing and creative industries combined with working in your company will be a unique and wonderful experience for both of us.

Writing, conducting research, and even recognizing users’ needs for quality content are also skills I acquired while working in the creative industry. I like working independently or as a team where I can share creative ideas.

Let’s meet and discuss directly so I can tell you what ideas I want to realize with PT Collaboration.

Sincerely,

Sita

Demikian penjelasan mengenai contoh motivation letter untuk melamar kerja. Anda juga bisa menunjangnya dengan mencari tahu lebih lanjut terkait instansi agar bisa meningkatkan relevansi pengalaman dan pencapaian terhadap posisi maupun bidang yang digeluti lembaga terkait.

Editor: Intan

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...