5 Contoh Teks Prosedur Protokol yang Mudah Dipahami

Destiara Anggita Putri
31 Juli 2023, 11:41
Contoh Teks Prosedur Protokol
Freepik
Ilustrasi, contoh teks prosedur protokol.

Materi tentang teks merupakan salah satu materi yang diajarkan dalam mata pelajaran bahasa Indonesia. Teks sendiri dibagi menjadi beberapa jenis, termasuk teks prosedur.

Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) kata “prosedur” memiliki arti tahap kegiatan untuk menyelesaikan suatu aktivitas atau metode langkah demi langkah secara pasti dalam memecahkan suatu masalah.

Dari penjelasan tersebut, bisa disimpulkan bahwa teks prosedur adalah sebuah panduan untuk menyelesaikan aktivitas atau masalah dengan beberapa langkah-langkah yang berurutan.

Adapun, tujuan dari teks prosedur yaitu sebagai petunjuk atau panduan dalam mengerjakan atau menggunakan sesuatu agar berjalan dengan baik dan benar sehingga tujuan yang diinginkan bisa dicapai.

Secara umum, teks prosedur dibagi menjadi tiga jenis yaitu teks prosedur sederhana, kompleks dan protokol. Teks prosedur protokol sendiri merupakan teks prosedur yang panduan atau langkah-langkahnya tidak terlalu kaku. Ini agar setiap urutan langkah-langkahnya bisa dilakukan secara acak, tetapi tidak mengubah tujuan yang ingin dicapai.

Agar lebih paham tentang jenis teks prosedur ini, berikut di bawah ini beberapa contohnya yang bisa dipelajari sebagai referensi. 

Contoh Teks Prosedur Protokol

Berikut ini lima contoh teks prosedur protokol dari berbagai sumber yang bisa dipelajari agar lebih paham tentang jenis teks prosedur ini.

Ilustrasi Teks Prosedur Bahasa Inggris
Contoh Teks Prosedur Protokol (Freepik)

1. Cara Membuat Mie Instan

Mie instan sering dijadikan pilihan alternatif makanan cepat saji, apalagi di kala cuaca dingin saat hujan. Untuk menyiapkan sepiring mie instan yang lezat, caranya cukup mudah. Berikut langkah-langkahnya:

  • Masak 200 ml air matang. Jika sudah mendidih, masukkan mi ke dalamnya hingga tercelup seluruhnya.
  • Tuang bumbu-bumbu yang ada dalam kemasan mi instan ke dalam mangkuk.
  • Jika mie sudah matang dan lembut, tiriskan air dan tuang mie kedalam mangkok yang sudah terisi bumbu sebelumnya.
  • Aduk merata hingga bumbu tercampur.
  • Mi instan siap disajikan dengan pelengkap telur rebus atau irisan cabai rawit.

2. Cara Menyehatkan Rambut dengan Kondisioner

Kondisioner merupakan salah satu solusi untuk merawat kesehatan rambut. Dengan menggunakan kondisioner, rambut Anda akan terlihat lebih lembab dan halus sehingga mudah ditata dan dirawat. Bahkan, cara ini bisa membuat rambut Anda lebih sehat jika dilakukan secara rutin.

Kondisioner juga akan senantiasa membantu menjaga dan meningkatkan volume rambut sehingga akan menunjang penampilan Anda. Oleh karena itu, untuk menggunakan kondisioner, diperlukan beberapa langkah yang tepat. Berikut langkah-langkah yang dimaksud:

Halaman:
Editor: Agung
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...
Advertisement