2 Cerpen Anak Singkat yang Mengadung Makna Kebaikan

Anggi Mardiana
23 Oktober 2023, 16:00
Cerpen Anak Singkat
Unsplash
Cerpen Anak Singkat

Ada banyak pilihan cerpen anak singkat yang bisa disampaikan ke anak. Mendengarkan cerita menjadi hal menarik untuk anak-anak, sebaiknya kisah yang diceritakan memiliki pesan baik. Melalui cerita, anak bisa mengambil pelajaran dari suatu peristiwa.

Cerpen anak singkat memberikan banyak manfaat selain memperluas kemampuan berbahasa, anak juga bisa memetik nilai berharga dari cerpen tersebut. Melalui hal ini, Si Kecil diharapkan bisa menjadi pribadi lebih baik dan dewasa.

2 Contoh Cerpen Anak Singkat tentang Kebaikan

Ketika anak memasuki usia sekolah, pada umumnya mereka mulai mengenal beragam karya tulis seperti cerpen anak singkat. Sebagai informasi, berikut 2 contoh cerpen anak singkat tentang kebaikan:

1. Contoh CerpenAnak Singkat 1

Contoh Cerpen Kehidupan Sehari-hari
Contoh Cerpen Anak Singkat (Freepik)

Kebaikan yang Diajarkan Pohon Ajaib

Hiduplah seorang anak bernama Arman anak yang ceria dan penuh kebaikan di sebuah desa kecil. Sepulang sekolah, ia selalu bermain di hutan dekat rumah. Di tengah hutan itu , ada sebuah pohon yang cukup terkenal dengan kejaiban.

Suatu hari, saat Andi sedang bermain bola dekat pohon, ia mendengar suara lembut dari dalam pohon.

Pohon Ajaib: “Hai, Arman, aku akan memberitahumu soal kebaikan”.
Arman terkejut tetapi cukup tertarik, ia pun mendekat ke pohon dan berkata “Ya, Pohon Ajaib! Saya ingin mengetahui soal kebaikan.

Pohon Ajaib: “Kebaikan merupakan tindakan yang membantu dan dapat menyenangkan hati orang lain. Saat melakukan kebaikan, hati kita akan dipenuhi dengan kebahagiaan”.

Arman: Bagaimana caranya kita bisa melakukan kebaikan, pohon Ajaib?”
Pohon Ajaib: “Arman kamu bisa membantu siapa pun yang membutuhkan bantuan, baik orang tua maupun teman”.

Arman: “Itu terdengar menyenangkan! Aku ingin menjadi orang baik dan membantu orang lain”
Pohon Ajaib: “Itu sikap luar biasa, Arman. Ingatlah, kebaikan bisa membuat dunia kamu lebih baik”.

Setelah percakapan tersebut, Arman memutuskan berbagi kebaikan dengan orang di sekitarnya. Ia pun membantu teman-temannya yang merasa kesulitan belajar dengan memberikan senyum dan kata-kata menghibur kepada orang yang sedih dan melakukan beragam tindakan lainnya.

Setiap hari, Arman datang ke pohon ajaib untuk berbagi cerita mengenai kebaikan yang sudah dilakukan. Pohon ajaib pun memberikan pujian dengan penuh semangat kepada Arman dan mengingatkannya agar melanjutkan perbuatan baiknya.

Berkat kebaikan Arman, desa tempat tinggalnya jadi lebih harmonis dan penuh kebahagiaan. Orang di sekitar desa pun menghargai Arman sebagai anak yang baik hati dan penuh kasih.

Suatu hari, saat Arman pergi ke hutan, Pohon Ajaib itu tidak bisa bicara karena sudah menjadi tua dan rapuh. Arman pun merasa sedih tetapi ia tahu bahwa pesan kebaikan yang ia terima akan selalu tinggal di hatinya.

Arman akhirnya memutuskan untuk merawat pohon tersebut. Ia membersihkan ranting yang patah lalu menyiramnya dengan air. Setelah beberapa waktu, pohon tersebut mulai pulih dan kembali bersemi.

Meski pohon ajaib tidak bisa berbicara lagi, ia tahu bahwa kebaikannya akan selalu ada di dalam hati dan akan terus menebarkannya kepada orang lain. Arman juga berjanji akan menjadi manusia baik dan berbagi kebaikan.

Halaman:
Editor: Safrezi
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...
Advertisement