Weton Senin Wage, Gambaran Watak, Karier, Rezeki dan Percintaan

Anggi Mardiana
21 Mei 2024, 19:05
Weton Senin Wage
Pexels
Weton Senin Wage
Button AI Summarize

Weton Senin wage memiliki neptu 8, Senin dinilai 4 dan wage memiliki nilai pasaran 4. Mereka yang lahir pada Senin wage dinilai keras dan berapi-api, baik dalam hal positif maupun negatif. Mereka cenderung semangat dalam segala hal, bahkan tergolong hiperaktif.

Seseorang yang lahir pada Senin wage dikenal memiliki prinsip kuat dan keteguhan hati. Mereka tidak mudah goyah dan terkena pengaruh luar, sehingga cenderung konsisten dengan apa yang diyakini. Orang dengan weton ini, dipercaya sebagai sosok yang bisa diandalkan dan memiliki integritas tinggi.

Weton Senin Wage, Gambaran Watak, Rezeki, Karier dan Percintaan

Weton Kamis Kliwon Dalam Primbon Jawa
Weton Senin Wage (Freepik.com)

Weton kelahiran masih banyak digunakan untuk mengetahui kecocokan dengan seseorang. Berikut gambaran watak, karier, percintaan dan rezeki seseorang yang lahir pada Senin Wage menurut Primbon Jawa:

1. Watak Seseorang yang Lahir Pada Senin Wage

Dalam Primbon Jawa kuno, seseorang yang lahir pada Senin wage memiliki watak lakuning genit atau berapi-api, bisa diartikan positif dan negatif. Dalam hal positif, mereka dikenal memiliki jiwa ambisius tinggi dan tidak pantang menyerah. Mereka juga memiliki sifat baik seperti hemat, penurut, suka menolong dan setia.

Apabila dilihat dari sisi negatif, orang yang lahir pada Senin wage bisa berubah menjadi sosok yang tinggi hati, angkuh dan kejam. Karena itu, harus diperlakukan dengan baik dan tulus. Jika ada hal yang memicu emosinya, mereka tidak segan mengeluarkan beberapa watak yang dimiliki.

2. Karier Weton Senin Wage

Dalam urusan karier, orang yang lahir pada Senin wage diprediksi sulit menemukan pekerjaan yang tepat. Beberapa watak buruk yang dimiliki cukup merepotkan dirinya sendiri. Bidang pekerjaan yang cocok seperti buruh, karyawan dan freelancer atau pekerja lepas.

Orang-orang yang memiliki weton ini cenderung sangat sensitive dan mudah tersinggung sehingga membuat perjalanan kariernya cukup sulit. Terlebih saat menerima beberapa kritik yang diberikan oleh rekan atau atasannya di tempat kerja.

3. Kehidupan Percintaan

Orang yang memiliki weton Senin wage diramalkan cocok menjalin hubungan dengan seseorang yang memiliki neptu 16 atau 11. Neptu tersebut merupakan orang-orang yang lahir pada Senin pon, Selasa kliwon, Rabu wage, Kamis kliwon, Jumat legi dan Sabtu pon.

Pertemuan dua weton tersebut diramal bisa membawa keharmonisan karena Seni wage jika bertemu dengan salah satu weton itu sangat cocok. Kondisi ini terjadi karena sifat dan karakter akan saling melengkapi dalam urusan rumah tangga.

4. Rezeki Weton Senin Wage

Untuk urusan rezeki, mereka memiliki garis rezeki yang cukup sulit. Kondisi ini terjadi karena kebiasaan buruk yang dimiliki. Namun, garis ekonomi yang sulit tidak berpengaruh pada mereka yang telah meraih kesuksesan saat muda.

Senin wage diharapkan selalu berhati-hati terhadap rezeki yang telah diperoleh. Bagi yang merasakan ekonomi sulit, baiknya mencoba melakukan sesuatu yang berbeda atau keluar dari zona nyaman.

Kelebihan dan Kelemahan Senin Wage

Weton tanggal lahir dan kepribadian
Kelebihan dan Kelemahan Senin Wage (Youtube Kisah Tanah Jawa)

Orang yang lahir pada Senin wage memiliki kelebihan dan kelemahan. Berikut informasinya:

1. Kelebihan Orang yang Lahir Pada Senin Wage

Seseorang yang lahir pada Senin wage memiliki keteguhan hati dan prinsip yang kuat. Mereka tidak mudah goyah oleh pengaruh luar dan cenderung konsisten dengan apa yang dipercayai. Hal ini membuat mereka dipercaya sebagai seseorang yang bisa diandalkan dan memiliki integritas tinggi.

Seseorang yang memiliki weton Senin wage dikenal tidak mudah menyerah, pekerja kerasa dan selalu berusaha mencapai target yang ditetapkan. Keuletan tersebut sering membawa mereka ke posisi keberhasilan atau kepemimpinan dalam karier.

2. Kelemahan Orang yang Lahir Pada Senin Wage

Seseorang yang lahir pada Senin wage sering dianggap memiliki kepribadian kurang fleksibel. Mereka menjadi sangat teguh dengan prinsip, dan kurang menyesuaikan diri dengan perubahan atau kondisi yang tidak sesuai kebiasaan mereka.

Orang yang lahir pada Senin wage cenderung keras kepala dan sulit berkompromi. Hal ini menyulitkan dalam kerja sama tim, atau menjalin hubungan yang membutuhkan adaptasi dan banyak negosiasi.

Itulah gambaran watak, percintaan, rezeki dan karier orang yang memiliki weton Senin wage. Ramalan dalam Primbon Jawa tersebut masih banyak dipercaya oleh masyarakat Jawa untuk menentukan kecocokan dengan seseorang.

Editor: Safrezi

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...