Daftar Hari Besar Bulan September 2024 untuk Peringatan Nasional-Internasional

Destiara Anggita Putri
26 Agustus 2024, 13:55
daftar hari besar bulan september 2024 untuk peringatan nasional-internasional
freepik
Button AI Summarize

Tidak lama lagi, kalender 2024 akan memasuki bulan September. Bulan ke-9 ini termasuk bulan yang dinantikan sebagian besar masyarakat Indonesia karena adanya peringatan Maulid Nabi yang jatuh pada Senin, 16 September 2024.

Itu artinya, masyarakat Indonesia bisa menikmati long weekend mulai dari tanggal 14 hingga 16 September 2024 karena pemerintah Indonesia telah menetapkan Maulid Nabi sebagai libur nasional.

Selain peringatan tersebut, bulan Agustus 2024 juga memiliki sejumlah peringatan penting lainnya, baik nasional maupun internasional yang penting diketahui

Lantas, apa saja daftar hari besar September 2024? Berikut di bawah ini informasinya lengkap dengan libur nasional dan informasi lainnya.

Daftar Hari Besar Bulan September 2024

Seperti penjelasn di atas, bulan September 2024 memiliki sejumlah perayaan hari penting baik di Indonesia maupun dunia Internasional.

Berikut ini daftar hari besar nasional dan nternasional yang diperingati sepanjang September 2024:

Sejarah Kalender Masehi dan Awal Mula Tahun Baru
daftar hari besar bulan september 2024 untuk peringatan nasional-internasional(Unsplash)

Peringatan Nasional

Pemerintah Indonesia turut mencantumkan hari-hari penting pada bulan September 2024. Simak daftar lengkap dari masing-masing peringatan nasional dan internasional di bawah ini:

  • Minggu, 1 September 2024: Hari POLWAN
  • Selasa, 3 September 2024: Hari Palang Merah Indonesia
  • Rabu, 4 September 2024: Hari Pelanggan Nasional
  • Minggu, 8 September 2024: Hari Pamong Praja
  • Senin, 9 September 2024: Hari Olahraga Nasional
  • Rabu, 11 September 2024: Hari Radio Republik Indonesia
  • Sabtu, 14 September 2024: Hari Kunjung Perpustakaan
  • Selasa, 17 September 2024: Hari Perhubungan Nasional
  • Selasa, 17 September 2024: Hari Palang Merah Nasional
  • Minggu, 22 September 2024: Hari Bebas Kendaraan Bermotor
  • Selasa, 24 September 2024: Hari Tani
  • Jumat, 27 September 2024: Hari Bakti Pos dan Telekomunikasi
  • Jumat, 27 September 2024: Hari Pos Telekomunikasi Telegraf
  • Sabtu, 28 September 2024: Hari Kereta Api
  • Minggu, 29 September 2024: Hari Sarjana Indonesia
  • Senin, 30 September 2024: Hari Peringatan Pemberontakan G30S/PKI

Peringatan Internasional

Selain peringatan nasional, ada juga peringatan internasional yaitu hari penting yang diakui secara global atau dunia dan umumnya ditetapkan oleh PBB untuk meningkatkan kesadaran terhadap isu tertentu bisa juga mengenai peristiwa bersejarah atau hari ulang tahun sebuah negara.

Berikut ini daftar lengkapnya:

  • Rabu, 4 September 2024: Hari Jilbab Internasional
  • Minggu, 8 September 2024: Hari Aksara Internasional
  • Minggu, 8 September 2024: Hari Rabies Internasional
  • Minggu, 15 September 2024: Hari Demokrasi Internasional
  • Senin, 16 September 2024: Hari Ozon Internasional
  • Kamis, 19 September 2024: Hari Internasional Berbicara Seperti Bajak Laut
  • Sabtu, 21 September 2024: Hari Perdamaian Internasional
  • Sabtu, 21 September 2024: Hari Alzheimer Internasional
  • Kamis, 26 September 2024: Hari Bahasa Eropa
  • Kamis 26 September 2024: Hari Kontrasepsi Dunia
  • Sabtu, 28 September 2024: Hari Hak Memperoleh Informasi
  • Minggu, 29 September 2024: Hari Jantung Sedunia.
  • Senin, 30 September 2024: Hari Penerjemah Internasional

Sisa Libur Nasional dan Cuti Bersama 2024

Dilansir dari SKB 3 Menteri, pemerintah Indonesia menetapkan 27 hari libur nasional dan cuti bersama untuk tahun 2024. Adapun hari libur tersebut sendiri terdiri dari 17 libur nasional dan 10 cuti bersama.

Sampai pada awal bulan September 2024, masyarakat Indonesia sudah menikmati sebanyak 24 hari libur dari total keseluruhannya sepanjang tahun. Dengan demikian, tersisa 3 hari libur nasional dan cuti bersama pada 2024.

Berikut ini rincian hari libur yang tersisa sepanjang 2024:

  • Senin, 16 September 2024: Maulid Nabi Muhammad SAW
  • Rabu, 25 Desember 2024: Kelahiran Yesus Kristus
  • Kamis, 26 Desember 2024: Cuti Bersama Kelahiran Yesus Kristus

Itulah informasi mengenai daftar hari besar bulan September 2024 untuk peringatan nasional-internasional serta  informasi lainnya yang penting diketahui.

Editor: Safrezi

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...