3 Contoh Sambutan Panitia Maulid Nabi Muhammad SAW Sebagai Referensi

Anggi Mardiana
10 September 2024, 16:43
Contoh Sambutan Panitia Maulid Nabi
Freepik
Contoh Sambutan Panitia Maulid Nabi
Button AI Summarize

Contoh sambutan panitia Maulid Nabi biasanya digunakan untuk membuka acara. Maulid Nabi Muhammad SAW biasanya dirayakan pada tanggal 12 Rabiul Awal. Dalam penanggalan Masehi, Maulid Nabi tahun ini, jatuh pada hari Senin, 16 September 2024.

Maulid Nabi Muhammad SAW merupakan hari yang istimewa bagi umat muslim. Selama peringatan tersebut, ada beragam acara yang dapat digelar oleh masyarakat. Dalam gelaran acara, panitia akan menyampaikan sepatah dua patah kata.

3 Contoh Sambutan Panitia Maulid Nabi

Umat muslim biasanya memperingati kelahiran Nabi Muhammad SAW dengan mengadakan beragam rangkaian acara. Mulai dari sholawat, tausiah, pengajian, dan lainnya. Untuk membuka acara perayaan Maulid Nabi, berikut contoh sambutan panitia Maulid Nabi:

Contoh Sambutan Panitia Maulid Nabi 1

Assalamualaikum Wr.Wb
Hadirin sekalian yang dirahmati oleh Allah SWT,

Pada awal kesempatan ini, saya ingin mengucapkan banyak terima kasih kepada para panitia yang sudah berusaha mengadakan acara “Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW”. Tanpa adanya kerja keras panitia, dan dukungan saudara sekalian, acara ini tidak dapat terselenggara dengan baik.

Tidak lupa saya ingin mengucapkan terimakasih pada para donatur yang telah memberikan sedekahnya untuk mendukung kelancaran acara Maulid Nabi ini. Semoga apa yang sudah diberikan oleh saudara sekalian, mendapatkan balasan dari Allah SWT. 

Acara Maulid Nabi Muhammad SAW ini, semoga dapat mepererat silaturahmi di antara kita semua. Sekaligus sarana menimba ilmu melalui kajian intensif yang akan dilakukan selama 3 hari. 

Saya mewakili panitia dari pihak penyelenggara memohon maaf apabila ada kesalahan dalam mengadakan acara peringatan Maulid Nabi Muhamamd SAW, baik disengaja maupun tidak disengaja. Mari bersama-sama kita sukseskan acara Maulid Nabi 1446 H.

Demikian sambutan yang dapat saya sampaikan, mohon maaf jika ada salah kata dan ucapan.

Wassalamualaikum Wr.Wb.

Contoh Sambutan Panitia Maulid Nabi 2

Assalamualaikum Wr.Wb,

Alhamdulillahirobbil'alamin,

Asholatu wassalamu ala asyrofil anbiya iwal mursalin
Wa ala alihi wasohbihi ajma'in

Asyadu alla ilaha illalah wa asyhadu anna muhammadar rasulullah. Allahumma sholli ala sayyidina Muhammad wa ala ali sayyidina Muhammad.

Hadirin yang saya hormati,

Segenap panitia kegiatan Maulid Nabi yang saya hormati,

Marilah kita bersama-sama memanjatkan puji dan syukur atas kehadirat Allah SWT yang telah memberikan kesempatan pada kita untuk berkumpul di tempat ini , dalam keadaan sehat walafiat. 

Shalawat serta salam, semoga selalu tercurahkan untuk baginda Muhammad SAW yang telah membawa kita dari zaman kegelapan menuju jalan yang terang benderang. Semoga syafaatnya selalu mengalir bagi kita semua.

Saudara sekalian yang dirahmati oleh Allah SWT,

Pada kesempatan ini, saya ingin mengucapkan terima kasih kepada semua panitia yang sudah berusaha semaksimal mungkin dalam mengadakan acara Maulid Nabi ini. Tanpa dukungan, dan kerja keras dari saudara sekalian, acara ini mungkin tidak dapat terselenggara.

Saya juga ingin menyampaikan banyak terima kasih kepada para donatur yang sudah memberikan sebagian sedekahnya dalam bentuk harta, maupun barang untuk mendukung kelancaran acara Maulid Nabi Muhammad SAW.

Semoga apa yang sudah saudara berikan mendapatkan balasan berkali lipat dari Allah SWT. Saya juga mewakili panitia, dan pihak penyelenggara ingin menyampaikan mohon maaf apabila ada kesalahan dalam mengadakan acara peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW, baik disengaja maupun tidak disengaja.

Demikian, sambutan singkat yang dapat saya sampaikan. Mohon maaf apabila ada salah kata, dan sikap yang menyinggung  hati hadirin sekalian.

Wassalamualaikum Wr.Wb.

Contoh Sambutan Panitia Maulid Nabi 3

Contoh Naskah Ceramah Maulid Nabi
Contoh Sambutan Panitia Maulid Nabi (Freepik)

Saudara sekalian yang dirahmati oleh Allah SWT,

Pada kesempatan kali ini, saya ingin mengucapkan banyak terima kasih pada para panitia yang sudah berusaha mengadakan acara “Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW”. Tanpa dukungan, dan kerja keras panitia, acara ini tidak dapat terselenggara dengan baik.

Saya juga ingin menyampaikan banyak terima kasih bagi para donatur yang sudah memberikan sebagian sedekahnya dalam bentuk uang, mapun barang untuk mendukung kelancaran acara Maulid Nabi Muhammad SAW. Semoga apa yang telah saudara berikan, mendapatkan balasan berkali-kali lipat dari Allah SWT.

Tujuan mengadakan acara Maulid Nabi Muhammad SAW merupakan bentuk mempererat silaturahmi, sekaligus sarana untuk menimba ilmu melalui kegiatan kajian intensif selama 3 hari. Saya mewakili panitia, dan pihak penyelenggara memohon maaf, apabila ada kesalahan dalam mengadakan acara peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW, baik sengaja maupun tidak disengaja.

Demikian sambutan singkat yang dapat saya sampaikan. Mohon maaf jika ada kesalahan kata dan ucapan. Wassalamualaikum Wr.Wb.

Contoh Kegiatan Maulid Nabi Muhammad SAW

Setelah mengetahui contoh sambutan panitia Maulid Nabi Muhammad SAW di atas, berikut contoh kegiatan Maulid Nabi Muhammad SAW:

1. Tabligh Akbar

Apabila pengajian dilakukan dalam skala kecil, kegiatan ini dapat diadakan dengan mendatangkan penceramah yang memberikan nasihat agama kepada orang banyak. Kegiatan tabligh akbar biasanya dilakukan di halaman lapangan yang luas dengan tema yang bersifat umum, agar orang-orang dapat memahaminya dengan mudah.

2. Pengajian

Kegiatan pengajian umumnya memberikan pesan pengajaran Islam kepada kelompok masyarakat tertentu. Baik keluarga, tetangga maupun lingkungan sekolah.

3. Santunan Anak Yatim

Santunan anak yatim merupakan salah satu pengajaran yang diajarkan oleh Nabi Muhammad SAW. Beliau mengisyaratkan bahwa apabila seseorang memelihara anak yatim maka ia akan dekat berada dengan surga, seperti jari telunjuk dengan jari tengah.

4. Khataman Al-Qur’an

Membaca Al-Qur’an merupakan salah satu ibadah yang diwajibkan bagi umat muslim. Kegiatan Maulid Nabi Muhammad SAW ini dapat diisi dengan mengkhatamkan Al-Qur’an bersama-sama.

 

Contoh sambutan panitia Maulid Nabi di atas dapat dipertimbangkan sebagai referensi. Sambutan panitia Maulid Nabi biasanya diperlukan untuk membuka acara, dan menyapa para hadirin yang sudah datang.

Editor: Safrezi

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...