10 Tempat Paling Berhantu di Dunia yang Dikenal Angker dan Seram

Anggi Mardiana
29 Oktober 2024, 21:31
Tempat Paling Berhantu di Dunia
Tripadvisor.co.id
Tempat Paling Berhantu di Dunia
Button AI SummarizeMembuat ringkasan dengan AI

Banyak tempat paling berhantu di dunia yang memiliki mitos horor. Salah satunya Indonesia yang memiliki banyak destinasi wisata berhantu. Biasanya, tempat-tempat berhantu ini jarang dikunjungi oleh wisatawan. Namun, menjelang perayaan Halloween, lokasi-lokasi tersebut justru menarik perhatian para pemburu adrenalin.

Tempat-tempat yang dianggap berhantu tersebar di seluruh dunia, biasanya menyimpan berbagai cerita misteri dan memiliki suasana yang menyeramkan. Meskipun begitu, ada beberapa lokasi wisata populer yang disebut sebagai tempat paling berhantu.

10 Tempat Paling Berhantu di Dunia

Mengunjungi tempat paling berhantu memang dapat memicu adrenalin. Berikut 10 tempat paling berhantu di dunia yang menyimpan misteri horo:

1. La Recoleta Cemetery di Buenos Aires, Argentina

La Recoleta Cemetery di Buenos Aires, Argentina
La Recoleta Cemetery di Buenos Aires, Argentina (Foreverroamingtheroads.com)

La Recoleta Cemetery di Buenos Aires, Argentina dikenal sebagai tempat yang memiliki aktivitas supranatural lebih tinggi dibandingkan dengan pemakaman lainnya. Banyak tokoh berpengaruh Argentina dimakamkan di sini, dan tempat ini seringkali digunakan untuk menyimpan peti mati. Beberapa laporan menyebutkan bahwa hantu-hantu dari selebriti sering muncul di kawasan ini.

2. Lawang Sewu, Indonesia

Lawang Sewu
Lawang Sewu (KATADATA/NUNUNG AHNIAR)

Lawang Sewu merupakan salah satu ikon Kota Semarang dan merupakan tujuan wisata populer. Dulu, tempat ini berfungsi sebagai markas besar Perusahaan Kereta Api Hindia Belanda antara tahun 1919 hingga 1942.

Bangunan megah yang dikenal sebagai Rumah Seribu Pintu ini sempat dikuasai oleh Jepang selama Perang Dunia II, sebelum akhirnya dikelola oleh pemerintah Indonesia setelah kemerdekaan. Lawang Sewu telah lama duanggap sebagai bangunan yang sarat dengan nuansa mistis, bahkan TimeOut menyebutnya sebagai bangunan paling berhantu di Indonesia. Di dalamnya terdapat ruang bawah tanah yang dianggap sebagai salah satu lokasi yang paling menakutkan.

3. Rumah Lizzie Borden, Amerika Serikat

Rumah Lizzie Borden di Massachusetts merupakan salah satu tempat paling berhantu di dunia. Rumah Lizzie Borden, Amerika Serikat dianggap sangat menyeramkan. Rumah itu terkenal karena kisah pembunuhan mengerikan, di mana Lizzie Borden dituduh membunuh ayah dan ibu tirinya dengan kapak pada tahun 1892. Saat ini, rumah tersebut dibuka untuk umum sebagai tujuan wisata horor.

4. Poveglia, Italia

Venesia telah lama dianggap sebagai salah satu lokasi paling romantis di Eropa, tetapi juga menyimpan tempat-tempat berhantu. Salah satunya Poveglia, sebuah pulau kecil yang ditinggalkan. Dulunya, pulau ini berfungsi sebagai tempat karantina sebelum beralih menjadi rumah sakit jiwa yang ditutup pada tahun 1968. Karena suasananya yang sangat menyeramkan, pengunjung sebenarnya dilarang untuk memasuki lokasi tersebut.

5. Eastern State Penitentiary, Pennsylvania, Amerika Serikat

Eastern State Penitentiary, yang dibangun pada tahun 1829 di Philadelphia, Pennsylvania, merupakan bekas penjara terkenal yang menerapkan sistem isolasi total, dikenal sebagai Sistem Pennsylvania. Di sini, para narapidana sepenuhnya diisolasi, menjalani hidup sendirian, makan sendiri, dan bahkan berolahraga tanpa ditemani orang lain di halaman penjara.

Pendekatan keras ini, mengakibatkan banyak narapidana mengalami gangguan mental, sehingga sistem tersebut dihapus pada tahun 1913. Sejak penjara ini ditutup pada tahun 1971, muncul banyak laporan mengenai pengalaman paranormal, termasuk penampakan bayangan gelap yang cepat menghilang saat didekati, suara tawa menyeramkan dari blok sel 12, wajah-wajah hantu di blok sel 4, serta suara-suara aneh seperti langkah-langkah tak terlihat, pembicaraan yang samar, dan ketukan di pintu sel.

6. Waverly Hills Sanatorium, Kentucky, Amerika Serikat

Waverly Hills awalnya merupakan bangunan kayu dua lantai yang dibuka pada tahun 1910 dan kemudian direnovasi pada tahun 1926. Gedung ini berfungsi sebagai rumah sakit untuk pasien tuberkulosis selama awal hingga pertengahan abad ke-20, dengan estimasi jumlah kematian mencapai 63.000 orang.

Sanatorium dilaporkan mengalami berbagai kejadian mistis, termasuk penampakan sosok misterius, bayangan yang melintas, teriakan dari ruangan kosong, suara langkah kaki, titik-titik dingin mendadak, dan suara-suara tanpa wujud.

7. Monte Cristo Homestead, New South Wales, Australia

Monte Cristo Homestead, New South Wales, Australia
Monte Cristo Homestead, New South Wales, Australia (Thelittlehouseofhorrors.com)

Monte Cristo Homestead yang terletak di Junee, New South Wales, dianggap sebagai tempat paling berhantu di dunia. Reputasinya berasal dari berbagai peristiwa tragis yang terjadi sejak dibangun pada tahun 1885, termasuk kematian anggota keluarga, pembantu rumah tangga, hingga kasus pembunuhan. Rumah ini dipenuhi dengan kisah-kisah menyeramkan yang menjadikannya terkenal sebagai tempat angker.

8. Castle of Good Hope, Cape Town, Afrika Selatan

Castle of Good Hope di Cape Town, Afrika Selatan, dibangun pada abad ke-17 oleh Perusahaan Hindia Timur Belanda dan merupakan bangunan kolonial tertua di negara itu. Berbagai cerita hantu muncul di Castle of Good Hope, termasuk penampakan sosok pria tinggi di salah satu tembok, wanita berpakaian abu-abu yang berlari sambil menangis, serta hantu anjing hitam yang tiba-tiba muncul.

9. The Tower of London, London, Inggris

The Tower of London, yang dibangun pada tahun 1078 oleh William the Conqueror, diakui sebagai salah satu tempat paling berhantu di Inggris berkat sejarahnya yang panjang sebagai lokasi penyiksaan dan eksekusi. Hantu-hantu terkenal yang muncul di dalamnya termasuk hantu Anne Boleyn yang sering terlihat tanpa kepala, Lady Jane Grey, dan dua anak laki-laki yang hilang, diyakini dibunuh oleh pamannya, Duke of Gloucester.

10. Ancient Ram Inn, Gloucestershire, Inggris

Ancient Ram Inn, yang dibangun pada tahun 1145, dipercaya sebagai rumah paling berhantu di seluruh Kepulauan Britania Raya dan mungkin juga di dunia. Cerita mengenai pengorbanan anak, pemujaan setan, dan roh jahat melatarbelakangi peristiwa-peristiwa mengerikan yang terjadi di bangunan ini.

Banyak laporan yang mencatat penampakan sosok-sosok, pengalaman sentuhan atau hisapan yang dialami, suara-suara tanpa wujud, serta kesan umum tentang kejahatan yang dirasakan oleh pengunjung dan pemilik sebelumnya.
Itulah beberapa tempat paling berhantu di dunia. Para pencinta horor dan misteri kemungkinan besar menyukai tempat-tempat berhantu dan menyeramkan.

Editor: Safrezi

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...