Drakor Tayang di Netflix November 2024, Wajib Masuk Watchlist

Tifani
Oleh Tifani
30 Oktober 2024, 14:07
drakor tayang di Netflix November 2024
Netflix
Drakor tayang di Netflix November 2024
Button AI SummarizeMembuat ringkasan dengan AI

Netflix selalu merilis drama Korea (drakor) terbaru setiap bulannya, begitu juga pada November 2024. Ada beragam drakor tayang di Netflix November 2024.

Tidak hanya drama korea baru, beberapa drakor yang sedang tayang saat ini juga dikabarkan akan segera tamat pada November 2024 nanti. Genre drakor tayang di Netflix November 2024 pun bervariasi, mulai dari drama romantis, aksi, hingga thriller.

Lebih lengkap, berikut rekomendasi drakor tayang di Netflix November 2024 beserta sinopsisnya.

Drakor Tayang di Netflix November 2024

Sejumlah drama baru yang diperankan oleh para bintang ternama akan tayang di berbagai platform streaming Netflix. Melansir laman Netflix, berikut drakor tayang di Netflix November 2024 beserta sinopsisnya.

1. Mr. Plankton (8 November)

Ilustrasi Poster Drama Korea Mr Plankton
Ilustrasi Poster Drama Korea Mr Plankton (Netflix)

Drakor tayang di Netflix November 2024 yang pertama adalah Mr Plankton. Drakor bergenre komedi romantis ini akan dibintangi oleh Woo Do Hwan dan Lee Yu Mi.

Drama korea terbaru ini disutradarai oleh Hong Jong-Chan dan ditulis oleh Jo Yong. Mr Plankton menceritakan tentang kehidupan seorang laki-laki yang tak mampu berbaur dengan orang lain.

Layaknya plankton yang mengambang di lautan tanpa tujuan. Drama Korea mengisahkan kehidupan Hae Jo (Woo Do Hwan), seorang pria yang tidak pernah merasakan cinta, bahkan dari dirinya sendiri.

Hae Jo tumbuh tanpa mengetahui siapa ayah kandungnya dan merasa terasing dalam kehidupannya. Setelah didiagnosis menderita penyakit terminal, ia memutuskan untuk melakukan perjalanan mencari ayahnya yang tidak pernah ia kenal.

Hidupnya menjadi penuh kekacauan, tetapi di saat yang sama ia juga menemukan kebahagiaan kecil yang membuatnya terus bertahan. Dalam perjalanan, ia bertemu Jo Jae Mi (Lee Yu Mi), seorang wanita yang selalu berusaha membangun keluarga untuk dirinya sendiri.

Jo Jae Mi berencana menikah dengan kekasihnya Eo Heung (Oh Jung Se). Eo Heung merupakan penerus Keluarga Eo yang menjalankan sebuah perusahaan makanan terkemuka.

Sayangnya, keluarga Eo Heung tidak menyukai Jo Je Mi. Mereka terpaksa menerika Jo Jae Mi lantaran Eo Heung mengaku bahwa Jo Jae Mi hamil.

Namun sebelum pernikahan berlangsung, Jo Jae Mi harus menerima kenyataan bahwa ia mengalami menopause dini. Tepat sebelum upacara pernikahan dimulai, Jo Jae Mi memmilih menghilang bersama Hae Jo.

Takdir rupanya menghubungkan keduanya, Jae Mi akan menemani perjalanan Hae Jo. Apakah mereka akan berhasil?

2. When The Phone Ring (15 November)

When The Phone Ring
When The Phone Ring (Netflix)

 

Drakor When The Phone Ring juga tayang di Netflix pada November 2024. Drama bergenre thiller-misteri akan menjadi ajang comeback Yoo Yeon Seok.

Drama Korea When the Phone Rings bercerita tentang Baek Sa Eon (Yoo Yeon Seok), yang berasal dari keluarga politik yang cukup terpandang.

Tak hanya itu, dia juga jadi juru bicara presiden termuda di Korea Selatan.

Baek Sa Eon menikah dengan Hong Hui Ju (Chae Soo Bin) tiga tahun lalu. Sang istri merupakan putri pemilik surat kabar.

Tetapi selama menikah, mereka tak pernah saling berkomunikasi satu sama lain. Mereka hanya berpura-pura menjadi pasangan yang bahagia.

Suatu hari, Baek Sa Eon mendapat panggilan telepon yang memberitahu bahwa sang istri telah diculik. Kejadian itu langsung mengubah kehidupan pernikahan mereka.

Bagaimana kelanjutan rumah tangga Baek Sa Eon dan Hong Hui Ju?

3. The Tale of Lady Ok (30 November)

The Tale of Lady Ok
The Tale of Lady Ok (My Drama List)

 

Drakor berlatar belakang era Joseon ini mengikuti Ok Tae-Young (Lim Ji-Yeon), seorang ahli hukum yang cerdas, pekerja keras, dan atletis. Dia selalu siap membantu orang lain meskipun menghadapi kesulitan, sehingga disayangi banyak orang.

Namun, dia menyimpan rahasia besar: nama, suami, dan statusnya semua palsu. Suatu ketika, dia bertemu Cheon Seung-Whee (Choo Yeong-Woo), seorang pendongeng yang jatuh cinta padanya pada pandangan pertama. Seung-Whee berusaha untuk selalu berada di dekat Tae-Young dan membantunya.

4. The Trunk

The Trunk
The Trunk (Netflix)

 

Drakor tayang di Netflix November 2024 selanjutnya adalah The Trunk. Sayangnya, Netflix belum mengumumkan jadwal pasti kapan drama ini akan dirilis.

Sebelumnya, The Trunk masuk ke jajaran proyek yang akan tayang di kuarter ke-4 tahun ini. Artinya, drama ini dipastikan untuk mengudara pada November mendatang.

Drakor The Trunk mengisahkan tentang terkuaknya rahasia layanan pernikahan NM akibat koper yang terdampar di tepi danau. Noh In Ji adalah wakil ketua NM yang memutuskan untuk tetap melajang.

Sementara itu, Han Jung Won adalah produser musik yang baru saja gagal dalam pernikahan pertamanya. Suatu hari, Han Jung Won mendapati dirinya terlibat pernikahan kontrak dengan Noh In Ji.

Saat menemukan koper misterius, keduanya malah terbawa ke pusaran rahasia di balik penyedia layanan pernikahan kontrak NM.

Itulah empat drakor tayang di Netflix November 2024 beserta sinopsisnya.

Editor: Safrezi

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...