50 Ucapan Selamat Menikah Islami yang Berkesan dan Menyentuh Hati

Destiara Anggita Putri
10 Juni 2025, 15:10
Ucapan Selamat Menikah Islami
Freepik
Button AI SummarizeMembuat ringkasan dengan AI

Pernikahan merupakan salah satu momen sakral sekaligus bahagia bagi tiap pasangan dan orang-orang di sekitarnya. Momen ini bisa dibilang menjadi tonggak penting dalam kehidupan yang sarat makna, harapan, dan komitmen untuk saling mendampingi sepanjang hidup.

Dalam ajaran Islam sendiri, pernikahan adalah ibadah yang bisa menjadi jalan menuju keberkahan dan kebahagiaan dunia dan akhirat. Maka dari itu, memberi ucapan pernikahan yang sarat dengan doa kebaikan bisa menjadi hadiah terbaik bagi pasangan yang baru memulai kehidupan rumah tangga.

Tidak hanya sekedar ucapan, Anda juga bisa menyelipkan harapan dan doa baik agar pernikahan kedua mempelai selalu diliputi berkah oleh Allah SWT.

Berikut di bawah ini kumpulan ucapan selamat menikah Islami yang bisa diberikan kepada orang-orang terdekat.

Ucapan Selamat Menikah Islami

Berikut ini 50 ucapan selamat menikah dengan nuansa Islami dari berbagai sumber yang bisa diucapkan kepada orang-orang terdekat di hari bahagianya.

Ucapan Pernikahan Keren
Ucapan Selamat Menikah Islami (Pexels)
  1. "Semoga pernikahan ini menjadi awal dari kebahagiaan yang tak terhingga dan keselamatan abadi."
  2. "Semoga Allah menjadikan kalian pasangan yang selalu istikamah dalam menjalankan perintah-Nya."
  3. "Semoga pernikahan kalian selalu berada di jalan Allah Swt. dan selalu dipenuhi berkah dari Yang Maha Esa."
  4. "Semoga pernikahan kalian menjadi awal dari kehidupan yang penuh dengan kebahagiaan dan keberkahan."
  5. "Semoga Allah menjadikan rumah tangga kalian sebagai tempat yang penuh dengan cinta dan kasih sayang."
  6. "Semoga pernikahan ini mampu menyatukan kalian di dunia dan di akhirat sebagai bentuk ibadah kepada-Nya."
  7. "Semoga Allah memberikan kesabaran dan kekuatan kepada kalian dalam menjalani kehidupan rumah tangga."
  8. "Selamat menjalani kehidupan pernikahan, semoga kelak kalian dikaruniai keturunan yang saleh dan salihah."
  9. "Selamat menikah untuk kalian berdua. Semoga rumah tangga kalian selalu berada dalam perlindungan Allah SWT."
  10. "Alfu mabrukin lil’arusi wal’arisi ‘ala zawajis-sa’idi. Artinya: Selamat kepada kedua mempelai atas pernikahan yang bahagia."
  11. "Selamat menempuh perjalanan baru bersama pasanganmu, semoga Allah senantiasa melimpahkan rahmat-Nya padamu."
  12. "Ibadah terindah adalah pernikahan. Semoga kebahagiaan dan keberkahan dari Allah senantiasa bersamamu."
  13. "Selamat menempuh hidup baru. Semoga engkau dan pasanganmu selalu mengasihi satu sama lain dalam ikatan yang utuh."
  14. "Berbahagialah selalu atas kehidupan yang baru. Mudah-mudahan hidup kalian juga membawa kebahagiaan bagi di sekitar kalian."
  15. "Semoga Allah mencurahkan rahmat-Nya pada rumah tangga kalian, memberi kebahagiaan di dalam dan di luar. Selamat menikah."
  16. "Alhamdulillah, selamat berbahagia untuk kalian berdua dan semoga Allah SWT menyatukan cinta kalian hingga di akhirat nanti."
  17. "Selamat menikah, semoga Allah melengkapi kebahagiaan dan ibadah kalian, serta memberikan petunjuk dalam setiap keputusan."
  18. "Barakallahulakuma wa baraka alaikuma wa jama'a bainakuma fi khair. Selamat menikah, semoga Allah memberkahi kalian berdua."
  19. "Ya Allah, limpahkanlah kepada kedua mempelai kearifan, kecerdasan, dan ketenangan hati dalam menghadapi setiap tantangan."
  20. "Selamat menempuh hidup baru. Semoga pernikahan ini membawa berkah hingga akhir hayat dan kalian selalu memperoleh rahmatnya."
  21. "Selamat berbahagia, kalian tampak sangat serasi. Ya Allah, berkahi pasangan ini dengan rahmat-Mu dan jadikan pernikahan mereka abadi."
  22. "Selamat menikah kakakku tersayang. Selamat mengemban amanah dan tanggung jawab besar untuk pasanganmu dan anak-anakmu kelak."
  23. "Selamat menempuh kehidupan baru, semoga kamu selalu dicintai pasanganmu sampai akhir hayat. Barakallahu lakum wa baraka alaikum."
  24. "Selamat menempuh hidup baru. Semoga engkau selalu menjadi bidadari terbaik untuk suamimu. Barakallahu lakum wa baraka alaikum.”
  25. "Pernikahan adalah awal dari perjalanan indah menuju ridha Allah. Semoga kalian selalu saling mencintai, memahami, dan menguatkan dalam kebaikan."
  26. "Semoga keluarga baru Anda bisa berbahagia dan selalu bersama hingga ke janah. Tidak lupa menjalankan syariat Al-Qur'an dan hadis. Selamat menikah."
  27. "Selamat berbahagia, jadikan niat pernikahan ini sebagai ibadah untuk mengikuti sunnah Rasulullah Saw. Semoga Allah memudahkan perjalanan kalian."
  28. "Alhamdulillah, selamat atas pernikahanmu sahabat tersayang. Semoga selalu dilimpahi keberkahan, kebaikan, dan cinta. Jazakallahu khairan khatira."
  29. "Selamat menempuh kehidupan baru adikku tercinta. Semoga engkau selalu dicintai pasanganmu sampai akhir hayat. Barakallahu lakum wa baraka alaikum."
  30. "Selamat menjalani pernikahan yang bahagia, sahabatku. Selamat mengemban amanah baru sebagai seorang suami/istri. Lakukan semua karena rida pada-Nya."
  31. "Selamat menjalani hari-hari pascapernikahan, semoga bahagia selalu menyertaimu. Semoga Allah selalu menuntunmu dan pasanganmu meraih cinta-Nya."
  32. "Selamat menikah. Semoga Allah memberikan kebahagiaan dan kegembiraan yang tak terhitung, serta saling mencintai dan menghargai satu sama lain selamanya."
  33. "Selamat menempuh hidup baru. Semoga Allah SWT selalu memberkahi pernikahan kalian dan menjadikan kalian pasangan yang sakinah, mawaddah, warahmah."
  34. "Selamat atas pernikahanmu, semoga kamu dapat menjadi pemimpin yang baik dan mampu membimbing keluargamu menuju surga Allah SWT dengan bijaksana."
  35. "Puncak kebahagiaan dalam sebuah pernikahan adalah pasangan yang bisa mencapai rida Allah SWT bersama-sama. Semoga kalian mendapatkan hal tersebut."
  36. "Segala puji bagi Allah SWT yang mempertemukan dua insan ini. Semoga rumah tangga kalian menjadi jalan menuju ketakwaan dan bagian dari sunah Rasulullah SAW."
  37. "Di hari yang istimewa ini, aku ucapkan selamat atas hidup barumu. Aku berdoa agar engkau bersama pasangan dan keturunanmu memiliki masa depan yang cerah."
  38. "Selamat menempuh hidup baru untuk (nama pengantin). Selamat menempuh bahtera rumah tangga. Semoga menjadi keluarga yang sakinah, mawaddah, warahmah." 
  39. "Hari ini adalah awal perjalanan barumu yang indah. Semoga rumah tanggamu selalu dihampiri kebaikan, dipenuhi kebahagiaan, dan dilimpahi keberkahan dari Allah SWT."
  40.  "Ya Allah, jadikan sahabatku ini senantiasa berbahagia setelah hari pernikahannya. Jadikanlah mereka saling mencintai dan saling menjaga kehormatan masing-masing."
  41. "Selamat menjalani kehidupan pernikahan, sahabatku. Selamat menempuh jalan baru bersama pasanganmu. Semoga Allah Swt. senantiasa melimpahkan rahmat-Nya kepadamu."
  42. "Selamat menjalani ibadah seumur hidup. Semoga hidupmu dipenuhi dengan berkah dan petunjuk dari Allah Swt. dalam setiap langkahnya. Semoga Allah meridai pernikahan kalian."
  43. "Selamat menempuh kehidupan baru. Semoga Allah Swt. menganugerahkan karunia-Nya, memupuk rasa syukur pada kehidupan pernikahanmu, dan membuka seluruh pintu rezeki."
  44. "Ibadah terindah adalah melakukan pernikahan. Duduk berdua dan menghabiskan waktu bersama. Semoga kebahagiaan dan keberkahan dari Allah Swt. selalu menyertai kalian berdua."
  45. "Selamat menempuh kehidupan yang baru. Semoga kalian selalu menjadi pasangan yang saling mengasihi satu sama lain dalam ikatan utuh hingga ke surganya. Doaku senantiasa menyertai kalian."
  46. "Barakallahu laka wa baraka ‘alaika wa jama’a bainakuma fi khair. Semoga Allah memberkahi pernikahanmu, menyatukan kalian dalam kebaikan, dan menjadikan rumah tangga kalian penuh keberkahan."
  47. "Selamat menempuh kehidupan yang baru. Semoga kakak dan pasanganmu selalu menjadi pasangan yang saling mengasihi satu sama lain dalam ikatan utuh hingga ke surga-Nya. Doaku senantiasa menyertai kalian."
  48. "Barakallahu lakuma wa baraka a’laikuma wa jama’a bainakuma fii khoiiir. Artinya: Semoga Allah memberikan keberkahan kepadamu, memberkahi dirimu, dan mengumpulkan kalian berdua dalam kebaikan"
  49. "Ya Allah yang Maha Penyayang, berikan pasangan yang penuh kasih ini kemampuan untuk tetap bersama! Semoga kalian mendapatkan kehidupan suami istri yang paling bahagia. Semoga Allah merahmati kalian berdua!"
  50. "Kini kebahagiaanmu telah lengkap. Telah kamu temukan tulang rusukmu yang hilang. Sebagai sahabat, aku turut bersuka cita melihat kalian bersanding dengan bahagia. Semoga kehidupan kalian selalu dipenuhi oleh cinta dan keberkahan Allah."

Itulah 50 ucapan selamat menikah Islami yang berkesan dan menyentuh hati untuk disampaikan kepada  orang-orang terdekat yang sedang merayakan hari bahagianya.

Baca artikel ini lewat aplikasi mobile.

Dapatkan pengalaman membaca lebih nyaman dan nikmati fitur menarik lainnya lewat aplikasi mobile Katadata.

mobile apps preview
Editor: Safrezi

Cek juga data ini

Artikel Terkait

Video Pilihan