15 Ide Lomba 17 Agustus untuk Ibu-ibu yang Seru Untuk Meriahkan HUT RI ke-80
Tidak lama lagi, masyarakat Indonesia akan memperingati HUT RI ke-80 pada 17 Agustus mendatang. Pada tahun ini, peringatan ini jatuh pada hari Minggu, 17 Agustus 2025 dimana masyarakat akan kembali mengenang perjuangan dan pengorbanan para pahlawan dalam merebut kemerdekaan Indonesia.
Sama seperti tahun-tahun sebelumnya, perayaan HUT RI biasanya diisi dengan kegiatan lomba 17 Agustus untuk mempererat hubungan sosial antarwarga sekaligus membuat suasana peringatan HUT RI semakin meriah
Lomba tersebut dapat diikuti oleh semua kalangan, termasuk ibu-ibu. Berikut di bawah ini kumpulan ide lomba 17 Agustus untuk ibu-ibu yang bisa dijadikan ispirasi.
Ide Lomba 17 Agustus untuk Ibu-ibu
Berikut ini ide lomba seru yang dapat dilakukan oleh ibu-ibu untuk memeriahkan peringatan HUT RI ke-80 pada 17 Agustus mendatang.
1. Lomba Memindahkan Kacang dengan Sumpit
Ide lomba pertama yang bisa dicoba yaitu lomba memindahkan kacang dengan sumpit yang cukup populer. Lomba ini melibatkan ketangkasan dalam menggunakan sumpit.
Adapun alat dan bahan yang dibutuhkan, yakni wadah, sumpit, serta kacang (bisa juga diganti beras/jagung).
Para peserta harus memindahkan kacang dari tempat satu ke tempat yang lain dalam waktu tertentu. Siapa yang dapat memindahkan kacang paling banyak, maka akan menjadi pemenangnya.
2. Lomba Memasukkan Benang ke Jarum
Berikutnya, ada lomba memasukkan benang ke jarum dimana lomba ini bertujuan menguji kesabaran dan ketangkasan peserta.
Sesuai namanya, para peserta lomba akan diminta untuk memasukan benang sebanyak-banyaknya ke lubang jarum dalam waktu yang sudah ditetapkan.
3. Lomba Melipat Pakaian Rapi dan Cepat
Lomba melipta pakaian rapi dan cepat juga bisa diadakan. Tidak hanya seru, lomba ini tentunya dapat membuat suasana peringatan 17 Agustus semakin meriah.
Setiap peserta akan berlomba melipat beberapa jenis pakaian, seperti kaos, celana, atau kemeja, dalam waktu yang telah ditentukan. Penilaian dilakukan berdasarkan kecepatan dan kerapian hasil lipatan. Cocok untuk menguji ketangkasan tangan ibu-ibu!
4. Lomba Fashion Show Daster: Gaya Jalan Ibu-ibu ala Model
Buat ibu-ibu yang suka tampil modis, lomba ini pasti jadi favorit. Peserta cukup memakai daster terbaik yang mereka punya, lalu berlenggak-lenggok bak peragawati di atas "catwalk" buatan panitia.
Pose, gaya berjalan, hingga percaya diri jadi bagian penting penilaian. Dijamin seru dan mengundang gelak tawa warga!
5. Lomba Merias Wajah Suami dengan Mata Tertutup
Lomba ini akan memerlukan partisipasi suami. Ibu-ibu akan merias suaminya dengan mata tertutup.
Hasil riasan yang paling baik adalah pemenangnya. Ini akan menjadi perlombaan seru sebab akan ada pemandangan di mana bapak-bapak bercelemongan dengan riasan yang tak beraturan.
6. Lomba Tanding Futsal
Lomba tanding futsal umumnya dimainkan oleh anak muda atau bapak-bapak. Namun tidak ada salahnya mengadakan lomba ini untuk ibu-ibu.
Suasana menegangkan sekaligus heboh akan tercipta saat mereka berusaha memasukkan gol ke gawang lawan.
7. Lomba Masak
Ide lomba 17 Agustus berikutnya yang bisa dicoba adalah lomba memasak. Perlombaan ini dapat dirancang secara berkelompok untuk meningkatkan keseruan sekaligus membangun kerja sama antar peserta.
Agar lebih menantang, lomba memasak bisa dibuat dalam format estafet. Dalam konsep ini, setiap anggota kelompok memasak secara bergiliran. Ibu pertama memulai proses memasak, lalu dilanjutkan oleh ibu kedua, dan seterusnya hingga masakan selesai.
Kemudian, bahan-bahan masakan disiapkan sepenuhnya oleh panitia. Sehingga, peserta harus berimprovisasi dan menyusun strategi untuk menentukan masakan apa yang akan dibuat dengan bahan yang tersedia.
8. Lomba Merangkai Bunga
Lomba merangkai bunga juga bisa menjadi pilihan menarik untuk memeriahkan perayaan 17 Agustus bersama ibu-ibu.
Dalam lomba ini, peserta diminta menyusun rangkaian bunga seindah mungkin menggunakan bahan yang telah disiapkan. Rangkaian bunga paling estetis dan sesuai konsep akan keluar sebagai pemenang.
9. Senam Poco-Poco
Pada dasarnya, lomba senam poco-poco mengutamakan kreativitas dan bertujuan untuk meningkatkan semangat berolahraga.
Dalam pelaksanaannya, para ibu peserta lomba harus menunjukkan variasi lucu dari gerakan senam poco-poco yang telah ditentukan oleh panitia.
10. Perang Air
Ide lomba untuk ibu-ibu selanjutnya lomba perang air. Saat berkompetisi, para ibu harus saling melempar air memakai panci.
Mereka harus melindungi diri menggunakan wadah yang disiapkan. Dengan begitu, peserta tidak terkena cipratan air. Peserta yang basah kuyup akan didiskualifikasi. Sebaliknya, yang bertahan paling akhir adalah pemenangnya.
11. Lomba Kreasi Hias Tumpeng
Tumpeng bukan hanya simbol syukuran, tapi juga bisa jadi media lomba yang penuh seni. Dalam lomba ini, para ibu berlomba menghias tumpeng seindah mungkin.
Aspek yang dinilai meliputi estetika, kombinasi warna, kebersihan, pesan visual, serta kreativitas secara keseluruhan. Lomba ini cocok untuk memamerkan bakat memasak dan sentuhan seni ibu-ibu.
12. Lomba Kupas Apel Rapi Tanpa Putus
Mengupas buah mungkin jadi rutinitas harian, tapi tidak ada salahnya untuk menjadikannya lomba dimana ibu-ibu ditantang untuk mengupas buah dengan hasil kupasan terpanjang dan tanpa terputus.
Semakin panjang dan rapi hasil kupasan, semakin besar peluang untuk menang. Selain seru, lomba ini juga menampilkan keahlian dapur para ibu.
13. Lomba Estafet Air Balon
Berikutnya, ada lomba estafet air balon dimana tim ibu-ibu yang terlibat harus memindahkan air dari satu ember ke ember lain menggunakan balon air. Peserta harus mengisi balon dengan air, berlari ke ember lain, dan menuangkan air ke dalam ember tanpa menjatuhkan balon.
Lomba ini membutuhkan kecepatan dan koordinasi tim yang baik.
14. Lomba Oper Piring Bedak
Ide lomba selanjutnya yaitu lomba oper piring bedak yang dilakukan secara berkelompok. Pada lomba oper piring bedak, setiap tim akan membentuk sebuah barisan.
Setelah itu, peserta di barisan awal harus memindahkan piring berisi bedak dengan kepala atau dagu ke peserta selanjutnya tanpa menjatuhkan piring hingga ke peserta terakhir.
Apabila piringnya jatuh, maka pengoperan harus diulang dari awal. Selain seru, lomba ini juga dapat melatih kerja sama dan kekompakan antaranggota tim.
15. Lomba Meletuskan Balon
Terakhir, yaitu lomba meleteuskan balon dimana tiap peserta berpasangan. Satu peserta dipasangi balon, dan peserta lain harus memakai bagian tubuh selain tangan dan kaki untuk meletuskan balon.
Anggota tubuh yang dipakai melestukan balon bisa diatur bagian depan atau belakang.
Demikian 15 ide lomba 17 Agustus untuk ibu-ibu sebagai inspirasi untuk memeriahkan suasana perayaan HUT RI ke-80.


