Kapan Isra Mikraj 2026? Ini Tanggal Peringatan dan Hari Liburnya

Tifani
Oleh Tifani
7 Januari 2026, 13:39
Kapan Isra Mikraj 2026?
Freepik
Kapan Isra Mikraj 2026?
Button AI SummarizeMembuat ringkasan dengan AI

Isra Mikraj merupakan salah satu hari peringatan penting bagi umat Islam. Momen ini memperingati perjalanan Nabi Muhammad SAW dalam menerima perintah sholat lima waktu dari Allah SWT.

Rasulullah SAW menempuh perjalanan dari Masjidil Haram di Makkah menuju Masjid Al-Aqsa di Yerusalem, lantas berlanjut hingga ke langit ke-7 dan Sidratulmuntaha. Perjalanan tersebut dilakukan oleh Nabi dalam satu malam.

Peristiwa Isra Mikraj sekaligus menegaskan keistimewaan kedudukan Nabi Muhammad saw di hadapan Allah. Setiap tahunnya, masyarakat juga menantikan kepastian kapan Isra Mikraj sekaligus informasi libur nasional yang menyertainya.

Lantas, kapan Isra Mikraj 2026? Berikut tanggal peringatan Isra Mikraj 2026 beserta jadwal liburnya.

Kapan Isra Mikraj 2026?

Contoh Pidato Isra Mikraj Singkat
Kapan Isra Mikraj Singkat 2026 (Freepik)

Dalam kalender Hijriah, Isra Mikraj Nabi Muhammad SAW diperingati setiap tanggal 27 Rajab. Dalam kalender Masehi tahun ini, peringatan Isra Mikraj 2026 bertepatan pada pada Jumat, 16 Januari 2026.

Penetapan ini merujuk pada Kalender Hijriah Indonesia Tahun 2026 oleh Kemenag. Melalui situs resminya, Kemenag menjelaskan bahwa konversi kalender Hijriah ke Masehi dilakukan berdasarkan perhitungan astronomi dan hisab yang telah ditetapkan secara nasional.

Jadwal Libur Nasional Isra Mikraj 2026

Sementara itu, pemerintah telah menetapkan tanggal merah peringatan Isra Mikraj Nabi Muhammad SAW. Ketentuan ini tertuang dalam Surat Keputusan Bersama (SKB) 3 Menteri tentang Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama Tahun 2026.

Merujuk SKB 3 Menteri tersebut, tanggal 16 Januari 2026 ditetapkan sebagai hari libur nasional dalam rangka peringatan Isra Mikraj Nabi Muhammad SAW 1447 Hijriah. Masyarakat berpeluang menikmati long weekend saat libur Isra Mikraj 2026.

Berikut rincian libur long weekend saat Isra Mikraj 2026:

  • Jumat, 16 Januari 2026: Libur nasional Isra Mikraj
  • Sabtu, 17 Januari 2026: Libur akhir pekan
  • Minggu, 18 Januari 2026: Libur akhir pekan

Kata-Kata Isra Miraj 2026 Penuh Pesan Kebaikan

Peringatan Isra Miraj selalu menjadi momen istimewa bagi umat Islam untuk memperingati perjalanan spiritual Nabi Muhammad SAW. Selain diisi dengan berbagai kegiatan keagamaan, peringatan ini juga sering disemarakkan dengan saling berbagi ucapan atau kata-kata penuh doa dan harapan.

Kata-kata Isra Miraj 2026 menjadi salah satu cara sederhana untuk menyebarkan pesan kebaikan dan mengingatkan makna penting dari peristiwa tersebut. Berikut referensi kata-kata Isra Miraj 2026 yang penuh pesan kebaikan.

  1. "Selamat memperingati Isra Miraj 2026. Semoga iman kita semakin kuat dan ibadah semakin terjaga."
  2. "Isra Miraj mengajarkan arti ketaatan tanpa ragu. Semoga kita mampu menjalaninya dengan penuh keikhlasan."
  3. "Di momen Isra Miraj ini, mari perbaiki hubungan kita dengan Allah. Semoga hidup kita lebih tenang dan terarah."
  4. "Isra Miraj adalah pengingat bahwa doa dan salat adalah kekuatan. Semoga kita tidak pernah meninggalkannya."
  5. "Semoga peringatan Isra Miraj 2026 membawa cahaya dalam hati. Iman yang kuat akan menuntun setiap langkah."
  6. "Isra Miraj mengajarkan kesabaran dalam ujian. Semoga kita selalu diberi kekuatan dalam menghadapi hidup."
  7. "Peringatan Isra Miraj menjadi waktu yang tepat untuk introspeksi diri. Semoga kita menjadi pribadi yang lebih baik."
  8. "Melalui Isra Miraj, kita belajar arti ketaatan sejati. Semoga salat selalu menjadi prioritas utama."
  9. "Isra Miraj bukan sekadar peristiwa, tetapi pelajaran hidup. Semoga kita mampu mengamalkannya."
  10. "Semoga Isra Miraj 2026 memperkuat iman dan harapan kita. Allah selalu dekat dengan hamba-Nya."
  11. "Selamat Isra Miraj 2026. Semoga hatimu selalu tenang dalam lindungan Allah."
  12. "Isra Miraj mengajarkan bahwa setelah kesulitan ada kemudahan. Semoga hidupmu penuh harapan."
  13. "Di momen Isra Miraj ini, semoga beban hati menjadi ringan. Allah Maha Mengetahui setiap perjuangan."
  14. "Isra Miraj adalah pengingat bahwa doa tidak pernah sia-sia. Semoga hatimu selalu kuat."
  15. "Semoga Isra Miraj 2026 membawa ketenangan dan kedamaian. Allah selalu dekat dengan hamba-Nya."
  16. "Isra Miraj mengajarkan arti percaya kepada Allah. Semoga hatimu tidak pernah putus asa."
  17. "Di hari Isra Miraj, semoga segala kegelisahan diganti ketenangan. Allah Maha Mendengar doa."
  18. "Isra Miraj mengingatkan bahwa pertolongan Allah selalu ada. Semoga hatimu selalu lapang."
  19. "Semoga peringatan Isra Miraj membawa ketenteraman jiwa. Iman yang kuat menenangkan hati."
  20. "Isra Miraj adalah bukti kasih sayang Allah. Semoga hidupmu selalu dalam lindungan-Nya."

Itulah rincian kapan Isra Mikraj 2026 beserta hari liburnya.

Baca artikel ini lewat aplikasi mobile.

Dapatkan pengalaman membaca lebih nyaman dan nikmati fitur menarik lainnya lewat aplikasi mobile Katadata.

mobile apps preview
Editor: Safrezi

Cek juga data ini

Artikel Terkait

Video Pilihan