Layanan Digital, Modal Transformasi Pos Indonesia

Image title
Oleh Alfons Yoshio - Tim Publikasi Katadata
26 Agustus 2021, 12:52

Salah satu fokus PT Pos Indonesia (Persero) adalah transformasi digital. Hal ini dilakukan agar badan usaha milik negara di sektor logistik tersebut bisa terus beradaptasi dan memberikan layanan terbaik serta kemudahan bagi masyarakat.

Setidaknya dalam dua tahun terakhir, transformasi digital Pos Indonesia terwujud dalam bentuk pemanfaatan aplikasi. Ada dua aplikasi layanan digital Pos Indonesia yang menjadi andalan, yaitu PosAja dan PosPay. Aplikasi yang disebut pertama menyediakan layanan untuk jasa pengiriman paket atau dokumen, sementara aplikasi Pospay adalah platform pembayaran berbasis rekening Giropos.

PosAja dan PosPay menghadirkan berbagai fitur yang memudahkan masyarakat untuk pengiriman barang maupun keuangan. Didukung area layanan yang tersebari di 54 ribu titik di seluruh pelosok Indonesia, fasilitas transaksi keuangan yang lengkap terutama untuk pembayaran tagihan, dan integrasi layanan dengan kantor pos, membuat perangkat digital yang disediakan Pos Indonesia bisa diandalkan dan dapat digunakan oleh semua lapisan masyarakat.

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami