9 Manfaat Minyak Kemiri untuk Rambut

Image title
1 November 2021, 15:50
Ilustrasi orang yang menggunakan sampo dan manfaat minyak kemiri untuk rambut
Unsplash
Ilustrasi orang yang menggunakan sampo

Pengolahan buah kemiri tidak hanya digunakan untuk bumbu dapur atau penyedap makanan. Kemiri juga bisa diolah menjadi minyak yang memiliki banyak manfaat. Khasiat bahan alami satu ini sangat baik untuk kesehatan rambut dan kulit kepala.

Bentuk buahnya mirip kacang walnut sehingga banyak orang yang menyebutnya sebagai walnut Indonesia. Namun, tidak seperti kacang walnut, kemiri tidak boleh dikonsumsi mentah-mentah karena beracun. Bumbu masakan ini harus diolah, entah dimasak atau dijadikan minyak, terlebih dahulu agar Anda dapat merasakan manfaatnya.

Kandungan Gizi Kemiri

Mengutip Data Komposisi Pangan Indonesia, setiap biji kemiri terkandung banyak zat bermanfaat, seperti protein, lemak, serat, serta vitamin dan mineral seperti vitamin B, vitamin C, kalium, dan fosfor.

Beberapa jenis metabolisme sekunder dalam buah kemiri telah berhasil diisolasi dan dikarakterisasi dari berbagai bagian lain tanaman kemiri. Pada bagian daun dan ranting pohon kemiri ditemukan; 3, 4-seco-podocarpane-type trinorditerpenoids,moluccanic acid,moluccanic acid Methylester, dan 6,7- dehydromoluccanic acid.

Senyawa baru golongan phorbol diester (13-O-myristyl-20-O-acetyl-12-deoxyphorbol) ditemukan pada bagian teras kayu pohon kemiri. Sebagai tambahan, senyawa hentriacontane, 6, 7- dimethoxycoumarin, 5, 6, 7-trimethoxycoumarin dan β-sitosteroltercatat pertama kali ditemukan pada spesies ini.

Manfaat Minyak Kemiri untuk Rambut

Melansir SehatQ.com, setidaknya ada sembilan manfaat minyak kemiri untuk rambut yang bisa didapatkan bila digunakan secara rutin, antara lain:

1. Menghindari Potensi Rambut Kering

Manfaat minyak kemiri untuk rambut yang pertama adalah memberikan kelembapan sehingga mencegah terjadinya rambut kering dan kusut. Khasiat minyak kemiri untuk rambut ini berasal dari kandungan asam amino dan asam lemak esensial yang dapat menembus hingga ke dalam lapisan kulit kepala. Oleh karenanya, rambut Anda terlihat lebih sehat dan terasa lebih lembap.

2. Membuat Rambut Semakin Berkilau dengan Warna Hitam

Salah satu kandungan dalam minyak kemiri adalah asam gamma-linolenic yang berfungsi sebagai conditioner alami bagi rambut.
Fungsi minyak kemiri untuk rambut dari kandungan tersebut diyakini mampu mengembalikan kelembapan rambut sehingga rambut Anda akan tampak berkilau hitam alami.

3. Penyubur Rambut

Selanjutnya, manfaat minyak kemiri untuk rambut yaitu mencegah kebotakan. Pasalnya, khasiat minyak kemiri untuk rambut ini mampu mencegah rambut rontok dan merangsang pertumbuhan rambut baru.

Halaman:
Editor: Safrezi
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...