Daftar 8 Pekerjaan Freelance Online dengan Upah Menjanjikan

Image title
1 September 2021, 16:33
Joki game jadi salah satu pekerjaan freelance online potensial.
ANTARA FOTO/Dhemas Reviyanto/aww.
Joki game jadi salah satu pekerjaan freelance online potensial.

Pandemi Covid-19 telah menekan perekonomian masyarakat. Banyak dari mereka terkena pemotongan gaji sampai pemutusan hubungan kerja (PHK). Mobilitas masyarakat pun dibatasi. Beberapa pekerjaan terpaksa dilakukan secara daring atau online dari rumah.

Dari keterbatasan itu sebenarnya ada kesempatan. Tak sedikit orang yang menjadikannya peluang untuk mencari penghasilan tambahan, khususnya bagi mereka yang punya keahlian-keahlian khusus. Sebagian dari  mereka mulai menjajal pekerjaan lepas atau freelance secara daring.

Waktu kerja yang fleksibel dan upah yang menjanjikan membuat profesi tersebut semakin diminati. Tingginya permintaan dan kebutuhan perusahaan untuk menyelesaikan suatu proyek di tangan orang-orang yang ahli juga jadi salah faktor profesi freelancer kian menjamur.

Pilihan Pekerjaan Freelance Online

Berikut sejumlah pekerjaan freelance online potensial di masa pandemi:

1. Penulis

Kemampuan menulis yang baik banyak dicari perusahaan. Tak sedikit media online membutuhkan penulis lepas atau kontributor untuk menulis artikel di situsnya. Beberapa pekerjaan menulis juga datang dalam bentuk proyek yang dapat ditemukan di sejumlah situs.

Bayaran penulis freelance biasanya ditentukan dari jumlah kata atau artikel yang dikirimkan ke perusahaan pencari jasa penulis. Agar perusahaan melirik dan mempercayakan proyeknya, Anda perlu memperkaya portofolio kepenulisan.

Sebaiknya tidak terlalu pilih-pilih proyek di awal merintis profesi sebagai penulis freelance. Dengan fasilitas teknologi saat ini, seorang penulis dipermudah dalam pekerjaannya sehingga bisa dilakukan kapan saja dan di mana saja.

Banyak ragam penulis yang dibutuhkan oleh perusahaan, mulai dari penulis artikel harian, technical writer, penulis cerita pendek, blog, hingga skenario.  Tentukan bidang kepenulisan Anda sesuai dengan keahlian dan minat yang dimiliki.

2. Desainer Grafis

Tidak semua orang berbakat mendesain grafis. Karena itu, banyak perusahaan mencari desainer-desainer yang punya cita rasa seni yang unik dan penuh kreativitas untuk membereskan suatu proyek desain. Jasa desain ini biasanya dibutuhkan untuk membuat logo, hingga menggubah konten promosi.

Profesi desain grafis termasuk salah satu profesi yang dibutuhkan di segala bidang usaha. Beberapa bidang usaha yang membutuhkanya, antara lain event organizer, kafe, restoran, hingga perusahaan-perusahaan rintisan.

Hasil kerjanya pun tak hanya digunakan untuk media cetak, tapi juga digital. Menjadi seorang desainer grafis memang butuh keahlian yang mumpuni, tak jarang para desainer grafis memiliki latar belakang desain komunikasi visual. Namun, ada juga yang mempelajarinya secara otodidak.

Ada beberapa software yang umum digunakan para desainer grafis, seperti Adobe Photoshop, Adobe Illustrator, dan Corel Draw. Beberapa toko buku hingga platform belajar online juga sudah banyak yang memberi panduan mengenai penggunaan aplikasi desain tersebut.

3. Penerjemah

Jika mahir dalam satu atau lebih bahasa asing, maka Anda memiliki keahlian lebih. Pekerjaan translator atau penerjemah sangat dibutuhkan untuk kelangsungan operasioanl perusahaan. Terutama saat perusahaan tengah melangsungkan rapat atau presentasi dengan klien luar negeri. Selain itu, pekerjaan ini juga sering menyelesaikan proyek-proyek penerjemahan buku maupun artikel.

Tak hanya itu, seorang yang punya kemampuan bahasa asing juga biasanya disewa untuk melakukan pekerjaan proofreading yang biasa dicari oleh penerbit-penerbit buku. Tak perlu menjadi seorang polyglot dengan kemampuan menguasai banyak bahasa, satu bahasa asing pun cukup. Beberapa bahasa yang sering dibutuhkan perusahaan, yaitu Inggris, Jepang, Korea, Mandarin, Jerman, hingga bahasa Arab.

Halaman:
Editor: Sorta Tobing
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...