AKRA Bukukan Laba Rp 607 Miliar di Kuartal Pertama 2023, Naik 42%

Patricia Yashinta Desy Abigail
26 April 2023, 18:42
AKRA Bukukan Laba Rp 607 Miliar di Kuartal Pertama 2023, Naik 42%
Donang Wahyu|KATADATA
Tangki penyimpanan BBM milik PT AKR di Bitung, Sulawesi Utara.

Emiten penyalur bahan bakar minyak, PT AKR Corporindo Tbk (AKRA), mencatatkan pertumbuhan laba bersih 42% secara tahunan (yoy) sebesar Rp 607 miliar untuk periode tiga bulan yang berakhir pada 31 Maret 2023. Angka ini lebih besar dibandingkan pada kuartal pertama tahun lalu yang mencapai Rp 428 miliar.

Presiden Direktur Haryanto Adikoesoemo mengatakan AKR secara konsisten menjalankan manajemen modal kerja yang ketat di tengah suku bunga yang meningkat dan ketidakpastian pasar. "Kami terus menunjukkan kinerja konsisten di mana kuartal pertama 2023 telah mencapai Rp 607 miliar," kata Haryanto dalam keterangan resmi, Rabu (26/4).

Advertisement

Pertumbuhan itu, kata dia, berasal dari peningkatan bisnis perdagangan dan distribusi serta kontribusi yang lebih tinggi dari JIIPE karena perseroan membukukan penjualan tanah seluas 19,6 hektare dari Hailiang. 

Kinerja ini merupakan kelanjutan dari pertumbuhan yang kuat hasil selama tiga tahun terakhir. Perusahaan melaporkan pendapatan penjualan konsolidasi sebesar Rp 10,95 triliun selama triwulan pertama 2023.

Pendapatan sebelum bunga, pajak dan amortisasi atau EBITDA  selama kuartal tersebut naik 41% menjadi Rp 919 miliar dari periode yang sama tahun lalu. Adapun rasio lancar perusahaan meningkat menjadi 1,7 kali dan return of equity pada periode ini dilaporkan sebesar 21%.

Halaman:
Reporter: Patricia Yashinta Desy Abigail
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...
Advertisement