KAI Sediakan Puluhan Ribu Tiket Diskon hingga 60% Jelang Mudik Lebaran

Tia Dwitiani Komalasari
25 Maret 2022, 15:24
mudik, KAI
ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A/foc.
Sejumlah calon penumpang KAI Brantas tujuan Pasar Senen-Blitar mengantre menaiki kereta di Stasiun Senen, Jakarta, Kamis (20/5/2021).

PT Kereta Api Indonesia (KAI) menggelar Program KAI Access Online Travel Fair pada 27-29 Maret 2022. Pada program tersebut, KAI menyediakan 31.250 tiket kereta api ke berbagai tujuan dengan potongan harga khusus di masa menjelang mudik lebaran.

"KAI Access Online Travel Fair ini kami hadirkan untuk memberikan apresiasi kepada pelanggan serta untuk lebih memperkenalkan aplikasi KAI Access kepada masyarakat," kata VP Public Relations PT KAI (Persero) Joni Martinus di Jakarta, Jumat (25/3).

Diskon harga tiket berlaku untuk periode keberangkatan 29 Maret sampai 21 April 2022 dan khusus untuk pembelian melalui aplikasi KAI Access. Potongan harga mencapai 60 persen untuk 21 Kereta Api (KA) ke berbagai tujuan. 

Misalnya saja rute Jakarta ke Yogyakarta dengan KA Gaya Baru Malam Selatan kelas Eksekutif, mendapatkan potongan harga dari Rp 340 ribu menjadi Rp 136 ribu. Lalu rute Bandung ke Yogyakarta dengan KA Lodaya kelas Eksekutif, mendapatkan diskon dari Rp 260 ribu menjadi Rp 104 ribu. Begitu juga rute Jakarta ke Surabaya dengan KA Gumarang kelas Bisnis mendapatkan diskon dari Rp 240 ribu menjadi Rp 96 ribu.

Berikut adalah daftar KA yang mendapatkan diskon hingga 60 persen:

  1. KA Argo Wilis (Bandung - Surabaya Gubeng pp)
  2. KA Argo Dwipangga (Gambir - Solo Balapan pp)
  3. KA Argo Sindoro (Gambir - Semarang Tawang pp)
  4. KA Argo Parahyangan (Gambir - Bandung pp)
  5. KA Argo Cheribon (Gambir - Tegal pp)
  6. KA Sembrani (Gambir - Surabaya Pasarturi pp)
  7. KA Purwojaya (Gambir - Cilacap pp)
  8. KA Singasari (Pasar Senen - Blitar pp)
  9. KA Gaya Baru Malam Selatan (Pasar Senen - Surabaya Gubeng pp)
  10. KA Ranggajati (Cirebon - Jember pp)
  11. KA Gumarang (Pasar Senen - Surabaya Pasarturi pp)
  12. KA Mutiara Selatan (Bandung - Surabaya Gubeng pp)
  13. KA Sawunggalih (Pasar Senen - Kutoarjo pp)
  14. KA Lodaya (Bandung - Solo Balapan pp)
  15. KA Kertanegara (Purwokerto - Malang pp)
  16. KA Logawa (Purwokerto - Jember pp)
  17. KA Sribilah Utama (Medan - Rantauprapat pp)
  18. KA Jayakarta (Pasar Senen - Surabaya Gubeng pp)
  19. KA Kertajaya (Pasar Senen - Surabaya Pasarturi pp)
  20. KA Matarmaja (Pasar Senen - Malang pp)
  21. KA Pasundan (Kiaracondong - Surabaya Gubeng pp)

 Joni menyampaikan, KAI juga menyelenggarakan flash sale 5.215 tiket  dengan harga Rp 75 ribu untuk tujuh kereta api eksekutif . Program flash sale tersebut dibuka pada pukul 09.00 - 10.00 dan 20.00 - 21.00 selama masa promo.

Ia menyontohkan KA Argo Bromo Anggrek (Gambir - Surabaya Pasarturi pp) dan KA Gajayana (Gambir - Malang pp) yang biasa dijual sekitar Rp 400 ribu menjadi hanya Rp 75 ribu dan KA Argo Parahyangan (Gambir - Bandung pp) yang biasa dijual Rp 120 ribu menjadi hanya Rp 75 ribu.

Berikut adalah daftar KA yang mendapatkan promo Flash Sale Rp75 ribu:

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...