Tak Ada Bukti Kuat, Rex Orange County Bebas dari Kasus Pelecehan

Image title
23 Desember 2022, 11:02
Rex Orange County
Instagram/@rexorangecounty
Rex Orange County

ZIGI – Penyanyi Alexander O’Connor atau dikenal dengan Rex Orange County bebas dari tuduhan pelecehan seksual. Hal ini dikarenakan tuduhan yang diajukan oleh korban tidak menunjukkan bukti yang kuat.

Sebelumnya, pelantun Keep it Up tersebut telah menjalani persidangan pertama pada 10 Oktober 2022 di Pengadilan Southwark Crown, London. Berikut kelanjutan kasus pelecehan seksual yang menyeret Rex Orange County. Simak ulasannya di bawah ini!

Baca Juga: Kronologi Rex Orange County Dituding Lakukan 6 Kali Pelecehan Seksual

Tuduhan Pelecehan Seksual Rex Orange County Dicabut

Rex Orange County
Photo : Instagram/@rexorangecounty
Rex Orange County

Tuduhan pelecehan yang ditujukan kepada Rex Orange County dicabut pada Senin, 18 Desember 2022. Pasalnya, enam tuduhan yang dilayangkan pada Oktober 2022 tersebut dicabut lantaran tidak ada bukti yang kuat sehingga tidak layak untuk dilanjutkan.

“Hari ini, semua dakwaan terhadap saya telah dibatalkan. Layanan Kejaksaan Mahkota meninjau bukti dan memutuskan bahwa tidak ada manfaat dalam kasus ini untuk diadili, tidak ada vonis bersalah yang dimasukkan untuk semua dakwaan,” ujar Rex Orange County dilansir dari People pada Jumat, 23 Desember 2022.

Pasalnya, pernyataan wanita yang sudah menuduhnya tidak sesuai dengan rekaman CCTV. Hal ini yang membuat pihak kepolisian tidak melanjutkan kasus tersebut ke tahap berikutnya.

“Rekaman CCTV yang diperoleh polisi bertentangan dengan kejadian versi mereka. Rekan mereka juga hadir sepanjang malam yang bersangkutan dan memberikan pernyataan kepada polisi yang tidak mendukung tuduhan terhadap saya,” jelas pelantun Boredom itu.

Rex Orange County Bantah Tuduhan Pelecehan

Rex Orange County
Photo : Instagram/@rexorangecounty
Rex Orange County

 

Saat tuduhan itu diajukan ke pengadilan, penyanyi kelahiran 1998 tersebut selalu membantahnya. Begitu pula saat sidang pertama yang berlangsung pada 10 Oktober 2022 lalu. Ia bersyukur karena tidak ada penahanan karena tuduhan tidak akurat.

“Saya selalu membantah tuduhan ini dan bersyukur bahwa bukti independen telah membebaskan saya dari segala kesalahan. Saya tidak pernah menyerang siapapun dan saya tidak memaafkan kekerasan atau perilaku kasar dalam bentuk apa pun,” imbuhnya.

Selama beberapa bulan terakhir, Rex Orange County mengakui sedang masuk ke tahap kehidupan yang sulit. Oleh karenanya, ia meminta maaf dan berterima kasih pada orang-orang yang terlibat dan percaya kepadanya.

“Ini adalah waktu yang sulit bagi semua orang yang terlibat dan saya ingin berterima kasih kepada orang-orang yang telah membantu saya melewatinya serta keluarga dan orang yang saya cintai atas dukungan mereka yang berkelanjutan,” tutur Rex Orange County.

Kronologi Rex Orange County Dituding Lakukan Pelecehan Seksual

Rex Orange County
Photo : Instagram @rexorangecounty
Rex Orange County

Melansir dari The Sun, Rex Orange County diduga telah melakukan kekerasan seksual kepada seorang wanita yang berusia di atas 16 tahun. Kala itu, penyanyi berusia 24 tahun tersebut dituding telah menyerang sebanyak dua kali di kawasan West End pada 1 Juni 2022.

Kemudian, Rex Orange County kembali menyerangnya saat berada di taksi. Tidak hanya itu, Rex Orange County dikatakan kembali menyerang wanita itu sebanyak tiga kali saat dirumahnya yang terletak di Leady Notting Hill pada keesokan harinya.

Rex Orange County akhirnya menjalani sidang pertamanya pada 10 Oktober 2022 di Pengadilan Southwark Crown, London. Penyanyi yang lahir di Grayshoot ini dijadwalkan akan menjalani sidang lanjutan pada 23 Januari 2023 mendatang.

Pada Senin, 18 Desember 2022 seluruh tuduhan pelecehan seksual yang mengarah kepada Rex Orange County dicabut karena tidak ada bukti yang cukup kuat. Usai dinyatakan tidak bersalah, Rex Orange County mengaku bersyukur dan berterima kasih kepada orang-orang yang sudah mendukungnya.

Baca Juga: Kronologi Kasus Pelecehan Seks R. Kelly, Kini Divonis 30 Tahun Penjara

Baca artikel ini lewat aplikasi mobile.

Dapatkan pengalaman membaca lebih nyaman dan nikmati fitur menarik lainnya lewat aplikasi mobile Katadata.

mobile apps preview

Cek juga data ini

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...