TVING Berencana Garap Drama Work Later, Drink Now Season 2
ZIGI – Drama Work Later, Drink Now Season 2 dikabarkan akan segera digarap. Proyek akting TVING dibintangi Lee Sun Bin, Jung Eunji Apink, Han Sun Hwa, dan Choi Siwon Super Junior ini memang tengah digandrungi masyarakat khususnya para penonton Korea Selatan.
Jalan ceritanya berfokus pada tiga wanita yang sahabatan dan memiliki latar belakang berbeda-beda. Namun sangat suka mabuk. Chemistry mereka begitu difavoritkan, sampai-sampai membuat tim produksi merencanakan produksi Work Later, Drink Now Season 2. Berikut berita selengkapnya.
Baca Juga: Sinopsis dan Jadwal Tayang Work Later, Drink Now Episode 1-12 Sub Indo
Work Later, Drink Now Tengah Dipertimbangkan untuk Dilanjutkan ke Season 2
Menurut laporan dari orang dalam di industri hiburan pada Selasa, 23 November 2021, drama Work Later, Drink Now direncanakan untuk dilanjutkan ke musim kedua.
Namun hingga artikel ini ditulis, pihak TVING belum memberikan konfirmasi resmi sehingga jadwal mulai syuting serta tanggal perilisan masih tentatif.
Berdasarkan informasi yang beredar, tiga pemain utama drama Work Later, Drink Now mencakup Lee Sun Bin, Jung Eunji Apink, dan Han Sun Hwa sudah menerima tawaran membintangi drama Work Later, Drink Now Season 2 sekaligus mempertimbangkannya secara positif.
Jumlah Pendaftar TVING Naik Drastis Berkat Work Later, Drink Now
Work Later, Drink Now merupakan drama orisinil garapan TVING. Sebagai informasi, TVING merupakan platform streaming atau OTT paling populer di Korea Selatan. Bahkan penonton Negeri Ginseng jauh lebih menyukai menonton tayangan lewat TVING ketimbang platform streaming lainnya.
Semenjak drama Work Later, Drink Now tayang perdana pada 22 Oktober 2021, jumlah orang yang berlangganan TVING naik drastis hingga 178 persen. Puncaknya saat perilisan Work Later, Drink Now episode ke-5 dan ke-6. Dengan ini, membuktikan bahwa Work Later, Drink Now sangat populer di Korea Selatan.
Akting Para Pemain Drama Work Later, Drink Now Sering Tuai Pujian
Selain itu, pemberitaan mengenai drama Work Later, Drink Now tidak jauh-jauh dari pujian untuk para pemainnya.
Sebelumnya, akting Jung Eunji Apink saat memerankan karakter Kang Ji Gu menuai pujian usai melakoni adegan dicium sesama wanita. Kala itu, ekspresi Eunji membuat para penonton terkesan, mengingat isu LGBT masih dianggap tabu di Korea Selatan.
Kemudian Lee Sun Bin juga mendapatkan pujian berkat aktingnya sebagai Ahn So Hee. Dalam salah satu episode, pacar Lee Kwang Soo ini beradegan memaki sambil berteriak. Ternyata cara Lee Sun Bin dalam memaki salah satu lawan mainnya itu disukai oleh K-Netz karena penuturan kata yang jelas.
Sementara itu, Work Later, Drink Now episode 11 dan 12 akan tayang pada Jumat, 26 November 2021, juga menandakan sebagai akhir dari drama ini. Terbaru, TVING sudah mempertimbangkan untuk menggarap Work Later, Drink Now Season 2.
Baca Juga: Terjemahan Lirik Lagu Nobody But You - Siwon OST Work Later, Drink Now
