Napas Billie Eilish Selama Konser Dijual Rp159 Juta di Toko Online
ZIGI – Billie Eilish sedang sibuk melakukan tur dunia berjudul ‘Happier Than Ever, The World Tour’. Baru-baru ini salah satu penggemar menjual napas penyanyi Lovely saat konser di toko online seharga ratusan juta. Ia bahkan mengunggah potret saat menghadiri konser sebagai bukti bahwa napas tersebut adalah asli.
Saat ini jualan unik tersebut masuk dalam daftar ‘barang yang sangat langka’. Simak cerita penjualan napas Billie Eilish di bawah ini.
Baca juga: Minta Maaf, Billie Eilish Merasa Tak Pantas Jadi Headliner Coachella
Kronologi Napas Billie Eilish Selama Konser Dijual Penggemar
Billie Eilish debut sebagai penyanyi pada 2016 dengan lagu Ocean Eyes. Baru 6 tahun berada di industri musik, musisi asal Amerika Serikat ini sudah menggondol setidaknya 7 penghargaan Grammy Awards. Tidak heran jika jumlah penggemarnya terus bertambah.
Terbaru, Billie mengadakan tur dunia di Singapore National Stadium pada 21 Agustus 2022. Salah satu pengemar yang hadir melakukan aksi unik yang lantas membuatnya viral di sosial media.
Fans yang menggunakan akun Carousell bernama @rev1on menjual napas Billie EIlish via online. Melansir dari Mothership pada Senin, 29 Agustus 2022, produk tersebut dibungkus plastik (yang biasanya digunakan untuk membungkus minuman) dan kemudian ditali menggunakan karet bewarna oranye.
Dari foto yang ada di Carousell, terlihat fans unik tersebut memasukkan udara yang telah dibungkus plastik, ke dalam toples berbahan plastik juga.
Pemilik akun menulis, ”akan disimpan dalam wadah kedap udara selama penjualan untuk mencegah kebocoran.”
Untuk membuktikan bahwa itu benar-benar udara yang dihirup oleh Billie, Rev1on mengunggah saat dirinya menghadiri konser sang penyanyi dan bahkan mendapat kesempatan untuk melihat dari jarak yang sangat dekat.
Napas Billie Eilish Dijual Dengan Harga Mencapai Rp159 Juta
Rev10n dikabarkan menjual napas tersebut tidak kurang dari 15 ribu dolar Singapura atau sekitar Rp159 juta. Harga yang dipatok lebih mahal 50 kali lipat dari pada tiket konser kelas CAT 1 Billie di Singapura. Barang tersebut telah dijual mulai 23 Agustus 2022.
Akun Carousell tersebut bahkan memberikan catatan, ”aku duduk paling depan dan berhasil mendapatkan udara Billie saat ia berteriak sangat keras selama konser, yang langsung aku masukkan dalam plastik. Untuk kalian yang ketinggalan konser tersebut bisa membeli ini sebagai gantinya. Udara yang sangat langka!”
Carousell banyak menjual barang aneh Billie Eilish. Tidak hanya napas selama konser, platofrm ini bahkan menjual kentut pelantun Happier Than Ever dengan harga kurang lebih S$25 atau sekitar Rp266 ribu saja.
Hingga kini Billie Eilish belum menanggapi kelakuan aneh para penggemar yang menjual napas hingga kentutnya dengan harga yang fantastis.
Baca juga: Kanye West Tuntut Billie Eilish Minta Maaf Kepada Travis Scott