Cara Top Up Flazz di M Banking BCA Beserta Persyaratannya

Destiara Anggita Putri
19 Oktober 2022, 18:05
Cara Top Up Flazz di M Banking BCA
ANTARA FOTO/Muhammad Iqbal
Ilustrasi, seorang perempuan menggunakan aplikasi mobile banking PT Bank Central Asia Tbk (BCA).

Flazz BCA merupakan uang elektronik atau e-money yang dikeluarkan oleh PT Bank Central Asia Tbk (BCA). Kartu ini menggunakan teknologi chip dari Radio Frequency Identification atau RFID, yang mendukung pemrosesan transaksi lewat sentuhan dalam hitungan detik.

Flazz BCA tergolong praktis, karena bisa digunakan untuk melakukan pembayaran di beberapa tempat, tak hanya untuk pembayaran tol saja. Kartu ini, juga bisa digunakan untuk belanja di minimarket dan supermarket, serta untuk menggunakan moda transportasi umum, seperti KRL, MRT, LRT, dan Transjakarta.

Untuk menggunakannya, pengguna Flazz BCA dapat melakukan top up, atau pengisian saldo melalui beberapa kanal. Salah satunya, adalah menggunakan layanan mobile banking atau M-Banking BCA. Cara top up Flazz di M-Banking BCA cukup mudah. Dengan catatan, pengguna kartu ini telah memenuhi persyaratan yang ditentukan.

Nah, seperti syarat atau ketentuan pengisian saldo Flazz BCA, dan bagaimana cara top up Flazz di M -Banking BCA? Simak ulasan berikut ini.

Syarat Top Up Flazz di M-Banking BCA

Sebelum melakukan top up Flazz di M-Banking BCA, ada beberapa persyaratan yang perlu diketahui. Syarat-syarat yang dimaksud, antara lain:

  • Memiliki nomor rekening yang terdaftar di m-Banking BCA.
  • Memiliki fitur Near Field Communication (NFC) pada smartphone.
  • Memiliki kartu Flazz BCA minimal generasi kedua dengan chip.
  • Jumlah minimum top up adalah Rp 20.000
  • Jumlah maksimum top up adalah Rp 2.000.000

Cara Top Up Flazz di M-Banking BCA

Jika seluruh persyaratan atau ketentuan top up kartu Flazz sudah dipastikan, maka Anda bisa top up Flazz di M -Banking BCA. langkah-langkah yang harus dilakukan, adalah sebagai berikut:

  • Aktifkan fitur NFC di smartphone Anda.
  • Buka M-Banking BCA dan pilih 'm-BCA' pada halaman utama.
  • Masukkan kode akses lalu pilih menu 'Flazz BCA'.
  • Letakkan kartu Flazz di belakang smartphone Anda.
  • Pilih 'Top Up Flazz BCA'.
  • Isi nominal top up Flazz,
  • Masukkan Personal Identification Number (PIN) M-Banking BCA Anda.
  • Letakkan ulang kartu Flazz di belakang smartphone.
  • Tunggu notifikasi yang menyatakan bahwa pengisian saldo berhasil dilakukan.
  • Selesai

Cara Lain Top Up Flazz BCA

Selain menggunakan M-Banking, pemegang kartu Flazz yang juga merupakan nasabah BCA juga bisa menggunakan cara lain untuk melakukan top up kartu Flazz. Beberapa cara berikut dapat digunakan, terutama jika pemegang kartu Flazz tidak memiliki fitur NFC pada smartphone-nya.

Halaman Selanjutnya
Halaman:
Editor: Agung
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...