8 Rekomendasi Film Action Jepang yang Seru dan Menegangkan

Anggi Mardiana
16 Januari 2023, 15:37
Film Action Jepang
IMDB
Ilustrasi, para karakter utama film Rurouni Kenshin.

Industri perfilman Jepang telah lama menelurkan karya yang apik dari berbagai genre, termasuk di dalamnya film action. Bahkan, film action Jepang dalam berbagai kesempatan memiliki kualitas yang lebih baik dibandingkan film besutan industri perfilman Amerika Serikat (AS) atau Hollywood.

Film action Jepang sangat layak masuk dalam radar para pecinta film. Sebab, selain seru, film aksi Jepang menawarkan sensasi tegang yang berbeda. Ditambah lagi, film action dari 'Negeri Matahari Terbit' ini kerap memasukkan kultur budaya Jepang, yang memberikan warna tersendiri. Hal ini membuat film action dari Jepang lebih unik dan menarik dibandingkan film action dari negara lain.

Advertisement

Berkaitan dengan hal tersebut, berikut ini delapan film action Jepang yang dapat dipertimbangkan untuk ditonton, dilansir dari berbagai sumber.

Alice in Borderland
Alice in Borderland (Film Fugitives)

Rekomendasi Film Action Jepang

Ada banyak rekomendasi film action Jepang yang seru untuk ditonton, berikut delapan di antaranya.

1. Alice in Boderland (2021)

Rekomendasi film action Jepang pertama, adalah Alice in Boderland yang dirilis 2021 lalu. Film ini merupakan serial Netflix original yang diadaptasi dari manga berjudul sama, karya Hara Aso. Film Alice in Boderland 2021 memiliki 8 episode yang tayang di Netflix pada tanggal 10 Desember lalu.

Alice in Boderland menngisahkan tentang seorang pemuda pengangguran bernama Arisu yang terobsesi dengan video game. Ketika berada di jalanan Shibuya Crossing, Arisu dan dua temannya menyebabkan suatu hal yang mengakibatkan mereka dikejar polisi.

Saat berusaha untuk kabur, mereka sadar jika ada yang aneh dengan Tokyo, listrik di kota tiba-tiba mati dan semua orang menghilang. Untuk bisa bertahan di kota tersebut, Arisu bersama temannya harus bersaing dalam permainan berbahaya.

2. The Voice of Sin (2020)

The Voice of Sin (2020) menjadi film action Jepang yang cukup banyak direkomendasikan. Film ini merupakan adaptasi dari novel Tsumi No Koe yang ditulis oleh Takeshi Shiota bersama sutradara hebat Nobuhiro Doi.

Film The Voice of Sin menceritakan tentang seorang reporter surat kabar. Ia tengah mengerjakan kasus yang belum terpecahkan dan terjadi 30 tahun lalu. Kasus ini melibatkan sekelompok orang yang memeras beberapa perusahaan untuk mendapatkan uang.

3. Rurouni Kenshin (2012)

Rurouni Kenshin merupakan live action dari manga "Samurai X" yang menceritakan perjalanan Kenshin Himura. Penggemar maupun kritikus memuji film ini karena keseimbangan antara aksi anime yang berlebihan dan batasan kehidupan nyata yang cukup realistis.

Kenshin Himura merupakan seorang samurai yang ingin bertobat dari masa lalu yaitu sebagai seorang pembunuh kejam dengan julukan 'Battousai'. Ia menjadi seorang samurai pengembara yang bertekad untuk melindungi warga dari kekuatan imperialis. Dalam perjalanannya, ia bertemu dengan Kaoru Kamiya, yang memiliki dojo kendo.

Rurouni Kenshin pertama kali dirilis pada 2012 silam, dan kemudian karena kesuksesannya dibuat sekuel. Tercatat ada empat film yang dibuat setelah kesuksesan Rurouni Kenshin. Keempat film tersebut, antara lain Rurouni Kenshin: Kyoto Inferno, Rurouni Kenshin: The Legend Ends, Rurouni Kenshin: The Final, dan Rurouni Kenshin: The Beginning.

Rurouni Kenshin (2021)
Rurouni Kenshin (2021) (Artforia.com)

4. A Family (2021)

Rekomendasi film action Jepang berikutnya adalah 'A Family' yang dirilis 2021. Film ini disutradarai oleh Michihito Fujii. A Family menceritakan tentang keluarga yakuza era 1999 hingga 2019. Dikisahkan, Kenji Yamamoto merasa kehilangan ayah yang meninggal karena overdosis obat-obatan.

Halaman:
Editor: Agung
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...
Advertisement