Menilik 7 Rekomendasi Film Kartun Indonesia

Annisa Fianni Sisma
3 Februari 2023, 14:25
Film Kartun Indonesia
mncanimation.com
Ilustrasi, poster film kartun Indonesia berjudul Kiko and Friends.

Film kartun Indonesia menjadi hiburan sebagian besar masa kecil. Kisahnya yang menarik dan karakternya yang unik pun menjadi daya tarik tersendiri dari karya tersebut.

Karya anak bangsa yang menarik untuk dibahas salah satunya adalah film kartunnya. Film kartun Indonesia semakin menarik dengan nilai-nilai baru dan perkembangan teknologi yang membersamainya.

Advertisement

Bahkan, tak jarang film kartun Indonesia juga memperoleh penghargaan dan diminati banyak orang. Berkenaan dengan itu, simak ulasan dan sinopsis singkat film kartun Indonesia di bawah ini.

Rekomendasi Film Kartun Indonesia

Film Kartun Indonesia
Film Kartun Indonesia (moview.id)
 

Film kartun Indonesia yang direkomendasikan di bawah ini tak menyajikan hiburan, tetapi juga nilai-nilai yang menarik untuk diadopsi dalam kehidupan sehari-hari. Berikut ini sederet film kartun Indonesia yang direkomendasikan

1. Battle of Surabaya

Battle of Surabaya adalah film kartun Indonesia karya MSV Pictures. Grafis yang memukau dengan pesan moral terkait perdamaian dan cinta tanah air pun menjadi daya tarik film ini.

Bahkan, film kartun Indonesia yang berjudul Battle of Surabaya ini memperoleh penghargaan berupa International Movie Trailer Festival (IMTF) pada 2013 dan INAICTA 2012. Oleh karena itulah, film ini menarik untuk dinikmati.

Battle of Surabaya mengisahkan pemuda yang bernama Musa. Musa merupakan tukang semir sepatu dan kurir bagi para pejuang di Surabaya. Battle of Surabaya mengisahkan peristiwa 10 November 1945. Meskipun hanya kisah fiksi, film ini mengangkat nilai sejarah yang membuat penikmatnya kenal dengan sejarah Indonesia.

2. Uwa dan Rimba Indonesia

Uwa dan Rimba Indonesia adalah film kartun Indonesia yang cocok dinikmati oleh anak-anak bangsa. Film ini mengisahkan tiga satwa khas Indonesia yakni Badak Bercula Satu, Harimau Sumatera, dan Orang Utan yang terancam punah.

Tak hanya memberikan pengetahuan alam berupa flora dan fauna, tetapi juga menyajikan kisah yang menghibur penonton. Edukasi lain berupa pesan moral pun hadir dalam film kartun Indonesia berjudul Uwa dan Rimba Indonesia.

3. Si Juki the Movie

Film kartun Indonesia yang tak kalah menarik dinikmati adalah Si Juki the Movie. Film ini menjadi salah satu film kartun Indonesia yang mendunia.

Film yang merupakan adaptasi komik dengan judul yang sama ini diproduksi ke layar lebar oleh Falcon Picture. Sutradaranya yakni Faza meonk serta sederet artis lain juga turut berpartisipasi seperti Bunga Citra Lestari, Butet Kertaradjasa, dan lain sebagainya.

Si Juki dalam film kartun Indonesia ini merupakan seorang selebriti. Namun, pada suatu hari ia melakukan kesalahan hingga membuatnya dimusuhi banyak orang.

Halaman:
Editor: Agung
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...
Advertisement