Menilik 2 Contoh Sambutan Buka Puasa Bersama

Annisa Fianni Sisma
10 Maret 2023, 14:44
Sambutan Buka Puasa Bersama
Pexels
Ilustrasi, buka puasa bersama.

Kegiatan yang identik dengan bulan Ramadhan adalah berbuka puasa bersama. Terkadang berbuka puasa juga disertai sambutan dari beberapa pihak. Berkaitan dengan itu, menarik membahas sambutan buka puasa bersama.

Bulan Ramadhan 2023 akan segera tiba pada sekitar akhir bulan Maret 2023. Seluruh umat muslim pun diwajibkan berpuasa. Untuk menyajikan sambutan buka puasa bersama yang menarik, perlu memperhatikan sederet contoh dalam ulasan di bawah ini.

Contoh Sambutan Buka Puasa Bersama

Sambutan Buka Puasa Bersama
Sambutan Buka Puasa Bersama (Pexels)
 

Contoh sambutan buka puasa bersama ini dapat disesuaikan dengan situasi yang terjadi pada saat buka puasa bersama berlangsung. Namun setidaknya format di bawah ini merupakan format standar yang dapat dicontoh saat buka puasa Ramadhan.

1. Contoh Sambutan Buka Puasa Bersama I

"Assalamualaikum Warohmatullahi Wabarokatuh

Alhamdulillah kami panjatkan puja dan puji syukur kepada Allah SWT yang telah memberikan kesempatan kepada kita semua sehingga kita dapat berkumpul dalam acara Buka Bersama. Tak lupa juga kita panjatkan shalawat kepada Nabi Muhammad SAW yang merupakan utusan-Nya.

Pada sore hari ini, kita diberi kesempatan menikmati makanan yang lezat dan menyehatkan. Saya di sini sebagai ketua pelaksana berterima kasih perkenaan kehadiran teman-teman semua.

Saya juga berterima kasih kepada seluruh panitia yang sudah bekerja sama membantu kelancaran acara hari ini. Semoga kesehatan, keberkahan dan kebaikan akan selalu menyertai kita semua Aaamiin.

Sebagai umat muslim yang mengharapkan ridho Allah SWT di bulan yang penuh berkah kali ini, jangan lupa untuk terus beribadah dengan baik. Bulan ini merupakan bulan dengan kesempatan beribadah. Kesempatan emas ini layaknya digunakan sebaik-baiknya.

Tentu kita berharap akan dipertemukan di bulan Ramadhan berikutnya. Namun tidak tahu nasib di kemudian hari adalah tanda bahwa kita harus memanfaatkan waktu di bulan Ramadhan ini sebaik-baiknya.

Ada beberapa ibadah yang dapat dilakukan di bulan Ramadhan. Beberapa ibadah tersebut yakni shalat, puasa, zakat, sedekat, I’tikaf, dzikir, berdoa, membaca Al Quran, dan lain sebagainya.

Sambutan Buka Puasa Bersama
Sambutan Buka Puasa Bersama (Pexels)
 

Allah SWT menjanjikan bagi umatnya yang berdoa di bulan Ramadhan maka doanya akan terkabul. Hal ini sesuai dengan firman Allah SWT dengan terjemahan:

“Tiga orang yang doanya tidak tertolak: orang yang berpuasa sampai ia berbuka, pemimpin yang adil, dan do’a orang yang dizholimi”. (HR. At Tirmidzi no. 3598. Tirmidzi mengatakan bahwa hadits ini hasan)

Seluruh Ibadah tersebut akan semakin mulia jika dilakukan dalam 10 hari terakhir bulan Ramadhan. Hal ini menjadi penutup seluruh ibadah di bulan mulia tersebut.

Pernyataan itu selaras dengan hadist yang memiliki terjemahan:

“Rasulullah SAW biasa ketika memasuki 10 Ramadhan terakhir, beliau kencangkan ikat pinggang (bersungguh-sungguh dalam ibadah), menghidupkan malam-malam tersebut dengan ibadah, dan membangunkan istri-istrinya untuk beribadah.” (HR. Al-Bukhari dan Muslim).

Selain itu, Allah SWT juga menjanjikan pahala berlipat jika dilakukan di bulan Ramadhan.

"Setiap kebaikan yang dilakukan anak Adam akan dilipatgandakan dari sepuluh hingga tujuh ratus kali lipat kecuali puasa, sebab puasa itu adalah untuk-Ku dan Aku sendiri yang akan membalasnya kepada orang-orang yang telah menahan syahwat, makan, dan minum karena -Ku."

Dengan janji Allah SWT tersebut, tentu masyarakat semestinya bersemangat dalam beribadah. Kemuliaan ini akan sangat bernilai di bulan Ramadhan.

Sekian sambutan yang dapat saya sampaikan. Semoga seluruh hal dan pesan yang saya sampaikan dapat bermanfaat. Apabila ada kesalahan saya mohon maaf.

Wassalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh."

Sambutan Buka Puasa Bersama
Sambutan Buka Puasa Bersama (Pexels)
 

2. Contoh Sambutan Buka Puasa Bersama II

"Assalamualaikum Warohmatullahi Wabarokatuh

Di sore yang hangat dan menyenangkan ini, saya ingin berterima kasih kepada bapak, ibu, rekan, adik-adik semua yang berkenan datang dalam acara Buka Bersama ini. Saya sangat bersyukur kita diberikan kesempatan mulia berkumpul di sini.

Pada kesempatan kali ini, saya selaku salah satu siswa di SMAN 13 Yogyakarta sekaligus ketua pelaksana ingin menyampaikan beberapa hal terkait bulan Ramadhan. Saya harap apa yang saya sampaikan ini dapat bermanfaat bagi kita semua.

Bulan Ramadhan adalah bulan yang mulia dan penuh berkah. Pasalnya, bulan ini sebagai bulan diturunkannya Al Quran. Al Quran dihadirkan sebagai petunjuk hidup umat Islam. Hal ini selaras dengan terjemahan QS. Al Baqarah ayat 185.

“(Beberapa hari yang ditentukan itu ialah) bulan Ramadhan, bulan yang di dalamnya diturunkan (permulaan) Al Quran sebagai petunjuk bagi manusia dan penjelasan-penjelasan mengenai petunjuk itu dan pembeda (antara yang hak dan yang bathil). Karena itu, barangsiapa di antara kamu hadir (di negeri tempat tinggalnya) di bulan itu, maka hendaklah ia berpuasa pada bulan itu.” (QS. Al Baqarah: 185)

Kemuliaan bulan Ramadhan juga tak hanya turunnya Al Quran, melainkan kesempatan beribadah dan tertutupnya neraka. Selain itu, setan dan jin juga dibelenggu. Pintu surga dibuka lebar.

“Apabila Ramadhan tiba, pintu surga dibuka, pintu neraka ditutup, dan setan pun dibelenggu.” (HR. Bukhari no. 3277 dan Muslim no. 1079, dari Abu Hurairah radhiyallahu ‘anhu)”

Beberapa kemuliaan tersebut hendaklah menjadi pengingat kita untuk beribadah dengan baik.

Sekian sambutan yang dapat saya sampaikan dan semoga hal saya sampaikan dapat bermanfaat. Saya mohon maaf apabila terdapat kesalahan.

Wassalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh."

Editor: Agung

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...