Menilik Cara Menghilangkan Info di WA Melalui HP Android dan iPhone

Anggi Mardiana
23 Mei 2023, 10:52
Cara menghilangkan info di WA
Pndahlubang.com
Ilustrasi, cara menghilangkan info di WA.

Cara menghilangkan info di WA menjadi salah satu hal yang banyak ditanyakan oleh mereka yang tidak ingin memberi tahu orang lain soal akun atau dirinya. Pengguna WhatsApp bisa menggunakan atau tidak menggunakan template bio ini.

Template bio bisa digunakan untuk menuliskan informasi yang ingin disampaikan sebanyak 135 karakter. Pada bagian bio akun media sosial, Anda bisa menuliskan akun media sosial, emoji lucu, quote, tempat kerja maupun organisasi.

Bio biasanya muncul di akun WhatsApp pada bagian profil atau di bawah nomor telepon. Alhasil setiap orang bisa membuka bio dan foto profil Anda. Bio biasanya muncul pada bagian nama atau nomor di daftar anggota grup.

Cara Menghilangkan Info di WA Melalui HP Android

Cara menghilangkan info di WA
Cara menghilangkan info di WA (Majalahponsel.org)

Berikut beberapa cara menghilangkan info di WA bio melalui HP Android:

  • Membuka aplikasi WhatsApp
  • Mengetuk tombol titik tiga
  • Mengetuk pengaturan
  • Masuk ke bagian pengaturan atau settings
  • Masuk ke bagian menu profil
  • Silakan atur bagian kolom info atau tentang. Selanjutnya Anda bisa hapus bio sesuai dengan yang diinginkan lalu pilih simpan atau save.

Cara Menghilangkan Info di WA Melalui HP iPhone

Selain cara menghilangkan info di HP Android, berikut beberapa cara menghilangkan bio di WA melalui HP iPhone:

  • Membuka aplikasi di WhatsApp
  • Memilih menu pada bagian pengaturan atau settings
  • Silakan pilih profil atau ketuk nama Anda
  • Mengatur bagian info atau tentang. Kemudian hapus bagian bio lalu sesuaikan dengan nama yang diinginkan.
  • Klik simpan

Cara Membaca atau Membalas Pesan Tanpa Terlihat Online

Cara Membaca atau Membalas Pesan Tanpa Terlihat Online
Cara Membaca atau Membalas Pesan Tanpa Terlihat Online (iNews.id)

Ada beberapa cara membalas pesan atau chat tanpa tahu kelihatan online, berikut beberapa caranya:

1. Melalui Notifikasi

Cara membaca atau membalas pesan tanpa terlihat online bisa melalui notifikasi atau pop up HP, jadi bukan hanya membuka aplikasi WhatsApp. Membaca atau membalas pesan tanpa terlihat online bisa digunakan oleh pengguna iPhone maupun Android.

Untuk pengguna Android, bisa ketuk pesan pada bagian layar lalu pilih bagian notifikasi dan opsi tandai. Jika pesannya sudah terbaca, bisa langsung klik balas agar pesan bisa terkirim. Sementara itu, untuk pengguna iPhone, bisa geser ke bagian kiri pada panel notifikasi lalu ketuk opsi tampilan baru balas.

2. Secara Offline

Untuk membaca pesan tanpa terlihat online juga bisa saat perangkat tidak tersambung dengan internet. Hal ini bisa juga dilakukan dengan mengaktifkan mode airplane atau mengetuk ikon pesawat terbang pada bagian HP.

Langkah berikutnya bisa balas pesan pada chat di WhatsApp. Pesan bisa terkirim jika mode airplane sudah dinonaktifkan. Melalui cara ini, pesan bisa terkirim tanpa harus terlihat online dan typing di WhatsApp.

Tips Membuat Nama WhatsApp Kosong

Seperti yang Anda ketahui, WhatsApp memang tidak mengizinkan pengguna untuk membuat nama WA kosong. Setiap kali mengosongkan nama WA akan muncul notifikasi seperti “Nama Tidak Dapat Kosong”. Berikut tips membuat nama WhatsApp kosong:

  • Silakan salin karakter blank ini (…)
  • Masuk ke bagian aplikasi WhatsApp
  • Langkah selanjutnya bisa tap ikon titik tiga pada bagian pojok kanan atas
  • Selanjutnya pilih setelan
  • Tap bagian nama
  • Tempelkan karakter blank yang sudah disalin pada bagian atas tadi
  • Klik simpan
  • Selesai

Itulah cara menghilangkan info di WA yang bisa Anda jadikan sebagai referensi. Untuk menghilangkan bio di WhatsApp bisa dilakukan melalui HP Android maupun iPhone. Bahkan Anda juga bisa membaca atau membalas pesan tanpa terlihat sedang online.

Editor: Agung

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...