Kasus Covid-19 terus menunjukkan tren kenaikan usai mudik Lebaran. Dari data Kementerian Kesehatan, lonjakan pasien Covid-19 hari ini mencapai 7.725 orang atau tertinggi sejak 26 Februari 2021 yakni 8.232 orang.
Kenaikan kasus didapatkan dari pemeriksaan terhadap 70.533 orang. Dari angka tersebut, 31.900 diperiksa dengan metode real time polymerase chain reaction, 38.174 dengan rapid test antigen, dan sisanya dengan tes cepat molekuler.
Provinsi Jawa Barat menyumbang lonjakan terbanyak yakni 1.562 orang disusul Jawa Tengah dengan 1.457 kasus baru. Berikutnya adalah DKI Jakarta yang melaporkan 1.376 pasien baru.
Kemenkes juga mencatat 5.883 orang pulih dari Covid-19. Namun ada pula tambahan angka kematian sebanyak 170 orang hari ini.
Jawa Timur masih menyumbang angka kematian pasien corona tertinggi yakni 33 orang. Di bawahnya adalah Kepulauan Riau yang melaporkan 17 orang pasien meninggal.
Secara total, kasus kumulatif Covid-19 di Indonesia mencapai 1.877.050 orang. Jumlah ini menempatkan Indonesia di urutan 18 kasus corona global.
Sedangkan Satuan Tugas Penanganan Covid-19 mengatakan koordinasi daerah menjadi kunci penanganan corona saat ini. Ia mencontohkan ledakan kasus di Kudus, Jawa Tengah harus diantisipasi dengan menggandeng wilayah sekitarnya.
“Kalau misalkan ruamh sakit di Kudus tidak mampu harusnya kolaborasi dengan wilayah sekitarnya agar pasien tidak menumpuk,” kata Ketua Bidang Perubahan Perilaku Satgas Covid-19 Sonny Harry Harmadi, Rabu (9/6) dikutip dari Antara.
Masyarakat dapat mencegah penyebaran virus corona dengan menerapkan 3M, yaitu: memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak sekaligus menjauhi kerumunan. Klik di sini untuk info selengkapnya.
#satgascovid19 #ingatpesanibu #pakaimasker #jagajarak #cucitangan