Start Race 1 WSBK Mandalika Digelar Hari Ini, BMKG Ramal Hujan Ringan

ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay/wsj.
Foto udara pembangunan lintasan sirkuit pada proyek Mandalika International Street Circuit di Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Mandalika, Pujut, Praya, Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat, Selasa (6/4/2021).
Penulis: Desy Setyowati
21/11/2021, 09.26 WIB

"Kami juga mengimbau untuk waspada gelombang tinggi," katanya.

Sedangkan race 1 WSBK Mandalika akan digelar di Sirkuit Mandalika pada hari ini (Ahad). Berikut jadwalnya:

  • 09:00: WorldSBK Warm-Up
  • 09:25: WorldSSP Warm-Up
  • 11:00: WorldSBK Race 1 (21 Lap)
  • 12:30: IATC Race 3 - (12 Lap, jarak baru balapan)
  • 13:30: WorldSSP Race 2 (19 Lap)
  • 15:00 WorldSBK Race 2 (21 Lap)

Race 1 WSBK Mandalika semestinya digelar kemarin (20/11). Namun diundur karena hujan deras mengguyur 12 menit sebelum balap dimulai.

“Menyusul kondisi cuaca buruk pada Sabtu siang saat Pirelli Indonesian Round di Pertamina Mandalika Street Circuit, keputusan yang sulit harus diambil untuk menunda Race 1 WorldSBK ke Minggu," demikian pernyataan panitia seperti dikutip Antara.

Race 1 WSBK Mandalika pun akan dimulai Pukul 11:00 WITA hari ini dan Race 2 WSBK digelar 15:00 WITA. Kedua balapan akan menempuh 21 lap atau putaran.

Halaman:
Reporter: Antara