Kasus Covid-19 RI Bertambah 2.400, Kematian Terendah dalam 2 Bulan

ANTARA FOTO/Mohammad Ayudha/aww.
Warga melintas di depan mural bertema ajakan Indonesia bebas COVID-19 dengan kekebalan kelompok di Mojosongo, Solo, Jawa Tengah, Selasa (8/3/2022).
6/4/2022, 18.49 WIB

Pemerintah melaporkan pasien Covid-19bertambah 2.400 orang pada Rabu (6/4). Angka ini meningkat dari 2.282 kasus yang dilaporkan pada Selasa (6/4).

Meski demikian, angka kematian terus menunjukkan tren penurunan. Pemerintah melaporkan tambahan pasien meninggal hari ini sebanyak 43 orang, terendah sejak 4 Februari lalu yakni 42 orang.

Kasus positif hari ini didapatkan dari pemeriksaan terhadap 93.573 orang. Sedangkan rasio positif yang diperoleh mencapai 2,56%.

Provinsi DKI Jakarta masih menjadi penyumbang terbanyak kasus Covid-19 yakni 753 orang. Di bawahnya adalah Jawa Barat yang melaporkan 432 kasus, Jawa Tengah dengan 295 kasus, Banten 196 kasus, dan Jawa Timur dengan 153 orang.

Adapun penyumbang kematian pasien terbanyak secara harian adalah Jawa Barat dengan 12 orang. Berikutnya adalah Jawa Timur yang melaporkan 10 orang meninggal dunia.

Sedangkan angka kesembuhan juga bertambah 5.415 orang hari ini. Jumlah terbanyak berasal dari Jawa Barat dengan 2.014 pasien telah dinyatakan negatif.

Pemerintah juga melaporkan kasus aktif Covid-19 berkurang 3.058 hari ini. Selain itu sebanyak 5.077 orang saat ini berstatus sebagai suspek SARS-CoV-2.

Sedangkan Presiden Joko Widodo menginstruksikan agar kasus Covid-19 yang sudah turun untuk tetap dipertahankan. Untuk itu, Presiden memerintahkan jajarannya untuk meningkatkan laju vaksinasi dosis kedua dan booster, khususnya bagi masyarakat yang melakukan mudik.

Hal ini dilakukan pemerintah agar dapat terus melindungi masyarakat sekaligus menekan laju penyebaran Covid-19. "Syukur-syukur setelah Lebaran nanti (kasus) justru lebih rendah," kata Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Muhadjir Effendy dalam keterangan pers, Rabu (6/4).