Maybank Bali Marathon Diusulkan Jadi Major Marathon

Katadata
Penulis: Doddy Rosadi - Tim Publikasi Katadata
27/8/2022, 10.36 WIB

Pengurus Besar Persatuan Atletik Seluruh Indonesia (PB PASI) mengusulkan ajang Maybank Bali Marathon menjadi major marathon. Major marathon adalah perlombaan marathon dengan kasta paling tinggi. Saat ini, hanya ada enam ajang major marathon yaitu Tokyo Marathon, London Marathon, Berlin Marathon, Boston Marathon, New York Marathon dan Chicago Marathon.

Sekjen PB PASI Tigor Tanjung mengatakan, usulan Maybank Bali Marathon diajukan menjadi ajang major marathon sudah disampaikan ke Badan Atletik Dunia. Kata Tigor, Maybank Bali Marathon yang sudah berjalan selama satu decade dianggap layak untuk menjadi ajang major marathon pertama di Asia Tenggara.

“Saya mewakili PB PASI akan melakukan rapat di Hanoi pada Oktober nanti lalu di Pattaya pada tahun depan untuk membahas Maybank Marathon menjadi ajang major marathon. Kami sangat berharap Maybank Bali Marathon ini bisa menjadi ajang major marathon pertama di Asia Tenggara,” kata Tigor dalam acara Welcoming Dinner for Media, Elite and National Athletes Maybank Marathon 2022 di Denpasar, Bali, Jumat (26/8/2022) malam.

Tigor menambahkan, tidak mudah bagi sebuah ajang marathon bisa mendapatkan status sebagai major marathon. Yang pertama, kata Tigor, ajang marathon tersebut harus mempunyai kualitas yang bagus dari sisi teknis dan non teknis.

“Maybank Bali Marathon ini kan sudah mendapatkan status Elite dari badan atletik dunia. Selain itu tempat juga menjadi salah satu pertimbangan. Bali sebagai lokasi penyelenggaraan Maybank Marathon kan sudah dikenal di dunia,” jelas Tigor.

Kata Tigor, apabila Maybank Bali Marathon berhasil menjadi major marathon ketujuh di dunia, maka bukan tidak mungkin pelari marathon papan atas dunia akan tertarik untuk hadir di Bali.

“Dengan meningkatnya status maka gengsinya tentu juga akan naik. Ini akan menjadi daya tarik bagi atlet dunia untuk ikut ambil bagian. Bisa saja, atlet marathon nomor satu dunia Eliud Kipchoge mau bertanding di Maybank Bali Marathon,” lanjut Tigor.

Project Director Maybank Marathon, Widya Permana mengucapkan terima kasih kepada PB PASI yang sudah membantu berlangsungnya Maybank Bali Marathon selama satu dekade.

“Saya masih ingat waktu itu ketika pertama kali Maybank membuat acara marathon pada 2012, saya ngobrol dengan Pak Tigor juga waktu itu. Barusan Pak Tigor ngomong ke saya, kok bisa yah waktu itu Maybank bikin acara marathon,” ujar Widya.

Widya berharap Maybank Bali Marathon 2022 yang akan berlangsung pada 28 Agustus nanti bisa berjalan lancar. Tahun ini, Maybank Marathon diikuti oleh sejumlah atlet dunia dan juga atlet nasional yaitu Agus Prayogo dan Odekta Elvina Naibaho.

Agus Prayogo adalah peraih medali emas saat menjuarai nomor lari 10.000 meter putra SEA Games 2017 di Kuala Lumpur di Stadion Bukit Jalil, Kuala Lumpur, Malaysia. Di sepanjang keikutsertaannya di SEA Games, Agus sudah meraih total enam medali emas.


Sedangkan Odekta Elvina Naibaho adalah peraih medali emas marathon putri SEA Games Vietnam 2022. Odekta berhasil finis di urutan pertama lomba marathon dengan catatan waktu 2 jam 55 menit 27 detik.

Maybank Marathon merupakan satu-satunya event marathon di tanah air yang sejak awal penyelenggaraan memperoleh sertifikasi penyelenggaraan oleh Badan Atletik Dunia, World Athletics, sebelumnya dikenal sebagai International Association of Athletics Federations (“IAAF”).

Sejak tahun 2020, Maybank Marathon menjadi event marathon pertama dan satu-satunya di Indonesia dengan ‘Elite Label’ dari World Athletics. Maybank Marathon juga satu-satunya event marathon di tanah air yang masuk dalam kalender World Athletics1 dan Association of International Marathons and Distance Races (“AIMS”) dalam kategori major ‘road running’ event.

Selain menyandang predikat ‘Elite Label’ dari badan World Athletics, Maybank Marathon juga telah memasuki daftar 175 ajang kualifikasi seri marathon World Championship Abbott World Marathon Major (“Abbott WMM”) Wanda Age Group World Rankings serta masuk ke dalam official race directory Boston Marathon.

Berbagai pengakuan internasional telah diraih oleh Maybank Marathon, di antaranya masuk dalam “World’s must run race before you die” oleh the Active, “The 52 Best Races on Earth 2016” oleh Runner’s World, “Best Marathon 2016”, “Best Half-Marathon 2015”, dan “The Most Popular Sport Event 2018” oleh the Venue Magazine.
Sejak pelaksanaan Maybank Marathon pertama di tahun 2012, Maybank Marathon telah mendapatkan sertifikasi dari International Measurement Certificate dan disahkan oleh AIMS serta PASI.