Partai Gerindra menunjuk Aktor Fauzi Baadila dan aktivis 98 Haris Rusly Moti sebagai Koordinator dan Wakil Koordinator relawan pendukung Prabowo Subianto. Keduanya ditugaskan menggalang dukungan dari unsur non partai politik.
"Fauzi Baadila adalah aktor bertalenta sekaligus aktivis kemanusiaan yang punya jam terbang internasional, sementara Haris Moti adalah aktivis 98 yang punya sejarah perjuangan panjang," kata Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad dalam keterangannya, dikutip dari Antara, Senin (5/6).
Ia berpandangan, keduanya mampu berkolaborasi dalam memimpin relawan pendukung Prabowo sebagai salah satu capres 2024. Menurut Dasco, keduanya memiliki rekam jejak yang pada bidangnya masing-masing.
"Mereka punya kelebihan sebagai orang lapangan yang sangat luwes, militan, dan punya jaringan luas," ujar Dasco.
Di sisi lain Dasco mengatakan dukungan relawan terhadap Prabowo semakin besar. Oleh karena itu, pembentukan Koordinator relawan diperlukan untuk menjaga koordinasi dan komunikasi.
"Para relawan akan bekerja di tingkat akar rumput dan di luar struktur partai politik pendukung," katanya.
Sebelumnya, Prabowo telah mendapatkan dukungan dari relawan Jokowi Mania pada awal tahun ini. Usai menyatakan dukungan, nama kelompok tersebut berubah menjadi Prabowo Mania 08.
Saat itu mereka beralasan mendukung Prabowo karena PDIP belum mendukung Ganjar Pranowo sebagai capres. Namun, PDIP akhirnya resmi mengusung Ganjar pada April 2023.