Top Stories: Tugas Wamenlu Pahala, Project S Tiktok Bikin Resah

ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A/tom.
Wamen BUMN Pahala Nugraha Mansury di kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Kamis (27/4/2023).
18/7/2023, 15.08 WIB

Presiden Joko Widodo resmi melantik seorang menteri dan lima wakil menteri baru di Istana Negara, Jakarta, Senin (17/7). Selain itu, Presiden juga mengangkat dua anggota Dewan Pertimbangan Presiden.

Perombakan kabinet ini dilakukan karena posisi Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) kosong setelah Johnny G. Plate terjerat kasus dugaan korupsi proyek BTS Kominfo.

Untuk mengisi posisi tersebut, Jokowi menunjuk Budi Arie Setiadi. Ia sebelumnya menjabat Wakil Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi (Wamendes PDTT). Posisi Budi tersebut kemudian digantikan Prof. Paiman Raharjo.

Satu nama lain yang bergeser posisi di kabinet adalah Pahala Mansury. Ia mendapatkan mandat baru dari Jokowi dari Wakil Menteri BUMN menjadi Wakil Menteri Luar Negeri.

Berita mengenai reshuffle kabinet menjadi artikel yang memiliki minat baca tinggi, atau Top Stories. Selain mengenai isu reshuffle kabinet, simak juga artikel mengenai ancaman project S Tiktok, serta perpecahan internal Partai Golkar.

Berikut Top Stories Katadata.co.id:

1. Jokowi Tugaskan Wamenlu Pahala Genjot Perdagangan Internasional

Presiden Joko Widodo (Jokowi) menggeser Pahala Mansury dari sebelumnya Wakil Menteri BUMN menjadi Wakil Menteri Luar Negeri per hari ini. Ia mengaku ditugasi Jokowi untuk beberapa isu, khususnya perdagangan dan investasi internasional.

"Karena memang tantangan ke depannya adalah bagaimana meningkatkan hubungan perekonomian antara negara kita dengan negara-negara lainnya," kata Pahala usai pelantikan di Istana Negara, Senin (17/7).

Meski demikian, tugas spesifiknya nanti akan bergantung dari arahan yang diberikan Menlu Retno Marsudi. Sementara, Retno enggan menanggapi wartawan saat ditemui usai pelantikan tersebut.

Pahala menyebut kemungkinan tugasnya nanti juga berkaitan dengan bidang korporasi dan ekonomi. Sehingga pengalamannya di Kementerian BUMN diharapkan bisa menunjang tugas barunya ini.

2. Profil Menkominfo Budi Arie yang Dilantik Jokowi Gantikan Johnny Plate

Presiden Joko Widodo resmi melantik Budi Arie Setiadi menjadi Menteri Komunikasi dan Informatika menggantikan Johnny G. Plate. Pelantikan Budi dilangsungkan di Istana negara pada Senin (17/7).

"Untuk menjalankan tugas selurus-lurusnya demi dharma bakti saya ke negara," kata Jokowi dalam pembacaan sumpah.

Sebelum menjabat sebagai menteri kominfo, Budi sebelumnya sudah duduk di kabinet Jokowi - Ma’ruf Amin. Budi sebelumnya menjabat sebagai Wakil Menteri PDTT sejak 25 Oktober 2019.

Sejak Joko Widodo menjabat sebagai Presiden, nama Budi Arie sudah sering muncul di publik. Ia merupakan aktivis sosial, politikus, dan pengusaha yang menjadi ketua relawan Projo. Projo merupakan jaringan relawan pendukung Jokowi yang telah aktif sejak Jokowi menjadi Gubernur DKI Jakarta.

3. ESDM Ungkap Rencana Pengembangan Luas Lahan Konsesi Pertambangan Vale

Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) menyampaikan tidak ada rencana penciutan wilayah konsesi tambang PT Vale Indonesia dalam Rencana Pengembangan Seluruh Wilayah alias RPSW.

Dokumen yang telah disetujui pada April 2023 lalu merupakan salah satu dokumen yang menjadi syarat perpanjangan Kontrak Karya (KK) yang berakhir pada 28 Desember 2025 mendatang.

Pelaksana Tugas Direktur Jenderal Mineral dan Batu Bara (Minerba), Muhammad Wafid, mengatakan bahwa RPSW Vale mengacu pada rencana pengembangan wilayah pertambangan di Sulawesi Selatan, Sulawesi Tengah dan Sulawesi Tenggara.

"Rencana penciutan tidak ada di RPSW. Pengembangan justru, bukan penciutan," kata Wafid di Kementerian ESDM pada Senin (17/7).

Melansir catatan Minerba One Data Indonesia (MODI), Vale menggenggam izin operasi produksi seluas 118.017 hektare (ha), meliputi 70.566 ha di Sorowako Sulawesi Selatan, Bahadopi Sulawesi Tengah 22.699 ha dan di wilayah Suasua dan Pomalaa, Sulawesi Tenggara seluas 24.752 ha.

4. Tak Mempan Dipanggil, Tokoh Senior Golkar Keukeuh Dorong Munaslub

Tokoh senior Partai Golkar sekaligus Wakil Ketua Umum Dewan Pimpinan Sentral Organisasi Karyawan Swadiri atau Soksi Lawrence TP Siburian bersikukuh tetap mendorong dilaksanakannya musyawarah nasional luar biasa untuk melengserkan Airlangga Hartarto dari jabatan Ketua Umum Golkar. Gagasan munaslub menurut Lawrence tak terpengaruh dengan pemanggilannya oleh DPP Golkar.

"Ya begitulah (tetap mendorong Munaslub) kira-kira," kata Lawrence usai memenuhi panggilan Dewan Etik Golkar untuk dimintai penjelasan mengenai ide munaslub di Kantor DPP Partai Golkar, Jakarta Barat, Senin (17/7).

Lawrence menjelaskan dorongan untuk melaksanakan Munaslub didasari oleh kecintaannya pada partai berlogo pohon beringin yang telah ia ikuti sejak 46 tahun lalu. Lawrence mengatakan, sejak aktif di Golkar ia pernah menduduki posisi Ketua Bidang Hukum sampai Ketua Mahkamah Partai sehingga keinginan munaslub merupakan aspirasinya sendiri.

"Enggak ada tunggangan-tunggangan. Dorongan munaslub karena kecintaan saya dengan partai ini, bahwa kami tidak ingin partai kami terpuruk," kata Lawrence.

5. Ruang Abu-abu Regulasi dalam Ancaman Project S TikTok

yalomita Karina mengubah kebiasaan lamanya pada momen diskon pada Juli ini. Bila di bulan-bulan sebelumnya ia kerap mengejar promo di toko elektronik alias e-commerce, kini ia beralih ke media sosial TikTok.

Berbagai siaran langsung ia tonton di aplikasi itu. Sebab, di sanalah para penjual ‘banting harga’.

Bila menilik survei perusahaan e-logistik Ninja Van, fitur siaran langsung di TikTok Shop memang lebih banyak dipilih penjual di Indonesia. Sekitar 27,5% responden memilih TikTok sebagai sarana penjualan live streaming dan Shopee kalah tipis di 26,5%.

Persaingan antara e-commerce dengan media sosial TikTok ini kian panas di tengah isu adanya Project S. Isu ini pertama kali diembuskan Financial Times akhir bulan lalu.

Kala itu, pengguna TikTok di Inggris melihat fitur belanja baru bernama ‘Trendy Beat’. “Produk-produk yang dipajang di fitur ‘Trendy Beat’ TikTok dikirim langsung dari Cina. Sedangkan penjualnya terdaftar di Singapura, tetapi tercatat dimiliki oleh ByteDance,” kata sumber Financial Times.