Struktur TKN Prabowo - Gibran akan Diumumkan Siang Ini

Antara
Prabowo - Gibran daftar ke KPU
6/11/2023, 09.07 WIB

Susunan Tim Kampanye Nasional (TKN) Koalisi Indonesia Maju akan diumumkan hari ini, Senin (6/11). Berdasarkan surat undangan yang diterima Katadata.co.id, Tim pemenangan pasangan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka itu akan diumumkan di Ballroom Hotel Grand Kemang, Jakarta Selatan.

"Senin, 6 November 2023, pukul 13.30-15.00 WIB," bunyi surat undangan yang ditandatangani Ketua TKN Rosan Roeslani itu.

Semula, Gibran menyebut struktur TKN akan diumumkan pada Kamis (2/11) pekan lalu. Namun, Ketua Harian Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad dan menyebut masih membicarakan sejumlah nama, sehingga kemungkinan akan diumumkan pekan ini.

"Kemungkinan Kamis depan (pekan ini) karena ini masih ada beberapa nama yang masih dikonsolidasikan," kata Dasco di kompleks parlemen, Senayan, Jakarta, Kamis (2/11).

Di sisi lain, Dasco mengatakan posisi TKN akan mengakomodasikan barisan pendukung Prabowo - Gibran yang terdiri partai politik dan organ relawan.

"Tentunya kami harus mengakomodir kemudian menempatkan orang pada posisi yang tepat," kata Dasco.

Prabowo dan Gibran mendaftar ke KPU (ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan/tom.)

Adapun, saat ini TKN Prabowo - Gibran diketuai oleh Rosan Perkasa Roeslani. Pengumuman Rosan menjadi ketua langsung diucapkan Prabowo saat menemui ribuan relawan dan pendukung di Stadion Arena Indonesia kawasan Gelora Bung Karno Jakarta, Rabu (25/10), sebelum mendaftar ke Komisi Pemilihan Umum.

“Yang saya hormati, Pak Rosan Roeslani Ketua Tim Kampanye Nasional Koalisi Indonesia Maju,” kata Prabowo memperkenalkan Rosan kepada hadirin.

Sebelumnya, Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Habiburokhman mengatakan mantan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil masuk dalam deretan TKN Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka.

Selain Ridwan nama lain yang berpeluang masuk dalam tim adalah Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa.  "Pasti dong, pasti (Ridwan Kamil gabung). Oh, tentu, tentu (Khofifah) juga," kata Habiburokhman kepada wartawan di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Rabu (1/1


Reporter: Ade Rosman